Jenis Broker Forex

FOREX BROKER – FOREX, EMAS, PERAK, dll

KETAHUILAH JENIS BROKER FOREX ANDA SEBELUM ANDA TRADE DAN MENEMPATKAN DANA KEPADA MEREKA. WASPADALAH TERHADAP BROKER CURANG / NAKAL !

Persiapan Trading Forex dan Pemilihan Broker

Sebelum anda memilih suatu Broker Forex, kami akan memberikan kepada anda perihal informasi dalam mengetahui broker anda. Pada umumnya terdapat 4 jenis broker forex yang paling sering dipakai oleh para Trader dalam bertransaksi atau bertrading forex, yaitu broker Konvensional, Non Dealing Desk (ECN / STP / DMA), Dealing Desk, dan Hybrid.

Bertrading Forex juga bisa dilakukan dengan cara anda menuju ke bank anda ataupun ke tempat penukaran uang (money changer) untuk bertransaksi dengan uang fisik. Cara tradisional itu adalah disebut bertrading forex secara konvensional (non online), yang tentunya banyak sekali keterbatasannya dan tidak realtime.

Di halaman ini kami hanya membahas dan memperkenalkan jenis-jenis broker yang dipakai untuk  Bertading Forex secara Online (non fisik), yaitu :

BROKER NON DEALING DESK

Yaitu suatu broker yang dimana order adalah diteruskan langsung kepada pasar,  lembaga keuangan atau bank-bank besar, ataupun kepada broker lain. Biasanya spread di broker jenis Non Dealing Desk adalah bersifat berubah-ubah (fluktuatif) bergantung kepada pasar yang sesungguhnya.

Broker jenis Non Dealing Desk sangat cocok digunakan untuk para trader profesional , karena sangat adil, tanpa manipulasi dan user bertrading melawan pasar yang sesungguhnya dan bukan melawan broker atau bandar.

Jenis broker Non Dealing Desk dibagi menjadi 3 , yaitu ECN Broker, STP Broker dan DMA Broker.

  • ECN Forex Broker (Electronic Communication Network)
    Di broker jenis ECN adalah para user dapat terjun secara langsung dan ikut berpartisipasi ke dalam pasar yang sesungguhnya yang dimana ikut bercampur pula dengan partisipan lain di dalam pasar tersebut seperti para Bank, Pemerintah, Institusi maupun Trader Perorangan  yang dimana mereka saling berinteraksi Jual dan Beli secara bersamaan tanpa adanya suatu intervensi dari pihak broker ataupun dealer (dealing desk). Biasanya pihak perusahaan broker hanya mendapatkan keuntungan dari komisi ataupun dari mark-up spread.  Di jenis broker ECN kondisi yang digunakan adalah kondisi sesungguhnya yang terjadi di pasar dan tanpa dibuat-buat. Broker ECN bekerja dengan mempertemukan penjual dan pembeli secara nyata (via online, realtime), serta bukan melawan broker/bandar dalam melakukan Buy dan Sell nya.

    Kelemahan broker yang jenis ECN (yang 100% ECN) adalah anda tidak akan bisa hedging, leverage yang sangat rendah, dan terbatas dengan aturan FIFO, selain itu anda juga akan dibebani biaya komisi trading. Keunggulan dari broker jenis ECN hanya di faktor Spread saja sebenarnya, tetapi kalau anda tidak terbiasa maka seringkali juga bisa merepotkan karena fiturnya yang lebih terbatas daripada yang berjenis STP Non Dealing Desk. Seringkali perusahaan broker pada umumnya yang menyatakan dia adalah ECN padahal bukan 100% Fully ECN. Contoh broker yang 100% ECN adalah di Interactive Brokers.

  • STP Forex Broker (Straight Through Processing)
    Broker jenis ini berfungsi sebagai jembatan yang menghubungkan dengan perusahaan broker lain selaku likuiditornya . Biasanya eksekusi order dari broker jenis STP adalah diteruskan kepada para broker besar  (institusi besar) ataupun kepada beberapa broker ECN . Tetapi jika order dari broker STP tersebut diteruskan kepada broker yang berjenis Dealing Desk maka order dari broker STP tersebut bergantung kepada broker yang ditujunya tersebut. Dan untuk broker jenis STP sistem transaksi ordernya menggunakan basis quota dari para liquiditornya
  • DMA Forex Broker (Direct Market Access)
    yaitu suatu broker yang cara kerjanya hampir sama dengan broker berjenis ECN dengan campuran STP, tetapi bedanya di broker DMA adalah terikat kontrak dengan suatu liquiditor tertentu, serta menggunakan sistem transaksi dengan basis Best Rate dari para liquiditornya.

Seringkali para broker (terutama yang tidak legal atau yang tidak teregulasi/unregulated) menyebut STP dengan ECN ataupun DMA, tetapi pada dasarnya agak berbeda, karena STP adalah menggunakan pihak broker lain sebagai liquiditornya (dilempar ke broker lain) ataupun bisa ke beberapa bank besar, sehingga eksekusi dan segalanya dari broker jenis STP adalah BERGANTUNG kepada kualitas broker liquiditornya tersebut dan kualitas jalur koneksi routingnya. Sedangkan di jenis yang benar-benar broker ECN adalah tidak dilempar lagi ke broker lain, tetapi langsung kepada beberapa bank besar (multi inter-bank), para Trader lain, dan pasar yang sesungguhnya yang mempertemukan penjual dan pembeli secara langsung TANPA intervensi dari broker dealer atau bandar (no middle men).

Untuk broker berjenis ECN (yang benar-benar Full ECN atau True ECN) itu biasanya kurang fleksibel, dan mereka membutuhkan modal yang lebih besar, terdapat komisi trading, tidak bisa hedging dan terdapat aturan FIFO (first in first out). Broker jenis ECN hanya unggul di spread dan tingkat kecepatan eksekusinya. Untuk broker benar-benar berjenis ECN tidak menggunakan platform Metatrader.

Kami lebih menyarankan menggunakan broker berjenis STP Non Dealing Desk, ataupun jenis DMA untuk kenyamanan anda bertrading dan lebih fleksibel

BROKER DEALING DESK

Yaitu suatu broker yang dimana mereka membuat suatu pasar tersendiri dengan kondisi yang mereka tentukan sendiri (Bandar). Di dalam kasus ini para user bertrading melawan broker atau bandar. Pada dasarnya broker dealing desk mendapatkan keuntungan terbesarnya dari kekalahan para usernya, sehingga bila user menghasilkan profit maka broker akan membayar dari kas broker tersebut sendiri (bukan murni didapat dari pasar yang sesungguhnya). Bila anda bertrading di jenis broker Dealing Desk maka pastikan anda menempatkan dana anda di broker Dealing Desk yang legal dan terdaftar (teregulasi) oleh pemerintah sebagai perusahaan pialang dan telah bereputasi baik.

Broker Dealing Desk tidak selamanya buruk, ASALKAN mereka teregulasi dengan benar. Karena Broker Dealer tersebut berarti mereka juga bisa menciptakan pasar dari para usernya sendiri, oleh karena itu dinamakan Dealer (Dealing Desk).

Jadi unsur BUY dan SELL di broker Dealing Desk sebenarnya adalah diambil dari pembeli dan penjual yang dari kumpulan para user mereka sendiri, tetapi bila volumenya tidak mencukupi maka barulah perusahaan broker yang menghandlenya (tetapi tidak boleh curang/nakal). Biasanya ini bisa dilakukan di broker yang memiliki jumlah user yang sangat banyak dan bervolume memadai, tentunya HARUS yang teregulasi benar juga (ada lembaga pemerintah yang mengawasinya) agar mereka beroperasi dan menjalankan bisnis sesuai dengan peraturan legal dan tidak merugikan para user/nasabahnya tersebut. Jadi Broker Dealer TIDAK SELAMANYA BURUK, asalkan Teregulasi benar.

Regulasi yang benar dan kredibel untuk suatu perusahaan Broker dengan pasar Internasional yaitu (pastikan terdaftarnya di kategori pialang / FCM) : NFA, CFTC, FSA (FCA UK), MFSA, MiFID, ASIC (selengkapnya lihat di daftar regulasi). Broker dealing desk seringkali disebut sebagai para bandar (dealers).

Broker Dealers terdiri dari 2 jenis:

  • Dealer Besar
    Broker berjenis ini biasanya telah mempunyai reputasi yang baik dan terdaftar legal (teregulasi) sebagai perusahaan pialang (Futures Commission Merchant atau FCM) seperti teregulasi di NFA, CFTC, FCA UK, ataupun ASIC, serta bukan terletak di tempat yang terpencil atau tidak jelas. Sama seperti halnya anda bermain di kasino maka sebaiknya anda  mencari kasino yang besar seperti di Macau ataupun di Las Vegas. Hal ini bertujuan agar jika anda mendapatkan profit maka dipastikan broker tersebut dapat membayar kemenangan anda dan simpanan investasi dana anda tetap aman. Karena di broker dealing desk yang teregulasi ini terdapat suatu badan pengawas (umumnya dari pemerintah setempat) yang bertujuan untuk mengontrol ataupun menjamin bahwa broker tersebut telah menjalankan tugasnya dengan baik dan tidak menipu para nasabah.
  • Dealer Kecil atau Unregulated Broker (Bucket Shop atau broker kaki lima, yang biasanya BERKANTOR PUSAT di tempat terpencil / Offshore)
    Broker jenis ini adalah broker yang harus anda hindari, karena mereka berpotensi besar untuk memanipulasi transaksi anda ataupun bertindak curang sehingga anda akan mudah mengalami kekalahan yang semestinya tidak terjadi. Umumnya broker bucket shop tidak berijin sebagaimana mestinya, dan hanya berijin sebagai perusahaan biasa atau lainnya (bukan sebagai perusahaan pialang) dan hal ini sering mengecoh para calon nasabah yang masih awam.

    • Ciri-ciri broker bucket shop adalah terletak di tempat-tempat yang tidak jelas atau terpencil (negara offshore yang tidak jelas) dan tidak berijin regulasi sebagaimana mestinya (ini yang biasanya dilakukan). Disamping itu ciri-ciri lain dari broker bucket shop adalah mereka 98% pasti memperbolehkannya transfer uang dengan pihak ke 3 / perorangan, ataupun menggunakan Voucher,  boleh menggunakan Money Changer bank lokal, pendaftaran yang sangat mudah dan terkesan sembarangan serta TANPA Verifikasi yang memadai, kemudian terdapat batasan ataupun melarang suatu teknik trading tertentu (Seperti scalping, martingale dan sebagainya) ada juga broker bucket shop yang memperbolehkan segala macam teknik trading tetapi di dalam sistemnya sebenarnya sudah terpasang suatu script otomatis yang dapat menghambat teknik tersebut (script tersebut biasanya bernama Virtual Dealer).  Kondisi yang ditawarkan broker bucket shop seringkali diluar kondisi normal dari keadaan pasar yang sesungguhnya, seperti leverage yang terlalu tinggi (misal 1:1000 keatas), spread rendah yang tidak masuk akal (contoh: 1 pip fixed bahkan 0 pip fixed, padahal di pasar sesungguhnya spread adalah SELALU BERUBAH atau berfluktuatif terus setiap detiknya), dan juga terdapat bonus-bonus besar (biasanya 20% keatas) yang tujuannya bersifat pancingan / menjebak para nasabah agar mau menempatkan dananya (yang pada akhirnya adalah untuk “dimakan” oleh bandar curang tersebut). Berhati-hatilah dengan broker yang menawarkan hal-hal terlalu fantastis ataupun bonus yang terlihat sangat menarik diluar logika, karena semakin besar bonusnya maka perlu anda waspadai lebih seksama, daripada nantinya terjebak dan anda akan mengalami kerugian yang tidak sebanding dengan bonus yang ditawarkan. (hati-hati juga dengan broker yang menawarkan welcome bonus yang sangat besar semisal 20%, 30%, 50% bahkan 100% , karena itu pasti tergolong broker jenis ini, karena bonus sebesar itu hanya mungkin didapat dari loss nasabah. Semakin besar bonusnya maka semakin berbahaya perusahaan broker tersebut !)
    • Hal-hal curang yang biasa dilakukan oleh broker berjenis Bucket Shop yaitu: requote yang berlebihan, eksekusi order yang lambat, jika terkena TP (target profit) sulit untuk dieksekusi tetapi sebaliknya jika terkena SL (stop loss) maka mudah sekali dieksekusi, server yang sering down, manipulasi atau rekayasa harga quote, menghilangkan transaksi profit secara sepihak dengan dalih trading anda tidak sah, penarikan dana seringkali tertahan atau tidak bisa dilakukan, pernyataan yang tidak benar, dan hal-hal penipuan (Scam) lainnya. Hati-hati dengan pernyataan dari broker bucket shop yang seringkali memberikan pernyataan salah dan menyesatkan mengenai sistem mereka, seperti mereka menyatakan bahwa mereka adalah broker berjenis ECN, DMA ataupun STP tetapi kenyataannya mereka adalah Dealing Desk yang bersistem bandar bahkan lebih parah, hal ini semata-mata bertujuan untuk menipu dan menarik minat masyarakat awam agar bertrading di tempat mereka, padahal kenyataannya mereka BUKAN ECN , DMA ataupun STP yang sebenarnya. Oleh karena itu peran Legalitas Pemerintah / Regulasi SANGATLAH PENTING agar sebagai PENGAWAS broker atau pialang untuk tidak sembarangan dan tidak memberikan pernyataan salah yang dapat menyesatkan masyarakat.
    • Waspada pula dengan Award , Sponsor, dan penghargaan yang mereka klaim (biasanya dilakukan oleh broker Ilegal & Bucket Shop untuk menarik perhatian). Contoh: sebagai the best broker. Penghargaan itu tidak menjamin broker tersebut aman. Periksa pula dari lembaga mana yang memberi rating perusahaan tersebut. Cari di Google mengenai kredibilitas dari perusahaan rating tersebut. Contoh broker forex Prime4x yang scam tersebut juga sebelumnya mengklaim sebagai “The Best Broker 2009” padahal lembaga pemberi ratingnya adalah lembaga yang tidak kredibel, dan buktinya broker tersebut nyatanya scam dan membawa lari uang nasabah. Hati-hati pula dengan rating yang dibeli (atau istilahnya KKN / penyogokan), dan hati-hati pula dengan yang seolah-olah itu penghargaan padahal itu hanya artikel iklan dari broker itu sendiri yang menulis, tetapi dibuat seolah-olah itu penghargaan dari media tersebut, padahal itu bukan (pernah terjadi di suatu broker yang mengaku penghargaannya adalah dari CNBC, padahal setelah diteliti ternyata itu hanyalah artikel iklan yang ditulis sendiri). Waspada dengan trik-trik “nakal” dan pernyataan / iklan yang tidak benar dari broker forex ilegal tersebut.

HYBRID BROKER

Broker ini adalah merupakan kombinasi antara jenis broker ECN/STP/DMA dengan broker Dealing Desk. Umumnya broker Hybrid mempunyai suatu aturan dalam melempar order ataupun berdasarkan dari jenis akun yang digunakan.

Sebagai Contoh: Jika besaran Lot anda , ataupun Frekuensi , ataupun Equity anda dibawah nilai XXX maka anda dieksekusi di sisi Dealer, tetapi jika diatas itu akan dieksekusi di jenis STP ataupun ECN atau DMA. Sebenarnya sulit untuk mengetahui bahwa broker ini termasuk bertipe Hybrid ataupun tidak. Hal ini hanya dapat anda rasakan dengan mencobanya ataupun berdasarkan dari reputasi broker tersebut dan regulasinya.

AKUN DEMO vs REAL ACCOUNT

Akun di demo TIDAK AKAN SAMA dengan penggunaan di akun yang sesungguhnya (live real account) , sehingga jika kondisi di demo anda berjalan dengan baik maka Tidak Menjamin bahwa real account anda juga akan sama, terutama di broker yang berjenis bucket shop. Sehingga untuk mengetahui benar broker tersebut maka haruslah dicoba melalui kondisi live account.

Baca pula artikel kami mengenai Daftar perijinan (regulasi) yang seharusnya dimiliki oleh perusahaan Forex yang benar . Dan periksa pula alamat KANTOR PUSAT dari broker forex yang ingin anda pergunakan (bukan alamat IB , Agen atau Resellernya), apakah  kantor pusat mereka terletak di negara yang tidak aman, PO BOX (kotak surat saja) / sewaan, alamat tidak jelas (dari negara offshore), ataukah di negara yang bereputasi bagus. Hal ini penting untuk anda cermati sebelum terjerumus ke broker atau perusahaan forex yang tidak benar.

(bila perusahaan Broker Forex anda termasuk di dalam daftar Regulator Resmi tersebut, terutama yang di daftar NFA/CFTC, mereka lebih aman. Karena biaya untuk bisa terdaftar di regulasi NFA/CFTC di kategori FCM membutuhkan setidaknya $20 juta. Dan bila melanggar maka mereka berpotensi kehilangan $20 juta tersebut (Rp.200 Millyar), sehingga mereka lebih aman dan lebih berkualitas daripada yang tidak terdaftar) Untuk regulator lain juga boleh, asalkan masuk di regulator MiFID, MFSA, FCA UK, dan ASIC

Hati-hati dengan Regulasi palsu atau Perijinan palsu yang dapat mengecoh, yang kadang juga dipampang oleh para broker bucket shop (padahal itu bukan regulasi yang sebenarnya).

Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan menghindari anda agar tidak terjebak di broker-broker bucket shop yang marak beredar.

Baca pula artikel akan 14 broker forex luar negeri yang dituntut karena menghimpun dana secara ilegal. (sumber dari Reuters, Yahoo, dan koran Kompas)

Setelah itu, baca juga artikel di: https://brokerforex.com/forex/broker-curang-atau-tradernya/

dan ini : https://brokerforex.com/pengertian-market-maker/

(BrokerForex.com)

21788 KOMENTAR

  1. Sore MAs…mau tny nih

    Kira2 utk modal $200 kebawah bagusny pke broker apa y???krn klo saya liat broker yg teregulasi ada minimal deposit $250…mohon pencerahanny,…thx

    • kalau belum modal besar atau belum untuk serius trade maka bisa di segala broker, tapi harus sadar konsekuensinya ya.

      nanti kalau sudah serius trade maka pilih di broker yang benar.

      kalau hasilnya terlalu kecil maka tidak worth it Pak dengan biaya internetnya loh, bahkan dengan uang parkir saja lebih besar uang parkir. Saran kami coba di demo dulu ya sampai mahir, karena sayang kalau dihabiskan di real account kalau belum mahir dan mantap ya

  2. Selamat sore brokerforex.com,

    Saya mau tanya.. fxclearing.com itu regulasinya bagaimana?
    Apakah bagus untuk kedepanya?

    Terima Kasih untuk bantuanya.

    • xcfd ini broker nggak beres loh, dia bandar dan juga bisa menggunakan media2 yang gak legal, apalagi bisa dengan bitcoin, itu sudah jelas2 dianggap money laundry

  3. Apakah ini broker lokal yang katanya paling kecil deponya..cfforex.com/
    dan apakah semua broker lokal itu buruk systemnya…

    • Cff atau Cyber Futures Forex itu broker lokal Pak, hindari broker lokal ya, mereka itu sistemnya nggak beres semua loh.
      apalagi broker lokal yang kelas kacangan seperti CFF tsb, alamat digarong loh anda

  4. Pagi master, saya mau tanya apakah yang master maksud untuk gainscope itu di gainscope.co.id? Karena kok saya baca di webnya tidak ada alamat lengkap untuk kantor dan no kontaknya. Mohon pencerahannya… Terima kasih

  5. Permisi master,sy mau nyanya.saya baru depo real account $500 di fxpro,yg sy mau tanyain,kok antara demo sma real beda ya pnggunaan lotnya ?
    mohon pncerahannya mster,maklum sy msh newbie hehehe

  6. selamat malam sebelumnya,

    saya punya beberapa refrensi broker diantaranya :
    http://fxmax.com/
    http://www.interbankpro.com/
    http://www.gainscope.co.id/
    http://www.gainscopefx.com/
    http://www.ecnpro.com/
    forex.com
    http://www.forex.com/uk
    http://www.gaincapital.com/

    kalo saat ini punya dana 5juta teknik yang saya pake scalping karena masih kuliah juga, menurut brokerforex.com mana yang bisa di andalkan untuk jangka pendek & jangka panjang?? kalau bisa deposit n WD yang mudah & kalau ada fee, itu pun fee yang rendah

    terima kasih

  7. Salam .
    Apakah FDD memiliki wakil resmi di indonesia.
    saya menemukan di fb forexdanis adalah wakil resmi FDD dan berkantor di surabaya.
    saya jd bingung bagai mna dg IB Gainscop???
    ktanya FDD tidak ada campurtangan pihak ke 3 selain Gainscop sebagai IB
    Tolong revisi

    • Pilih perwakilan sebaiknya pilih yang kredibel dan yang sudah ada nama, agar supportnya enak dan tidak ribet nanti.
      Kami selama ini pakai Gainscope dan bagus , mereka juga paling lama dan paling kredibel kalau kami lihat, oleh karena itu mengapa kami pilih trade melalui Gainscope juga

  8. mau tanya master d twitter gainscope ada menu forexBuySell.COM kalau di buka ada menu ingin signal gratis yang dikirim ke email anda itu klo berlangganan informasinya bisa d percaya apa tidak tolong pencerahannya.

  9. Malam pak,
    sy mau tanya kalo fx open yang regulated itu katanya yang di australia ya? regulatednya di mana ya pak? terus sy liat dia bisa ecn dengan spread mulai dari 0 pip. dan bisa untuk cent account juga, modalnya mulai dari 200 dolar australia. bener ga sih pak?
    tks

    • nggak bisa cent, kecuali kalau yang jenisnya dealing desk.
      kalau di australia saran kami pilih FXCM AU, itu lebih bonafit jauh dan aman Pak, kalau Fxopen itu masih ecek2 loh

  10. Slmt..Siang gan..mo tanya..apakah Aman Trading di justforex yang katanya teregulasi ifsc trmkasih…

  11. maaf saya mau tanya pada sedulur semua di brokerforex,
    saya ini juga kepingin trading tapi untuk pemula seperti saya dengan modal yang sedikit baiknya ikut broker apa ?
    terimakasih atas jawaban dan rekomendasinya.

    • kalau sekedar iseng2 saja pakai di sembarang broker boleh, tapi resiko kalau uang hilang jangan ngeluh.

      tapi kalau ingin yang aman dan jangka panjang, maka pilih yang teregulasi benar dan yang tidak menerima media2 transfer yang ilegal

  12. Pak,saya mau nanya,,saya ngirim uang ke forex.com/au udah 5 hari kerja tapi duit nya belum masuk ke akun saya,,kemana saya harus mengecek pak?,,ke bank tempat saya mengirim uang atau ke brokernya?terima kasih pak

    • tanya ke banknya. Minta bukti kirimnya.

      sebab mungkin ada yang salah nulis atau gimana, sebab broker itu akan otomatis memasukkan ke akun trading Bapak kalau sudah diterima mereka.

      • oh iya pak,,udah saya tanya,,kata orang bank BCA udah tekirim,,tanya aja sama bank disana,,trus saya hubungi forex .com kata orang forex.com”the issuing bank can trace the wire,please contact your bank to have them trace the wire”maksudnya apa itu pak?terima kasih

  13. selamat malam master,
    apakah UFX broker yang kredibel?
    saya dapat tautannya dari pusatdata.kontan.com
    terima kasih atas infonya

  14. Master, dengar-dengar regulator di US tidak mengijinkan hedging ya?
    liat di google juga broker oanda tidak boleh hedging buat yg US

    Pertanyaannya :
    1. Apa benar regulator US melarang hedging, kalau begitu akun broker yang dibuat di US semua seharusnya tidak boleh hedging ya, termasuk oanda.com saya cari di google katanya gak bisa hedging di 1 akun?
    2. Apakah oanda UK atau SG juga melarang hedging?
    3. kalau no.1 benar berarti kalau saya daftar di gainscope/FXDD akun saya mengikuti regulasi UK yang tidak ada batasan teknik ya, jadi kalau deposit ke FXDD enaknya ke bank of valletta ya karena mengikuti regulasi UK?

    • 1. memang tidak bisa hedging, tetapi broker2 itu ada multi regulasi, jadi bisa hedging. Tetapi multi regulasinya juga harus yang di salah satu seperti FCA, Mifid ataupun ASIC tsb ya

      2. boleh kok, karena seperti yang kami katakan itu, multi regulasi

      3. yap, kalau deposit bisa ke keduanya, karena multi regulasi tsb

  15. Siang Master mau nanya nih. Kalo IB indonesiantradersecret aman gak ya? sy lihat mereka menjadi IB utk bbrapa broker yg teregulasi. thanks

    • jangan ikut yang campur2 semacam itu, apalagi yang nggak jelas kontaknya.
      ada apa2 nanti supportnya repot Pak. Apalagi semacam itu hanya mengutamakan affiliate saja

  16. Ironfx di 2015 ini kabarnya go public melantai di bursa NYSE berarti sejajar dg broker besar lainnya ya?

    • belum tahu Pak, kan juga belum tahu kapitalisasinya. dan juga belum terealisasi.

      banyak loh perusahaan2 gorengan ataupun HYIP juga masuk ke sana sebagai junk stock

  17. Salam hormat.
    saya pemula. Tlong infonya bagaimna cara melakukan pemindahan uang dari wallet di portal nasabah. Untuk di pindahkan ke rekening pribadi saya.
    Tlong saran serta cara yang terbaik?
    Pak bagaimna dengan broker AFOREX regulatit kah?
    Dan apa nama broker yg regulatit.?
    Thks

    • kalau itu anda harus tanya ke brokernya tempat anda trade tsb ya.

      AFOREX itu hanya semacam seperti Zulu, tapi AFOREX ini jelek loh dan kagak laku.
      dan kalau suka main seperti copier tsb , baca ini juga ya : https://brokerforex.com/forex/review-forex-copy-dan-zulu-trade/

      broker yang teregulasi itu ada banyak, dan saran kami adalah gunakan broker yang sudah terdaftar semacam di salah satu berikut: nfa, cftc, fca, mifid, asic, karena lebih aman.
      Serta yang tidak menerima media2 transfer dana yang ilegal seperti webmoney, perfect money, exchanger, pakai perantara2 atau titip orang lain, itu bahaya ya.

      Kalau kami pribadi trade melalui gainscopefx.com dan kami tidak pakai seperti aforex tsb.

      • Salam selalu
        mohon pencerahannya mengenai investasi pada PT Berjaya Indah Guna.
        big-berjaya.com/?page_id=9
        Apakah bisa dilanjut.

        Terima kasih atas pencerahannya.

        Pudji Rahardjo

          • Mengapa dan apa yang meragukan dan tidak meyakinkan, saya tidak faham semuanya, mohon dijelaskan secara detail.
            Selama ini return 3% berjalan lancar, perjanjian dengan notaris, bila mau investor diberi jaminan berupa sertifikat tanah dan rumah bila diatas 350 jt, tapi returnnya hanya 2% saja.

            • Kalau anda merasa yakin aman karena mungkin anda kenal dengan orangnya, silahkan saja.
              kami hanya memberikan saran saja.

              resikonya kan di anda sendiri

              perjanjian dengan notaris itu tidak menjamin, kalau ada apa2 dan pengelolanya itu kabur maka kertas itu akan menjadi kertas sampah saja.
              dan jaminan sertifikat juga tidak menjamin (kan atas namanya bukan anda di pemilik sertifikat itu), kalau bukan atas nama anda maka mereka bisa mengklaim hilang sertifikat di BPN dan diterbitkan sertifikat baru, nah kalau begitu kejadiannya anda hanya bisa gigit jari doang.
              Kecuali sertifikat itu di AJB langsung atas nama anda di hadapan notaris pilihan anda sendiri dan dipegang oleh notaris tsb, serta sertifikat itu diblokir di BPN agar tidak diperjual belikan. (tapi mana mau mereka begitu hehe)

              kalau kami pribadi tidak berminat dan tidak mau yang begituan

  18. Hello admin, mohon pencerahan broker Octa fx, apa aman dan bisa dipercaya, WD maximal brp?
    makasih

    • Octafx itu broker nggak teregulasi benar loh, dan juga bisa menerima media2 transfer uang yang ilegal, jadi hati2 Pak.

      Octa ini termasuk broker nakal dan banyak nggak beresnya

      • Saya mau tambahkan Master, broker Octa tidak membayar WD nasabah hanya gara2 nasabah itu mengakses Octa dari IP yg beda. Ini kasus lagi rame di forum sebelah.

        • ya begitulah kalau broker nggak beres, jadi hindari pakai broker yang begituan ya.

          jangan pakai broker yang nggak regulated dan yang bisa menerima transfer dana dengan media2 yang ilegal semacam webmoney, perfect money, fasapay, exchanger bank lokal, pakai titip perantara/orang lain, itu bahaya

          • Biasanya yg gak bisa di WD di octaforex itu akun no deposit bonus…….
            maklum gratisan…jd alasannya di bikin2 supaya ga rugi…
            saya aja juga mau WD di cancel kok…dgn alasan beda IP…
            padahalkan di negara kita itu pemakai internetnya rata2 pakai IP dinamik, jd no IP nya berganti2 terus setiap kl mau online…
            jd kl mau trading di broker yg gak bonafit itu jgn mau yg pakai bonus…biar gak dicari2 alasan kl mau WD…

  19. Selamat siang, master. Sekarang ini banyak dijumpai arisan2 investasi. Seperti arisan Safnida, arisan Nano, Arisan brilian, Arisan Ora Omom, dan masih banyak lagi lainnya. Sistemnya adalah kita meletakkan modal. Dan kita hanya menunggu beberapa hari. Seperti contoh : 1jt GET 1,7jt (15hari), 1jt GET 15jt (90hari), 1jt GET 25jt(5bulan). Ketika ditanya dananya diputar dimana. Beberapa jawaban saya dapatkan, diantaranya “diputar di bisnis online, diputar di perusahaan saham, diputar di traiding forex terbaik, diputar di perusahaan emas, perkebunan, MLM, dll.”. Nah, pertanyaan dari saya, apakah arisan investasi tersebut termasuk money game? Saya berterimakasih sekali apabila master mau menyelidikinya. Semua arisan investasi yg saya sebutkan tadi, saya punya PIN BBnya. Dan saya bersedia memberikan apabila master mau menyelidikinya lebih lanjut. Mohon pencerahannya. Terimakasih.

    • 100% Money Game itu Pak, mereka ngomongnya dimasukkan ke saham, bisnis, forex, dll padahal itu semua bohong , tujuannya hanya untuk menarik orang saja 🙂
      (nggak ada buktinya kan dimasukkan ke sana yang bisa kita pantau live… ).

      aslinya mereka itu metodenya gali lubang tutup lubang loh, jadi hati2 kalau main money game, harus cepat mainnya dan jangan pakai uang dapur.

  20. pagi pak.
    mau tanya.
    kalo broker forex.com aman ga ya?
    saya pengen daftar di sana.
    tp cari2 reviewnya ga ada.
    kapok di blokir terus ma broker tiap WD :’-(
    terima kasih.
    br..,

  21. malam suhu
    mohon pencerahanya?

    apakah xm.com bagus untuk treding jangka panjang..?
    apakah termasuk BROKER CURANG / NAKAL dan terRegulasi ya?
    mohon saran broker apa yang cepat dan mudah dalam deposit dan wede yang teregulasi?
    ….. trimakasih

    • XM kurang Pak, dia kan broker kagak beres loh, sebab bisa menerima media2 pembayaran yang ilegal dan money laundry, jadi nggak aman.
      selain itu broker seperti itu adalah broker bandar loh Pak.

      jangan pilih yang sekedar mudah cara deposit/wd nya seperti misalnya dengan perantara2, karena itu justru berbahaya.

      kami pribadi menggunakan bank wire di Gainscopefx.com

  22. Mlm..
    mau tanya mengenai spread…
    Kenapa spread tiap Currency Pair selalu berbeda satu sam lainnya….
    ada yang selisihnya sedikit dan ada yg banyak…
    apa yg mempengaruhi sehingga selisihnya berbeda2 satu sama lain

    Misalnya di broker XYZ
    EURUSD min spread 0.8
    GBPUSD ———- 0.9
    GBPNZD ——— 3.8
    AUDJPY ——— 2.6
    EURAUD ——— 3.8
    GBPAUD ——— 4.0

    Apakah setiap broker itu punya ketetapan ttg spread sendiri2..?

    • itu karena tempat kulakan brokernya berbeda2 Pak (liquiditornya berbeda2)

      seperti broker A dia ambil harga dari bank Citibank, lalu broker B ambil dari HSBC. Nah itu bisa berbeda Pak, walaupun selisihnya tidak terlalu banyak.

      seperti di bank BCA dengan bank Permata kan juga bisa berbeda kursnya, tapi tidak beda banyak.

  23. Siang pak, kalo broker fxpro, ironfx, roboforex sama yadix itu apakah legal, trus yg paling bagus yang mana?

    • kalau roboforex dan yadix jangan deh, itu broker kagak beres
      kalau ironfx itu broker bandar loh, banyak konsekuensinya kalau trade disana.
      kalau fxpro paling lumayan diantara broker yang anda sebut itu, tetapi di fxpro nggak bisa micro lot sehingga tradenya kurang fleksibel.
      kalau kami pribadi nggak milih semuanya yang diantara pilihan Bapak tsb itu

  24. MLM…
    Apakah menurut Anda sekalian yg berkecimpung di dunia perporekan ini ( baik newbie ato master) yg punya pemikiran , kl forex ini sulit atau mudah…??
    yg saya tanyakan ini….
    1. kalau mudah , mudahnya dimana…??
    2. kalau sulit , sulitnya dimana..??

    team dr brokerforex berkenan menjelaskan dr pengalaman yg pernah dialami selama menggeluti forex ini…

    • nggak bisa seperti itu Pak.
      hal ini sama seperti misalnya anda tanya kerja jadi dokter atau kerja jadi arsitek itu mudah mana atau sulit mana…

      itu semua tergantung pada talenta, kemampuan seseorang dan juga rejekinya 🙂

  25. mau tanya nih pak kalau laverage di fxdd kan 1:200 kalau misalnya saya ddeposit 1000 us dolar seandainya ( andai2 aja kan boleh) pake robot expert jadi 1000.000 us dolar apakah hal ini diperbolehkan, atau apakah maksimal yang didapat hanya 200.000 dolar kelipatan dari laveragenya… terimakasih nih

    kalau fxdd maksimal profit bisa diambil berapa? kalau 2000.000 us dolar (seandainya profit) apakah diperbolehkan? atau gimana

    trus broker yang terpercaya selain fxdd yg gedean withdrawnya dimana yah pak , trims banyak…

    • pasti boleh, kami pribadi juga trade di sana melalui Gainscope tsb juga seringkali profit sampai ratusan ribu USD dan tidak pernah bermasalah sampai sekarang loh

      kami pribadi sudah cocok trade disana dan aman, jadi kalau pindah2 broker nanti menyesuaikan lagi itu nanti akan repot.

  26. master… bagaimana tanggapan anda mengenai binary.com? apakah website tsb memang bisa dipercaya?,..soalnya aku pertamatama dikasi menang .. ujung2nya saya kalah terus menerus… masa ga satu pun prediksi yg benar.. mohon petunjuk master.. apakah binary.com merupakan program terpercaya?

    • binary itu adalah sistem trading dengan metode Betting (judi)
      dan sistem mereka itu lebih ke arah tebak2an loh Pak.
      kalau kami pribadi tidak merekomendasikan untuk berjudi ya

      lihat saja di bagian bawah sendiri di web binary.com itu kan tertulis bahwa dia adalah memang perjudian (gambling) tetapi memakai instrumen forex sebagai obyeknya

  27. Assalamualaikum min….
    1. Mau tanya, bagaimana dengan broker sensus capital? dia juga teregulasi malta, mifid dan bafin. tapi kategori 2, beda dengan fxdd yang kategori 3. saya tertarik karena spreadnya lumayan tight spread.
    2. min apa bedanya daftar langsung lewat fxdd dengan gainscope? apa spreadnya yang beda/spreadnya lebih besar kalau lewat gainscpoe? terus kalau lewat gainscope apakah bisa daftar dengan fxdd mtx (mt4 extreme)?
    3. thanks min, semoga di jawab, selamat tahun baru……

    • 1. hati2, jangan terkecoh tight spread belaka, tetapi ada konsekuensi lainnya.
      selain itu Sensus Capital itu broker baru, dan belum teruji kredibelnya. Kalau kami pribadi nggak berminat.

      dan selain itu untuk sukses di trading itu bukan tergantung pada faktor spread kok Pak, melainkan pada teknik trading kita dan risk managementnya

      2. kalau di gainscope fiturnya lebih banyak dan ada support indonesianya.
      spread sama saja kok , coba saja dibandingkan kan sama. Kami pribadi juga melalui Gainscope tsb
      MTX itu juga bisa kok, tapi ngapain Pak, itu spread lebih kecil tetapi ada komisi loh, jadi kalau dihitung2 itu sama saja.

      ingat ya, trade itu bisa sukses BUKAN dari faktor spread

      3. selamat tahun baru Pak

  28. Malam Masta, Saya mau Tanya,
    Apakah Aman Deposit Kira” $10.000 di Askap Futures ( BROKER LOKAL ) dan USGFX ( BROKER ASING )

    Dan Apakah di masta bisa Bantu untuk Menjadi IBnya FXDD, GainScope itu IBnya FXDD ya masta.

    • trade di broker lokal itu tidak menguntungkan Pak, karena sistem mereka buruk

      kalau di broker asing USGFX itu rating trafficnya dia rendah loh Pak, dan kelihatannya tidak kredibel, hati2 loh ya.

      maaf, kami tidak menjadi IB, sebab kami tidak melayani disana, karena repot Pak

  29. Sore pak, mau tanya nih di bank lokal apa ya yang ada trading indeks atau emas?
    Apakah bank tsb bandar?

    Terima kasih

  30. masta jika trading tanpa lihat berita blomberg dan hanya mengandalkan kalender ekonomi kira 2 cukup nggk dan apa tdk ketinggalan berita?

      • Maaf, agak ketinggalannya itu seperti apa ya, misal data NFP AS. Apakah di blomberg lebih cepat keluar bbrapa menit duluan dibanding kalender ekonomi? Atau bagaimana ya maksudnya ketinggalan tsb? Terima kasih..

  31. mlm
    mau tanya nie…trading arbitrage itu apa ya..??
    apakah semua broker melarang system tsb..? ( baik bandar ato tdk )
    dan denger2 indrafx itu pakai EA nya sytem Arbitrage di broker insta…sehingga akunnya di banned dan rugi milyaran …

    • arbitrase itu adalah trading dengan membandingkan antara 2 spread broker, dan itu diperbolehkan kok Pak.
      cuman sekarang udah agak susah pakai itu.

      instaforex itu kan memang broker nggak beres, jadi trade disana pasti akan dikerjain

  32. Selamat siang, maaf saya mau tanya tentang bisnis MLM tiens, sepertinya sudah jarang sekali terdengar, bagaimana kabarnya? Apakah masih berjalan lancar?(Saya hanya tahu bahwa tiens itu mlm dan tidak pernah mengetahui lebih lanjut termasuk kredibilitas produknya)
    Ada orang yang menawarkan produk suplemen tiens tersebut kepada saya, banyak macamnya, dan bisa mengobati berbagai macam penyakit, dan dia bilang tinggal sampaikan keluhan saya dan mereka akan memberikan produk yang sesuai.
    Nah yang mau saya tanyakan(barangkali anda mengetahui tentang produk tiens), apakah produk tersebut memang benar” bagus dan bekerja? Apakah worth itu dengan harganya yang dibilang tidak murah? Terima kasih.

    • kami kurang tahu tentang kondisi Tiens saat ini.

      untuk produk2 makanan kesehatan itu biasanya cocok2an kok Pak dengan tubuh seseorang.
      dan kalau cocok maka biasanya harga berapapun orang tidak apa2, sebab kesehatan itu nomor 1 loh

  33. pak mau tanya menurut bapak kalo berivestasi saham seperti di broker etoto gimana menurut bapak? bedanya investasi saham di broker etoro sama di ihsg apa y? apa ihsg itu ada programnya sendiri atau pake broker jg kaya forex kalau mau beli saham?

    • nggak berani Pak, eToro itu bukan broker kredibel seperti layaknya interactive brokers ataupun optionxpress untuk saham tersebut.

      dan etoro itu bukan untuk saham lokal IHSG loh, kalau di saham lokal indonesia saran kami di perusahaan2 sekuritas sini saja seperti di daewoo, osk, mandiri sekuritas, danareksa dan kawan2nya.

      kalau anda tidak mau ribet, lebih baik ikut reksadana saham saja Pak

  34. Hallo Master, . . Saya Mau Nyoba Trade (Real Account) Tapi Kira Berapa ya MinimalNya
    Mohon Penjelasannya Master Terima Kasih. . .???

  35. Saya denger Fxdd malta regulasinya dari negara malta kantor jg di malta, soalnya yg punya regulasi cftc itu fxdd amrik. Itupun sekarang sudah gak ada krn sudah di beli fxcm, apa gak bahaya itu trading di fxdd malta

    • nggak ada masalah kok Pak, dan fxdd masih berpusat di Amerika.
      selain itu dia teregulasi juga di Mifid, fca, mfsa dan itu terjamin serta regulasi beneran.

      kalau ikut yang full amerika, maka anda akan kerepotan sendiri tradenya nanti, karena nggak bisa hedging, ada aturan fifo , dll loh

      kami pribadi juga trade di sana dan sangat baik sampai sekarang, serta tidak pernah bermasalah

    • itu harganya dimark-up dulu lalu dikembalikan ke anda biasanya, jadi tidak menguntungkan.
      selain itu kalau nggak ada layanan supportnya khusus untuk broker tersebut ya buat apa.
      malah merepotkan sendiri nanti kalau ada apa2. Nggak penting itu Pak.

      • Pak,saya mau nanya ttg broker fbs.menurut bpk gmn mengenai broker fbs?apakah aman dan brokernya tdk melakukan curang terhadap nasabah?trus broker yg menurut bpk dgn akun micro yg plg aman broker apa?
        Thanks atas infonya pak…

        • FBS itu broker tidak teregulasi benar, dan juga bisa menerima transfer dana dengan cara2 yang ilegal dan bisa melalui perantara.
          itu berbahaya Pak untuk keamanan dana.

          kalau kami sarankan untuk menggunakan broker yang benar dan yang tidak bisa melalui perantara.

          90% semua broker asing bisa menggunakan mikro account kok sekarang, tapi pilih broker yang benar ya supaya aman

          • Menurut bpk broker asing yg aman dan dgn depo minimalnya broker apa?mohon rekomendasi dr bpk.terima kasih..

            • ada bermacam2 Pak dan banyak banget.
              kami sarankan gunakan yang teregulasi benar (terdaftar di CFTC, NFA, MIFIC, FCA, ASIC , salah satu boleh), DAN yang tidak menerima transfer dana dengan cara2 yang ilegal seperti titip transfer, exchanger, webmoney, fasapay

              minimumnya biasanya $100

  36. selamat malam master,
    ane newbie nih…mau nanya tentang IFOREX..apakah aman atau tidak master..
    makasih master

    • iforex itu broker yang berkantor pusat di cyprus, sedangkan cyprus sendiri negaranya tidak kuat loh perekonomiannya dan krisis, jadi kalau ada apa2 bisa gawat.
      nggak disarankan Pak disana

      • terima kasih master atas sarannya…
        menurut anda broker mana yang bagus buat para pemula + bagus pelatihan pembelajaran tentang forex dan lainnya ?

        karena jujur saja mastersemua broker online terlihat bagus dan menawarkan impian seolah2 forex itu mudah dan cepat mendapatkan profit..

        tlong pencerahan master..makasih

  37. satu lagi pak, apakah broker interaktivesbroker itu membuka cabang di indonesia, soalnya pake bahasa inggris agak ribet dan apa disediakan platform MT4 jg,
    thks.

  38. Dear Master,

    Apakah dari segi keamanan dana di FXCM ASIA (Hongkong) Regulasi dari Hong Kong’s SFC (Securities and Futures Commission) cukup terjamin? Di bandingkan misalnya dengan FXCM Australia.

    Terimakasih

    Salam
    Arkan

    • FXCM group itu aman semua Pak, mereka itu 1 holding dan 1 boss, bukan terpisah loh. Rekeningnya juga jadi 1.

      ibaratnya seperti bank HSBC di hongkong, di amerika, di bermuda pun juga sama2 aman, sebab mereka 1 holding

  39. pak kenapa di bulan desember market susah diikuti? dan apakah perlu di hindari untuk trade dibulan desember? trus libur market juga lama?

  40. Pagi Masta… Boleh saya minta Reques/Sarant nya Masta, Broker yg spraed nya kecil utk komodity emas (XAU)… Saya melihat IC Market spraed nya lumayan kecil dari yg lain, tp setelah saya lihat sarannya Masta,bahwa IC Markets broker yg ga jelas krna mrk nerima transver pd pihak ke 3, jd saya mikir lagi. Kalo diFXDD saya lihat spraed nya utk XAU sudah sama spt broker Lokal 🙂
    Mohon sarannya Masta. Trimakasih

    • di fxdd itu emas spreadnya mulai dari 25 kalau kami amati (tapi fluktuatif ya) dan itu memang begitu.
      contoh spread emas: 1183.00 / 1183.25 , fxdd juga non dealing desk (non bandar).
      spread emas beda dengan spread di forex loh Pak.

      hati2 dengan broker yang spreadnya terlalu bombastis dan nggak masuk akal, sebab pasti ada konsekuensi lain dibalik itu.

      coba di gain capital / ecnpro.com itu boleh anda bandingkan juga kalau main emas

      • Sore Masta. 1. Kalo Broker AXiTrader bagus ga kredibilitasnya mnurut Masta ? kalo saya lihat mrk trdaftar juga di ASIC.
        2. Masta utk kita mengetahui Legalitas broker2 luar yg trdaftar diNFA, CFTC, FSA (FCA), ASIC, bagaimana caranya ya
        3. Kalo menurut Masta, lebih memilih gain capital atau ecnpro.com ?

        Trimakasih
        Salam Profit

        • 1. iya masih ok kok, cuman daftarnya agak ribet dia
          2. bisa dilihat di webnya broker tsb, lalu dicek satu2 di web regulator
          3. kalau kami pribadi lebih memilih di Ecnpro.com Pak, sebab ada support indonesianya yang bisa membantu.

  41. master,
    saya mau nanya

    1. saya sudah daftar di gainscope fxdd , apakah di fxdd ada cent acc sperti di Instaforex?, adakah broker regulasi penyedia cent acc ?, menurut master apakah instaforex akan scam dalam waktu dekat?, kok saya ada feel aneh dengan insta ini (ada moneycanger(baru muncul), ada PAMM(resmi dihandel langsung oleh trader2 di instaforex bukan IB , bukan member) (baru muncul) , jualan vps, dan suka ada lomba aneh2 (miss insta ?? dll) kayaknya lagi galang dana biar tetap ekxis )

    2. saya sering ditawarin Future seperti equity world , monex, Haverst international Future , produk andalan mereka adalah Index hangseng ceritanya profit gede gede
    pertanyaanya apakah kita tidak bisa bermain index tanpa broker future tersebut? apakah semua perusahaan future adalah scam?(mereka semua ada logo bapetinya tapi saya masi ga bisa yakin), dan cara main index saham bagaimana?

    3. cara bermain invest emas di pegadaian atau di bank bank bagaimana? saya liat harga buyback (sellnya) selalu lebih rendah dan naiknya lama , ada saran? saya si belom nyoba cuma sering baca2 artikel berkebun emas

    4. saya ada ikut reksadana di trimegah modal kecil2an , saya hitung2 kalau invest 50 jt maka perbulan hanya dapat 250 000? apa saya salah hitung? apakah menurut master aman berinvestasi disana?

    5. bagaimana kita mensiasati investasi dalam bentuk rupiah? , karena rupiah terus tertekan , gak lucu kalo sudah invest 10 tahun begitu return cuma bisa beli motor baru , hahahah (terlalu lebay)

    mohon pencerahan
    Terima Kasih

    • 1. gainscope bagus, kami pribadi juga trade disana sampai sekarang dan no problem.
      instaforex itu memang broker nggak beres , dan banyak curangnya. jadi hati2 kalau trade di instaforex. Mereka itu bandar tipenya dan juga non regulated, jadi nggak direcommend kalau trade di insta ya

      2. hindari trade di broker lokal seperti mereka itu ya, karena buruk sistemnya akibat bappebtinya sendiri yang mengakibatkan mereka seperti itu, jadi runyam Pak kalau trade di broker lokal. Kecuali kalau anda mungkin bisa kongkalikong dengan big bossnya broker lokal hehe..
      main index di broker luar bisa, melalui interactivebrokers ataupun optionxpress

      3. jangan Pak, nanti malah tekor terkena biaya2nya mereka ya.

      4. Trimegah itu ada banyak produknya, dan reksadana itu bukan hasil bulanan loh Pak, tetapi capital gain. Selain itu fluktuatif pergerakannya.
      ibaratnya seperti menyimpan emas atau tanah begitu.
      dan ikut reksadana harus jangka panjang bertahun2 ya baru bisa terasa hasilnya. Kalau cuman beberapa bulan saja mungkin bisa saja langsung profit kalau anda cairkan, tetapi nilainya itu fluktuatif ya seperti menyimpan emas begitu

      5. caranya ya masukkan di reksadana saham, property (yg bagus tempatnya) ataupun berbisnis , tapi bisnis mengandung resiko besar jika tidak pandai

  42. Malam, BrokerForex.
    Saya baru belajar memasuki dunia forex. Sudah 3 bulan bermain demo dan rasanya sekarang siap ke real-nya. Ada beberapa hal yang ingin saya ketahui:
    1. Forex Rebate di globegain.com. Apakah itu legal dan bisa dipercaya?
    2. Saya baru saja mendaftar di gainscope dan sudah melakukan deposit pertama kali tanggal 19 Desember kemarin. Tapi saya masih berkeinginan membuka akun di broker lain, karena menurut pendapat salah satu teman sebaiknya begitu supaya seandainya suatu saat terjadi sesuatu dengan broker yang mana itu di luar perkiraan kita maka setidaknya kita hanya rugi, bukan bangkrut. Pertanyaan saya adalah jika saya memiliki akun di beberapa broker, apakah itu tidak menyalahi aturan? Bagaimana jika suatu saat saya ketahuan melakukan trading di beberapa broker padahal mereka juga kan bersaing mendapatkan klien? Apa kemungkinan terburuknya?
    3. Saya penasaran dengan MIG BANK dan Dukascopy. Keduanya berasal dari Swiss berlisensi FINMA. Mungkin FINMA tidak sepopuler CFTC US dan FSA UK, tapi dari beberapa informasi yang pernah saya dengar di waktu yang lalu (sebelum saya mengenal investasi finansial) bahwa pemerintah Swiss paling ketat mengawasi keuangan perbankan negara dan Bank Swiss sangat menjamin kerahasiaan dan keamanan dana nasabah ataupun investor. Jika informasi itu benar, yang ingin saya tanyakan adalah broker mana yang lebih baik: MIG BANK ataukah Dukascopy?

    • 1. jangan disana, itu nanti anda akan kerepotan dengan supportnya. Dan trade yang sukses itu bukan karena rebate2an yang nggak seberapa loh jika dibanding dengan loss anda nanti kalau ada apa2
      2. boleh2 saja mempunyai akun di beberapa broker, tapi nggak ada gunanya kalau teknik trading anda sama saja. Nanti malah bingung sendiri dan akhirnya jadi kacau tradenya loh.

      3. itu broker bagus kok MIG dan Dukas tersebut. Keduanya OK

  43. Masta gimana caranya agar biaya transfer untuk deposi dana digainscope digantikan? saya belum dapat petunjuknya diwebsite tersebut.

    • iya di fxdd yang melalui gainscope itu bisa diganti biaya deposit bank wirenya, bisa hubungi ke petugas layanan gainscope tsb via email dengan mencantumkan nomor login anda

  44. Selamat malam pak!

    Bagaimana dengan broker FXCM? Apakah broker tersebut aman? Saya berencana membuka akun real di situ. Mohon diberi saran dan rekomendasinya.

    Terima Kasih..

  45. Hallo teman2,
    Saya ingin berbagi pengalaman trading forex ini.

    Kebanyakan dari kita mulai dengan modal kecil, mis $100.
    Untuk 1 tahun kedepan, ingin profit berapa? Apakah cukup profit $50? atau kalau bisa saya ingin profit $10,000 dengan modal $100 tersebut :).
    Nah, dalam hal ini profit hanya $50 setahunpun sebenarnya sudah sangat bagus. Kalau dalam persen 50%. Jarang ada investasi atau trading lain profit sampai 50% per tahun.

    Kebanyakan pemula ingin profit besar2an di forex. Hal ini menjadi sebab mengapa banyak sekali (95%) trader yang loss di forex ini.

    Bagaimana supaya dapat profit besar di forex? Tentu modalnya harus ditambah.
    Tapi, saya tidak punya modal yang besar untuk trading di forex, hanya $100 tsb? Karena itu, trading dengan uang kecil ini dimanfaatkan untuk sarana belajar dulu. Kalau misalkan return kita selama bertahun2 cukup stabil 50%/tahun, itu sudah sangat bagus sekali. Nanti barangkali ada teman yang melihat data trading kita yang bertahun2 itu dan berminat untuk invest. Hal ini bisa saja terjadi, karena memang kita sudah membuktikan bisa profit stabil selama bertahun2.

    Sebenarnya dalam forex itu, seperti lomba lari maraton. Lebih baik profit sedikit2 tapi manjang dalam waktu lama, daripada profit besar, tapi bisa langsung habis dalam trade selanjutnya.

    Semoga menjadi pencerahan.

  46. permisi suhu mohon pencerahannya. .

    antara fxcm dan gainscope lebih bagus mana ya? ane msih bingung
    dan di web fxcm kok tdk ada petunjuk cara withdrawl ya?

      • knp pilih gainscope suhu?
        di fxcm gk ada fasilitas pengembalian fee 20$ dr biaya rtgs ya?

        deposit di fxcm yg tanpa biaya lewat mana ada gk suhu?

        • kami pilih trade di gainscopefx.com tsb karena faktor keamanan, kami trade dengan dana ratusan ribu usdollar di mereka sudah bertahun2 dan tidak pernah bermasalah.
          selain itu fitur2nya ok dan pelayanannya juga enak.

          fxcm memang nggak ada penggantian biaya transfer.
          kalau mau yang bebas biaya itu dengan kartu kredit Pak

  47. Master,
    Apakah broker IronFx aman?
    Broker ini pusatnya di Cyprus , teregulasi di Cysec & registered di FSA .
    Bulan ini sedang ada bonus 100% atas new deposit.
    Mohon saran nya.

    • bonus yang begitu besar hanya ada di broker bandar, jadi pasti ada konsekuensinya Pak.
      selain itu duit tersebut nggak bisa ditarik loh, itu hanya untuk pemancing saja.
      hati2 ya

      itu sama seperti instaforex tersebut, akhirnya tradernya banyak yang dicurangin sampai kalah. Broker bandar kan juga nggak mau rugi loh, dan hanya di broker bandar yang bisa seperti itu ya

  48. mlm..
    forex ini ternyata mbencekno…..
    kemarin pasang sell EU tp chart bergerak naik ..lalu di averaging…averaging lagi ..dan lagi…..jadinya floating minus habis2 an…daripada tambah ancur..di cut loss deh…
    tapi setelah equity hancur…tuh chart balik arah…wah nyesel deh ngapain di cut loss…kl gak kan bisa profit banyak….
    rasanya …sakitnya tuh di siniii…!!
    bener2 bikin gregeten……

    • kalau kami nggak pilih keduanya Pak baik exness maupun armada.

      kecuali kalau anda hanya ingin main iseng2 saja dengan uang recehan maka boleh2 saja main di sana, tapi tidak untuk jangka panjang ya kalau main disana bagi kami.

      kami soalnya lebih recommend yang teregulasi benar dan yang tidak aneh2, sebab untuk keamanan dan untuk kelangsungan jangka panjang.

  49. Selamat malam,
    Master, kenapa jika buka account di fxcm melalui fxmax, maka dana yang mengendap akan diberi bunga, padahal dari kantor pusat fxcm Amerika tidak ada ketentuan seperti itu dan kenapa bunganya bisa lebih besar dari suku bunga yang di tetapkan The Fed.
    Apakah dengan adanya pemberian bunga diatas suku bunga the fed, dana nasabah masih dijamin oleh regulatornya?

    Terimakasih

    • fxmax.com itu fxcmnya asia Pak, jadi beda dengan fxcm amerika yang menggunakan bunga amerika.

      kalau asia , maka dia menggunakan liquiditor dari negara2 asia yang dimana bunganya lebih tinggi, jadi mereka bisa sanggup memberikan besaran bunga tersebut.

      dan kalau fxcm group itu aman Pak, sebab dia broker besar , legal dan terjamin kok

    • itu instaforex Pak, dan insta itu broker nggak regulated loh Pak, jadi nggak aman.
      selain itu dia bisa menerima media2 transfer dana yang ilegal seperti titip exchanger, titip orang lain, itu berbahaya

      mereka juga bandar, yang mendapatkan untung dari loss nasabah. Jadi tidak recommended

  50. Dear Master,

    Sekarang FXCM AU dikenai komisi trading, pengaruh besar gak master sama tradingnya?

    Salam

    • sama saja mustinya, tapi setahu kami biasanya FXCM yang Asia, sebab lebih tidak berbelit dan tidak ada komisi kalau kita dari Indonesia.
      baca2 di fxmax.com itu supportnya mereka untuk indonesia bagian dari fxcm asia

  51. Tanya Master;

    Saya tertarik dengan kinerja reksadana ASHMORE DANA NUSANTARA yang baru berusia 2 tahun,bagaimana pendapat master dengan reksadana ini

  52. Master tolong di share ke kami kalo ada cara supaya TB tidak ketahuan.Soalnya saya buth bgt income dari sini. Kyknya hanya cara ini yg risk free. Atau ada cara risk free yg lain Master?

    • susah Pak, karena main TB itu anda harus beda2 IP dan nggak boleh ketahuan ID nya itu sama aksesnya, dan polanya harus diacak supaya nggak bisa terbaca. Itu saran kami Pak.
      selain itu returnnya juga kecil loh

      kalau kami nggak pakai cara TB Pak

  53. halo master,, mau nanya nih,,octafx beneran scam gak?? soalnya banyak yg posting di media sosial klo wd nya gak bisa. Thx

    • Octafx ini broker nggak beres loh dan nggak regulated

      memang ada yang ngomong dananya susah ditarik disana.

      kami dari dulu nggak recommend broker2 yang seperti itu, karena nggak aman dan nggak ada jaminan loh, hati2

  54. halo masta, mau nanya, broker legal apa ya yang depo dan wd bisa via moneybookers, dan bisa depo minimal $50, Thx

      • fxpro jangan pak, bisa mampus anda kalau modal unyil, sebab lot size mereka itu nggak bisa mikro

        selain itu leverage mereka bisa berubah kalau diakhir tutup market, jadi itu riskan banget

      • gainscope itu bisa depo dengan moneybookers, tp wd ny yg gk bisa, harus wire, klo wire kan bisa abis profitnya 🙂

        • kalau WD nya diatas $100 masih efisien, kalau pakai BCA Dollar kena cuman $5-$7 dari pengalaman kami tersebut selama trade di sana, masih ok 🙂

          tapi kalau WDnya cuman $5 atau $10 ya jangan Pak, karena mereka bukan broker untuk main duit kecil seperti uang parkir loh

  55. BrokeSelamat pagi bos broker forex. Mau nanya kalau market marshal trading bagaimna boss. Aman nggak. Soalnya saya liat katanya dri inggris dan sudh ada tri thun 2009. Open di 17 negara tgl 7 desember 2014. Terimakasih

    • Market Marshal itu pembual Pak
      dia BUKAN dari Inggris, tapi dari negara anta berantah British Virgin Island (BVI), itu negara bebas tanpa hukum loh dan itu bukan negara inggris.

      Market Marshal itu HYIP, hati2 Pak.
      apalagi anda tidak kenal mereka, nah dana anda nanti dimasukkan ponzi loh
      dan itu out of your control

      Jangan ya, pasti scam itu nanti

    • data itu nggak bisa dibuat acuan sekarang Pak, sebab banyak broker US yang menyebarkan portfolionya ke beberapa negara

      yang hanya bisa dilihat adalah daftar list brokernya saja

      • jadi jika kita mau mengecek broker yang teregulasi dengan benar bagaimana? sedangkan ada juga broker yang mengklaim teregulasi di regulator” terbaik. thanks

        • langsung ke web regulatornya Pak, bisa cari di google, atau bertanya ke kami juga boleh.

          selain itu perhatikan media transfer uang yang mereka gunakan juga ya Pak.
          karena banyak broker nakal yang seolah2 teregulasi padahal dia pakai “jalur belakang” dengan cara2 transfer uang yang tidak diawasi oleh regulator

  56. Sy mau tanya master ttg FXDD:
    1. Kata master deposit vis bank wire ke Bank of Valletta lbh bagus dibanding Bank of America, bisa dijelaskan alasannya master?
    2. Kalau tiap trade pair eurusd selalu ambil 0.1 lot dan leverage 1:400, berapa modal minimal yang diperlukan agar relatif aman master?
    3. Terima kasih master. 🙂

  57. Dear Master,

    1. Apa penyebab MT4 sering Off Quotes jadi susah mau OP, apa karena jaringan internetnya lelet?
    2. Apakah sering Off Quotes di Demo Account, akan sama juga di Account Real?

    Salam

  58. Pagi Bozzz… sedikit pertanyaan ya:

    1- Apa beda FXDD Malta dengan FXDD US? dan apa korelasi hukumnya? cabang atau terpisah? menimbang malta tergolong tempat yang tidak jelas atau terpencil.
    2- Demikian pula dengan Gainscope korelasi hukumnya apa dengan FXDD Malta/US, sebatas IB kah?
    3- Bagus dan besar mana FXCM dengan FXDD? kalau tidak salah info.. sebagian saham FXDD dibeli FXCM.. serta baru2 ini FXCM juga telah akuisisi IBFX, apakah FXDD bakal senasib dengan IBFX yang akan diambil alih oleh FXCM?

    Thanks.

  59. Dear Master,

    Saya ingin buka Akun Real (Deposit pakai Kartu Kredit) , jenis Micro Account sebesar $200, Leverage 400, Swap Free.
    Master rekomendasiin yang mana antara Gainscope atau InterbankPro?
    Saya sudah coba Akun demo di Gainscope dan InterbankPro, keduanya sama baiknya.

    Salam

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :