Dengan berbagai alasan, trading forex gratis bisa WD (withdrawal) sangat mungkin dilakukan saat ini. Bahkan cara ini bisa menjadi pilihan paling logis untuk trader pemula atau mereka yang tak punya modal untuk memulai trading forex sungguhan.
Ada satu cara yang bisa diambil trader agar bisa membuka trading forex gratis bisa WD tanpa modal sedikitpun, yaitu dengan mengambil forex no deposit bonus. Tapi apa sebenarnya yang dimaksud dengan no deposit bonus?
Apa Itu No Deposit Bonus?
Forex no deposit bonus merupakan fasilitas yang disediakan oleh broker untuk menarik trader baru agar mau bergabung. Fasilitas semacam ini tentu bagus untuk trader pemula karena tak harus mengeluarkan modal sungguhan karena hasil trading masih belum pasti profit.
Jadi untuk trader pemula yang baru memasuki dunia finansial terbesar yang disebut forex dan takut untuk mengeluarkan modal sepeser pun, bonus ini merupakan opsi terbaik yang bisa diambil tanpa harus merasa takut kehilangan uang.
No deposit bonus merupakan uang sungguhan yang ditawarkan broker secara gratis setelah trader memenuhi sejumlah persyaratan untuk mendaftar. Uang tersebut akan ditransfer setelah trader membuka akun dan melakukan verifikasi identitas.
Trader mungkin diharuskan mengunggah dokumen tambahan, verifikasi nomor telepon, dan sejumlah aspek penting lainnya. Bonus semacam ini bisa memungkinkan trader untuk membuka trading tanpa harus melakukan deposit lebih dulu.
Inilah kunci utama jika ingin trading forex gratis bisa WD, yaitu dengan mengambil forex no deposit bonus yang disediakan broker. Yang harus diingat, tiap broker punya aturan berbeda terkait penarikan bonus serta profit yang didapat dari trading.
Kenapa Harus Memilih Broker?
Menawarkan no deposit bonus merupakan cara broker untuk menarik trader agar mau bergabung dengan layanan yang disediakan. Bonus, dalam hal ini, merupakan pemicu yang digunakan untuk menarik perhatian trader dan akhirnya mau melakukan deposit di kemudian waktu.
Praktik seperti sudah umum dilakukan borker manapun, dan tiap broker selalu aktif mendistribusikan uang gratis ini dengan harapan di waktu selanjutnya bisa menutup pengeluarannya melalui trader yang mau bergabung dengan layanannya.
Semisal dimanfaatkan secara benar, no deposit bonus bisa menjadi langkah awal yang bagus yang diambil trader dalam memulai perjalanan karirnya. Manfaat yang didapatnya sudah pasti, bahwa trader bisa memiliki peluang untuk membuka trading tanpa harus membawa modal sendiri.
Dalam kondisi lain, trader juga bisa menganggap bonus ini sebagai bagian dari pelatihan trading forex di akun live. Semisal hasilnya bagus, trader bisa mengambil profit beserta bonus yang didapat dari trading tersebut tanpa harus mengeluarkan modal sedikitpun.
Jika pun ada kekurangan, barangkali hanya terkait besar kecilnya bonus yang didapat. Secara umum, no deposit bonus nominalnya sangat bervariasi dari USD 10 hingga USD 50. Sebenarnya ada tiga jenis no deposit bonus yang bisa didapat jika ingin trading forex gratis bisa WD.
Signup bonus merupakan jenis pertama yang bisa didapat trader hanya dengan melakukan pendaftaran awal dan trader bisa langsung menerima bonusnya. Bonus ini biasanya hanya kecil, tapi sangat direkomendasikan untuk diambil karena nol risiko.
Welcome account and verification bonus merupakan jenis kedua di mana trader diharuskan untuk melakukan verifikasi akun lebih dulu untuk menerima bonus. Dalam hal ini trader harus mengkonfirmasi identitas yang sebenarnya.
Conditional no deposit bonus barangkali jenis bonus yang langka karena tak semua broker menyediakan. Satu contoh, trader harus melakukan konfirmasi metode pembayaran lalu melakukan deposit untuk mendapatkan atau kondisi lain sesuai ketentuan broker.
Kesalahan Saat Menerima Bonus
Memang benar bahwa trading forex gratis bisa WD sangat mungkin dilakukan, tentunya dengan beberapa ketentuan. Masalahnya banyak trader yang menganggap bahwa bonus uang yang didapat adalah uang dan bisa ditarik kapan saja, dan ini tidak tepat.
Mayoritas dari bonus semacam ini bahkan tidak bisa ditarik atau diuangkan, hanya bisa digunakan untuk trading saja. Selalu ingat, tidak ada yang diberikan secara gratis dan diambil secara bebas. Pada 95% kasus yang terjadi, hanya pemenang yang bisa menarik bonusnya.
Mayoritas trader terlalu menganggap serius bonus yang diberikan broker dan sangat diandalkan. Logikanya, jika bonus mudah didapat, maka akan mudah hilang juga. Ibaratnya, hanya tinggal menunggu waktu saja kalau bonus akan diambil lagi oleh broker beserta modal yang dipunyai trader. Untuk alasan tersebut, beberapa trader bahkan menolak untuk mengambil trading forex free bonus.
Idealnya, perlakukan bonus seperti halnya modal biasa karena dengan demikian trader bisa mendapat efek yang benar-benar bermanfaat terutama untuk menambah pengalaman trading dan meningkatkan kemampuan trading.
Tapi ada juga trader yang memanfaatkan situasi tersebut hanya untuk mencari bonus dengan membuat akun palsu. Pada awalnya semua bisa berjalan lancar, lalu saat untuk melakukan konfirmasi tiba, trader kesulitan untuk melakukan verifikasi.
Setidaknya ada beberapa tips yang bisa dicoba trader terkait bonus. Paling utama, trader harus membaca ketentuan dengan cermat. Jangan sampai terjebak persyaratan sehingga tidak bisa mencairkan uang, atau kadaluarsa, atau tidak memenuhi syarat penarikan tertentu.
Selanjutnya, pilih bonus yang sekiranya sudah mendapat ulasan positif dari berbagai trader. Carilah semacam konfirmasi dari trader lain bahwa mereka sudah pernah menerima bonus semacam ini. Persiapan untuk verifikasi juga merupakan persiapan yang harus dilakukan trader. Beberapa broker mensyaratkan trader untuk mengirim salinan passport dan verifikasi nomor ponsel.
Terakhir, temukan cara tercepat untuk mengeluarkan bonus tersebut. Tapi untuk melakukan ini, trader harus mau menghabiskan waktu memelajari ketentuan, akun, spread, dan kondisi lain yang diajukan broker. Bila perlu, buat riset sederhana terkait semua aspek tersebut.
Daya Tarik Broker
Hampir semua broker forex menawarkan insentif berbagai bonus demi menarik trader baru dan mempertahankan trader lama agar terus memakai platform trading yang disediakan. Bagi trader, tentu ada keuntungan karena bisa trading forex gratis bisa WD.
Broker forex menghasilkan uang dengan cara menarik komisi dan spread. Itulah sebabnya kenapa broker harus bonus untuk menarik trader agar mau meningkatkan volume trading. Karena adanya kompetisi tingkat tinggi antar broker yang menawarkan berbagai bonus, uang selanjutnya digunakan sebagai alat untuk menarik trader yang kurang pengalaman.
Trader pemula pasti lebih memilih broker yang menawarkan berbagai insentif karena memungkinkan mereka untuk membuka trading tanpa harus mengeluarkan modal. Untuk mendapat bonus tersebut, yang perlu dilakukan trader hanya mendaftar lalu bonus akan dikreditkan ke dalam akun.
Beberapa broker juga menyediakan beberapa pilihan bonus yang bisa diambil trader kapan saja saat sudah mendaftar layanannya. Tapi untuk menghindari hasil terburuk, lakukan review secara mendalam terlebih dulu dari beberapa broker yang sudah dipilih.
Saat trader melakukan deposit ke dalam akun forex, broker kadang juga memberikan bonus deposit yang besarannya biasanya diambil dari prosentase deposit yang sudah dilakukan. Dari sini bisa dilihat, bahwa trader bisa mendapat modal tambahan untuk trading forex gratis bisa WD.