Trading dalam market forex bisa sangat menantang baik untuk trader pemula dan professional. Itu sebabnya, trader harus memanfaatkan trading forex software yang sudah banyak tersedia demi memudahkan aktivitas trading.

Trading forex software tak hanya akan membantu trader, tapi juga bisa memfasilitasi trading dan membantu menemukan entry dan exit point yang optimal. Software semacam ini tersedia baik secara gratis maupun berbayar dari berbagai sumber yang ada.

Kriteria Software Trading yang Baik

Dalam mencari trading forex software, ada beberapa poin yang harus dipertimbangkan oleh trader. Ini jelas diperlukan, terutama untuk membantu trading agar menjadi lebih mudah.

·         Layout yang intuitif

Intuitif yang dimaksud di sini lebih terkait pada antar muka atau tampilan software tersebut. Tapi sebagus dan secanggih apapun software trading tersebut, akan menjadi tidak berguna jika ternyata trader tak paham cara menggunakannya.

Untuk itu, ada baiknya trader belajar lebih dulu lewat tutorial yang ada sebelum menentukan pilihan pada satu aplikasi tertentu. Dengan mengetahui tiap aspek dan fitur yang ada pada software tersebut, trader akan lebih mudah dalam mengontrol trading lewat fitur yang ada.

·         Komisi rendah

Beberapa software disediakan oleh broker secara langsung yang mana akan disertai biaya dan komisi tetap dengan besaran bervariasi. Dengan demikian, trader harus mau mencari software yang memiliki komisi dan biaya lain yang rendah guna memaksimalkan profit.

Biaya seperti ini biasanya dikenakan tiap transaksi, atau bisa juga tiap membuka posisi berbeda. Pada intinya, pastikan dulu untuk bertanya lebih lanjut terkait biaya yang ada agar tidak merasa terjebak di kemudian hari saat menggunakan software tersebut.

Beberapa broker kadang memberi potongan biaya pada trader jika memenuhi target open posisi yang disyaratkan broker. Apapun itu, baiknya pastikan lebih dulu pada broker.

·         Fungsionalitas

Beberapa trading forex software memiliki fitur terbatas, bisa juga dibatasi oleh broker sehingga tidak bisa difungsikan secara penuh. Trader bahkan harus membeli fitur premium secara terpisah agar bisa menggunakannya dalam trading.

Jadi, kapanpun sebelum menentukan satu aplikasi, pastikan dulu ketersediaan fitur dan fungsinya, baik untuk versi aplikasi atau versi desktop.

Trading Forex Software

Paling tidak trader harus punya beberapa senjata guna menaklukkan market forex dalam bentuk software. Untuk hal ini, ada beberapa software yang wajib dimiliki oleh trader sebelum melantai ke market forex.

#1. Kalender Ekonomi

Satu kebutuhan paling dasar dari trader forex yaitu pengetahuan akan kondisi ekonomi terbaru. Dalam memantau kondisi ekonomi di berbagai negara, trader bisa memanfaatkan kalender ekonomi. Software semacam ini bisa didapat dari berbagai sumber, bahkan dari broker langsung.

Kalender forex menyediakan semua informasi terkait dengan market forex seperti data ekonomi suatu negara, kondisi geopolitik, dan lainnya. Informasi penting lain yang tercantum termasuk pengumuman kebijakan bank sentral dan pandangan ekonom lain.

Informasi semacam ini sangat penting kaitannya dengan analisa fundamental. Mayoritas broker juga sudah menyediakan kalender ekonomi yang dapat diakses langsung oleh broker. Semua informasi yang tercantum dalam kalender ekonomi akan secara langsung berdampak pada nila tukar.

Kalender ekonomi bisa beragam bentuk, dari mulai software, aplikasi, dan plugin yang bisa dipasang pada platform trading. Selanjutnya terserah pada trader jenis tool seperti apa yang digunakan sesuai dengan tingkat kenyamanan masing-masing.

#2. Berita Finansial

Forex adalah terkait jual beli mata uang, dan itu berarti berkaitan erat dengan berita finansial. Jika kalendel ekonomi memiliki cakupan yang lebih luas, berita finansial lebih spesifik karena hanya memuat berita khusus yang berkaitan dengan aspek finansial.

Rasio suku bunga punya peran teramat penting dalam laju market forex, dan berita ini akan menjadi sajian utama dalam software berita finansial. Rasio suku bunga bisa memicu kebijakan ekonomi baru yang selanjutnya dapat memicu pergerakan nilai tukar.

Itu sebabnya, trader setidaknya harus punya satu atau beberapa software yang berisi berita finansial demi mendukung trading. Trader bisa mendapatkannya dalam bentuk software atau aplikasi, bisa juga dari blog, guna tetap mendapat informasi terkait.

#3. Kalkulator Pip

Menghitung tiap dolar saat trading dalam jumlah besar tentu akan membingungkan, itu sebabnya sistem pip muncul. Pip bisa diartikan sebagai unit nilai terendah untuk pair mata uang dan nilainya bisa beragam tergantung dari pecahan dasar dan pecahan kuotasi yang menjadi lawannya.

Kalkulator pip merupakan sejenis alat yang memungkinkan trader untuk menghitung dan menentukan jumlah pip yang layak berdasarkan posisi yang diambilnya saat trading. Alat ini juga akan menampilkan nilai pip untuk suatu pecahan berdasarkan lot yang digunakan.

Sebagai contoh, satu pair mayor seperti EUR/USD secara tradisional diekspresikan sebagai satu dolar dalam tiap euro. Semisal pair ini ditransaksikan dalam 1.0000, maka nilai tiap satu pip sama dengan 0.0001 dolar per euro.

Untuk memakai kalkulator pip, trader cukup memasukkan detail posisi yang diambil, termasuk instrumen atau pair, ukuran trading, jumlah mata uang, leverage, juga beberapa parameter lain.

#4. Korelasi Pair

Karena market forex terdiri dari berbagai pair di dunia, mengetahui dan mampu melihat korelasi antar pair bisa memberi keuntungan buat trader. Korelasi ini bisa bersifat positif atau negatif, dan biasanya lebih kuat pada beberapa pair dibanding lainnya.

Satu contoh, Swiss Franc biasanya mempunyai korelasi positif terhadap euro. Itu sebabnya, USD/CHF akan memiliki korelasi negatif ke EUR/USD di kebanyakan waktu. Itu artinya dua pair tersebut akan bergerak ke arah yang berlawanan.

Dua pair yang secara historis memiliki korelasi positif yaitu EUR/USD dan GBP/USD, meskipun kini sudah agak memudah korelasinya karena insiden brexit. Meskipun masih dalam korelasi positif, tapi ada kecenderungan korelasinya kian memudar.

#5. Pembanding Broker

Satu di antara elemen penting yaitu spread dan komisi yang biasanya diberlakukan oleh broker. Spread ketat biasanya lebih diinginkan trader sehingga diperlukan suatu alat untuk membandingkan broker. Saat ini sudah tersedia tool pembanding broker yang bisa didapat gratis.

#6. Konverter Waktu

Periode waktu yang dipilih trader untuk bisa aktif di market forex bisa memberi perbedaan besar pada hasil. Beberapa market yang dinilai sebagai yang terbesar yaitu New York, London, dan Tokyo yang mana semuanya beroperasi dalam rentang waktu berbeda.

Beberapa market juga mengalami overlap satu sama lain karena terbuka dalam waktu berbeda. Untuk dapat mengikuti sesi market mayor tersebut, trader harus tahu kapan waktu pembukaan dan penutupan tiap market. Dalam hal ini, trader bisa memanfaatkan konverter waktu.

#7. Kalkulator Volatilitas

Element terpenting dalam market forex yaitu volatilitas. Pair dengan volatilitas tinggi bisa diasumsikan sebagai salah satu yang terbaik, dan itu berarti bisa memberi potensi profit besar jika diambil. Untuk mengetahui tingkat volatilitas tiap pair, kalkulator volatilitas bisa dimanfaatkan.

Menggunakan semua trading forex software termasuk cara paling ideal untuk sukses. Faktanya, menginstall semua software yang diperlukan bisa menjadi cara memulai trading forex paling mudah diterapkan.

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :