Dengan berbagai trik menang trading forex yang coba diaplikasikan, pernahkah melihat trader mampu memenangkan trading hingga jangka waktu lama tanpa ternoda kekalahan?

Sayangnya, kondisi tersebut jarang terealisasi dan hampir tak mungkin terjadi pada industri yang di mana kondisi market selalu berubah tiap waktu. Bahkan tak ada trader yang berani mengklaim selalu berhasil saat menerapkan trik menang trading yang diciptakannya.

Memang hampir mustahil menang beruntun di trading forex, tapi itu bukan berarti tak mungkin sama sekali. Dengan memakai trik menang trading dan analisa tingkat tinggi, menang trading beruntun tetap bisa didapat meski peluangnya kecil.

Kenapa Trader Tak Bisa Menang Trading Beruntun Dalam Forex?

Trading forex adalah tentang membaca probabilitas, dan trader tak akan mendapat hasil yang bagus jika tak bisa memahami cara kerja market. Selain itu, trader juga harus melengkapi diri dengan analisa yang layak sehingga bisa membantu mencari setup terbaik dari platform trading.

Walau sudah menyiapkan semua dengan baik dan memakai berbagai trik menang trading forex yang diberikan para professional, hasil trading belum tentu berpihak. Setidaknya ada beberapa alasan kenapa trader tak bisa menang trading secara beruntun.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Tren Tak Bisa Diprediksi

Kondisi pertama yang selalu menggagalkan menang trading beruntun yaitu terkait tren market. Bahwa tren market itu sangat penting untuk mendukung sukses trading dan trader harus menunggu tren tersebut untuk bergerak ke arah yang diinginkan.

Yang jadi persoalan, banyak trader tak mampu menguasai seni trading dengan tren lalu membuka trading di arah yang salah. Tidak mampunya trader dalam memprediksi tren membuatnya lebih sulit dalam menebak tren selanjutnya dengan benar.

Bahkan untuk trader pro, mereka nyatanya juga punya kesulitan yang sama meski sudah memakai trik menang trading yang dianggapnya mematikan.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Volatilitas Market

Volatilitas akan selalu ada di market dan tak terbayangkan rasanya harus membuka trading dengan berbagai informasi dan berita yang muncul tiap hari. Trader akan selalu menempatkan modalnya dalam risiko saat volatilitas karena berita sehingga kemenangan beruntun menjadi pudar.

Untuk trader pro, mereka mungkin masih sabar menunggu hingga berjam-jam untuk mencari harga yang sesuai keinginan, tapi trader pemula tak punya kemampuan ini. Mereka membuka trading dengan volatilitas yang ada lalu modal yang dimiliki lenyap karena salah posisi.

Memprediksi tren tak sama dengan memprediksi volatilitas. Trader punya waktu untuk melihat tren yang akan dating tapi tidak dengan volatilitas. Alih-alih disebut sebagai trik menang beruntun, trader justru bisa kalah beruntun jika mengambil langkah ini. Dari sini, trader bisa memetakan masalah dan solusi kenapa trading forex kalah terus.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Terlalu Percaya Diri

Setelah menang dua kali, rasa percaya diri trader pasti meningkat, kadang sampai berlebih. Pada titik ini, trader kemudian berani membuka trading tanpa berpikir tentang rencana dan analisa. Mereka bahkan tak memakai indikator dan hanya trading berdasarkan intuisi atau insting.

Seharusnya, jangan pernah merasa terlalu percaya diri pada industri yang sudah lebih tua, dan inilah kunci trik menang trading forex beruntun. Market forex selalu punya banyak kejutan di tiap langkah. Semua trader dan broker pasti setuju kalau industri ini tak berhenti memberi kejutan.

Saat trader merasa bosan misalnya, industri ini akan menunjukkan beberapa aksi yang tak bisa dinyana trader sehingga harus memulai semua dari awal lagi. Berpikirlah untuk selalu merasa lapar sehingga mau belajar lebih banyak lagi, dan ini bisa menjadi trik menang trading beruntun terbaik.

Trik Menang Trading Beruntun

Ada banyak cara yang bisa ditempuh trader untuk bisa menjaga peluang menang trading beruntun hingga seterusnya. Trik menang trading ini juga bisa diaplikasikan ke area bisnis lain jika ingin mendapat performa terbaik dan hasil memuaskan.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Terfokus

Jangan melihat apapun dengan pandangan terlalu luas, cukup perhatikan hasil trading dari bulan sebelumnya yang sekiranya bisa diamati dengan jelas. Trading terbaik yang pernah dibuka, profit terbaik dalam sehari, dan pip terbesar pada satu trading, semua bisa dijadikan rujukan trading.

Dari aktivitas bulan terakhir di mana trading memberi kemenangan, trader bisa menemukan fokus pada sesuatu yang lebih berguna yang selanjutnya bisa dijadikan acuan untuk sukses. Ini akan meningkatkan rasa percaya diri dan membantu memperbaiki performa pada bulan berikutnya.

Sebaiknya fokus pada apa yang diinginkan alih-alih pada hal lain karena fokus bisa memperlebar peluang menang. Dengan cara yang sama, trik menang trading beruntun ini juga bisa diaplikasikan pada bidang lain.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Sugesti

Ada banyak sisi positif yang bisa dihasilkan dari kekuatan sugesti, tapi tak banyak trader yang melakukannya secara serius. Sugesti membuat pikiran bawah sadar akan mempercayai bahwa trader bisa mencapai tujuan yang selama ini diinginkan dari trading.

Tiap pernyataan positif yang terkait trading bisa memengaruhi alam bawah sadar untuk melakukan hal serupa. Sebagai manusia, trader akan terpacu untuk tetap bersikap konsisten pada apa yang dipercayai oleh pikiran bagian terdalamnya.

Respon negatif terhadap kondisi market bisa menjauhkan trader dari tujuan trading. Jika mampu membuat sugesti positif dan mengulangi hingga menjadi otomatis, trader bisa berharap hasil trading akan berbeda, lebih dekat mencapai tujuan.

Dengan memberi sugesti positif tiap saat, trader memprogram kembali pikirannya dan perubahan bersifat positif akan terjadi, baik pada performa dan hasil trading. Trik menang trading ini juga bisa diaplikasikan ke semua area pekerjaan.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Keinginan

Percaya bahwa trader bisa menghasilkan uang dari pekerjaan yang disukai sangat penting untuk dikembangkan sehari-hari. Jadikan trading sebagai aktivitas yang menyenangkan dan bisa dinikmati. Dengan begitu, trader akan menemukan waktu lebih untuk belajar kemampuan baru.

Selalu ingatkan pada diri sendiri bahwa menikmati aktivitas yang menjadi kegemaran juga bisa menghasilkan uang. Dalam kata lain, tetapkan keinginan untuk sukses dari aktivitas yang digemari.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Bersyukur

Fokus bisa membantu trader merasa lebih bersyukur pada hasil trading yang didapat sejauh ini. Satu contoh, tiga bulan terakhir trading selalu berakhir dengan profit dan sudah melampui target yang dibuat. Bulan ini pasti akan lebih baik karena trader bisa berbuat seperti apa yang direncanakan dengan fokus pada trading.

Saat trader merubah cara pandang tentang sesuatu, hasil akhir akan menyertai. Itu sebabnya penting untuk menjaga laju kemenangan dan tetao bersyukur karena mampu mengulangi performa yang sama di bulan ini. Apa yang bisa dilakukan sekali, itu bisa dilakukan sekali lagi.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Berevolusi

Alam mengajarkan bahwa perubahan merupakan sesuatu yang tak bisa dihindari lagi. Dari mula pertama sampai terakhir trading, pasti ada sesuatu yang berubah, entah ke arah positif atau negatif. Dengan kata lain, trader juga berevolusi ke satu arah tertentu.

Catat apapun proses perubahan tersebut lalu ambil proses terbaik dan ulangi lagi. Ingat, market juga berevolusi, dan itu sebabnya akan lebih baik jika trader juga mau berevolusi guna mengikuti perkembangannya. Dan tak ada trik menang trading forex beruntun selain dengan cara ini.

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :