Jenis Broker Forex

FOREX BROKER – FOREX, EMAS, PERAK, dll

KETAHUILAH JENIS BROKER FOREX ANDA SEBELUM ANDA TRADE DAN MENEMPATKAN DANA KEPADA MEREKA. WASPADALAH TERHADAP BROKER CURANG / NAKAL !

Persiapan Trading Forex dan Pemilihan Broker

Sebelum anda memilih suatu Broker Forex, kami akan memberikan kepada anda perihal informasi dalam mengetahui broker anda. Pada umumnya terdapat 4 jenis broker forex yang paling sering dipakai oleh para Trader dalam bertransaksi atau bertrading forex, yaitu broker Konvensional, Non Dealing Desk (ECN / STP / DMA), Dealing Desk, dan Hybrid.

Bertrading Forex juga bisa dilakukan dengan cara anda menuju ke bank anda ataupun ke tempat penukaran uang (money changer) untuk bertransaksi dengan uang fisik. Cara tradisional itu adalah disebut bertrading forex secara konvensional (non online), yang tentunya banyak sekali keterbatasannya dan tidak realtime.

Di halaman ini kami hanya membahas dan memperkenalkan jenis-jenis broker yang dipakai untuk  Bertading Forex secara Online (non fisik), yaitu :

BROKER NON DEALING DESK

Yaitu suatu broker yang dimana order adalah diteruskan langsung kepada pasar,  lembaga keuangan atau bank-bank besar, ataupun kepada broker lain. Biasanya spread di broker jenis Non Dealing Desk adalah bersifat berubah-ubah (fluktuatif) bergantung kepada pasar yang sesungguhnya.

Broker jenis Non Dealing Desk sangat cocok digunakan untuk para trader profesional , karena sangat adil, tanpa manipulasi dan user bertrading melawan pasar yang sesungguhnya dan bukan melawan broker atau bandar.

Jenis broker Non Dealing Desk dibagi menjadi 3 , yaitu ECN Broker, STP Broker dan DMA Broker.

  • ECN Forex Broker (Electronic Communication Network)
    Di broker jenis ECN adalah para user dapat terjun secara langsung dan ikut berpartisipasi ke dalam pasar yang sesungguhnya yang dimana ikut bercampur pula dengan partisipan lain di dalam pasar tersebut seperti para Bank, Pemerintah, Institusi maupun Trader Perorangan  yang dimana mereka saling berinteraksi Jual dan Beli secara bersamaan tanpa adanya suatu intervensi dari pihak broker ataupun dealer (dealing desk). Biasanya pihak perusahaan broker hanya mendapatkan keuntungan dari komisi ataupun dari mark-up spread.  Di jenis broker ECN kondisi yang digunakan adalah kondisi sesungguhnya yang terjadi di pasar dan tanpa dibuat-buat. Broker ECN bekerja dengan mempertemukan penjual dan pembeli secara nyata (via online, realtime), serta bukan melawan broker/bandar dalam melakukan Buy dan Sell nya.

    Kelemahan broker yang jenis ECN (yang 100% ECN) adalah anda tidak akan bisa hedging, leverage yang sangat rendah, dan terbatas dengan aturan FIFO, selain itu anda juga akan dibebani biaya komisi trading. Keunggulan dari broker jenis ECN hanya di faktor Spread saja sebenarnya, tetapi kalau anda tidak terbiasa maka seringkali juga bisa merepotkan karena fiturnya yang lebih terbatas daripada yang berjenis STP Non Dealing Desk. Seringkali perusahaan broker pada umumnya yang menyatakan dia adalah ECN padahal bukan 100% Fully ECN. Contoh broker yang 100% ECN adalah di Interactive Brokers.

  • STP Forex Broker (Straight Through Processing)
    Broker jenis ini berfungsi sebagai jembatan yang menghubungkan dengan perusahaan broker lain selaku likuiditornya . Biasanya eksekusi order dari broker jenis STP adalah diteruskan kepada para broker besar  (institusi besar) ataupun kepada beberapa broker ECN . Tetapi jika order dari broker STP tersebut diteruskan kepada broker yang berjenis Dealing Desk maka order dari broker STP tersebut bergantung kepada broker yang ditujunya tersebut. Dan untuk broker jenis STP sistem transaksi ordernya menggunakan basis quota dari para liquiditornya
  • DMA Forex Broker (Direct Market Access)
    yaitu suatu broker yang cara kerjanya hampir sama dengan broker berjenis ECN dengan campuran STP, tetapi bedanya di broker DMA adalah terikat kontrak dengan suatu liquiditor tertentu, serta menggunakan sistem transaksi dengan basis Best Rate dari para liquiditornya.

Seringkali para broker (terutama yang tidak legal atau yang tidak teregulasi/unregulated) menyebut STP dengan ECN ataupun DMA, tetapi pada dasarnya agak berbeda, karena STP adalah menggunakan pihak broker lain sebagai liquiditornya (dilempar ke broker lain) ataupun bisa ke beberapa bank besar, sehingga eksekusi dan segalanya dari broker jenis STP adalah BERGANTUNG kepada kualitas broker liquiditornya tersebut dan kualitas jalur koneksi routingnya. Sedangkan di jenis yang benar-benar broker ECN adalah tidak dilempar lagi ke broker lain, tetapi langsung kepada beberapa bank besar (multi inter-bank), para Trader lain, dan pasar yang sesungguhnya yang mempertemukan penjual dan pembeli secara langsung TANPA intervensi dari broker dealer atau bandar (no middle men).

Untuk broker berjenis ECN (yang benar-benar Full ECN atau True ECN) itu biasanya kurang fleksibel, dan mereka membutuhkan modal yang lebih besar, terdapat komisi trading, tidak bisa hedging dan terdapat aturan FIFO (first in first out). Broker jenis ECN hanya unggul di spread dan tingkat kecepatan eksekusinya. Untuk broker benar-benar berjenis ECN tidak menggunakan platform Metatrader.

Kami lebih menyarankan menggunakan broker berjenis STP Non Dealing Desk, ataupun jenis DMA untuk kenyamanan anda bertrading dan lebih fleksibel

BROKER DEALING DESK

Yaitu suatu broker yang dimana mereka membuat suatu pasar tersendiri dengan kondisi yang mereka tentukan sendiri (Bandar). Di dalam kasus ini para user bertrading melawan broker atau bandar. Pada dasarnya broker dealing desk mendapatkan keuntungan terbesarnya dari kekalahan para usernya, sehingga bila user menghasilkan profit maka broker akan membayar dari kas broker tersebut sendiri (bukan murni didapat dari pasar yang sesungguhnya). Bila anda bertrading di jenis broker Dealing Desk maka pastikan anda menempatkan dana anda di broker Dealing Desk yang legal dan terdaftar (teregulasi) oleh pemerintah sebagai perusahaan pialang dan telah bereputasi baik.

Broker Dealing Desk tidak selamanya buruk, ASALKAN mereka teregulasi dengan benar. Karena Broker Dealer tersebut berarti mereka juga bisa menciptakan pasar dari para usernya sendiri, oleh karena itu dinamakan Dealer (Dealing Desk).

Jadi unsur BUY dan SELL di broker Dealing Desk sebenarnya adalah diambil dari pembeli dan penjual yang dari kumpulan para user mereka sendiri, tetapi bila volumenya tidak mencukupi maka barulah perusahaan broker yang menghandlenya (tetapi tidak boleh curang/nakal). Biasanya ini bisa dilakukan di broker yang memiliki jumlah user yang sangat banyak dan bervolume memadai, tentunya HARUS yang teregulasi benar juga (ada lembaga pemerintah yang mengawasinya) agar mereka beroperasi dan menjalankan bisnis sesuai dengan peraturan legal dan tidak merugikan para user/nasabahnya tersebut. Jadi Broker Dealer TIDAK SELAMANYA BURUK, asalkan Teregulasi benar.

Regulasi yang benar dan kredibel untuk suatu perusahaan Broker dengan pasar Internasional yaitu (pastikan terdaftarnya di kategori pialang / FCM) : NFA, CFTC, FSA (FCA UK), MFSA, MiFID, ASIC (selengkapnya lihat di daftar regulasi). Broker dealing desk seringkali disebut sebagai para bandar (dealers).

Broker Dealers terdiri dari 2 jenis:

  • Dealer Besar
    Broker berjenis ini biasanya telah mempunyai reputasi yang baik dan terdaftar legal (teregulasi) sebagai perusahaan pialang (Futures Commission Merchant atau FCM) seperti teregulasi di NFA, CFTC, FCA UK, ataupun ASIC, serta bukan terletak di tempat yang terpencil atau tidak jelas. Sama seperti halnya anda bermain di kasino maka sebaiknya anda  mencari kasino yang besar seperti di Macau ataupun di Las Vegas. Hal ini bertujuan agar jika anda mendapatkan profit maka dipastikan broker tersebut dapat membayar kemenangan anda dan simpanan investasi dana anda tetap aman. Karena di broker dealing desk yang teregulasi ini terdapat suatu badan pengawas (umumnya dari pemerintah setempat) yang bertujuan untuk mengontrol ataupun menjamin bahwa broker tersebut telah menjalankan tugasnya dengan baik dan tidak menipu para nasabah.
  • Dealer Kecil atau Unregulated Broker (Bucket Shop atau broker kaki lima, yang biasanya BERKANTOR PUSAT di tempat terpencil / Offshore)
    Broker jenis ini adalah broker yang harus anda hindari, karena mereka berpotensi besar untuk memanipulasi transaksi anda ataupun bertindak curang sehingga anda akan mudah mengalami kekalahan yang semestinya tidak terjadi. Umumnya broker bucket shop tidak berijin sebagaimana mestinya, dan hanya berijin sebagai perusahaan biasa atau lainnya (bukan sebagai perusahaan pialang) dan hal ini sering mengecoh para calon nasabah yang masih awam.

    • Ciri-ciri broker bucket shop adalah terletak di tempat-tempat yang tidak jelas atau terpencil (negara offshore yang tidak jelas) dan tidak berijin regulasi sebagaimana mestinya (ini yang biasanya dilakukan). Disamping itu ciri-ciri lain dari broker bucket shop adalah mereka 98% pasti memperbolehkannya transfer uang dengan pihak ke 3 / perorangan, ataupun menggunakan Voucher,  boleh menggunakan Money Changer bank lokal, pendaftaran yang sangat mudah dan terkesan sembarangan serta TANPA Verifikasi yang memadai, kemudian terdapat batasan ataupun melarang suatu teknik trading tertentu (Seperti scalping, martingale dan sebagainya) ada juga broker bucket shop yang memperbolehkan segala macam teknik trading tetapi di dalam sistemnya sebenarnya sudah terpasang suatu script otomatis yang dapat menghambat teknik tersebut (script tersebut biasanya bernama Virtual Dealer).  Kondisi yang ditawarkan broker bucket shop seringkali diluar kondisi normal dari keadaan pasar yang sesungguhnya, seperti leverage yang terlalu tinggi (misal 1:1000 keatas), spread rendah yang tidak masuk akal (contoh: 1 pip fixed bahkan 0 pip fixed, padahal di pasar sesungguhnya spread adalah SELALU BERUBAH atau berfluktuatif terus setiap detiknya), dan juga terdapat bonus-bonus besar (biasanya 20% keatas) yang tujuannya bersifat pancingan / menjebak para nasabah agar mau menempatkan dananya (yang pada akhirnya adalah untuk “dimakan” oleh bandar curang tersebut). Berhati-hatilah dengan broker yang menawarkan hal-hal terlalu fantastis ataupun bonus yang terlihat sangat menarik diluar logika, karena semakin besar bonusnya maka perlu anda waspadai lebih seksama, daripada nantinya terjebak dan anda akan mengalami kerugian yang tidak sebanding dengan bonus yang ditawarkan. (hati-hati juga dengan broker yang menawarkan welcome bonus yang sangat besar semisal 20%, 30%, 50% bahkan 100% , karena itu pasti tergolong broker jenis ini, karena bonus sebesar itu hanya mungkin didapat dari loss nasabah. Semakin besar bonusnya maka semakin berbahaya perusahaan broker tersebut !)
    • Hal-hal curang yang biasa dilakukan oleh broker berjenis Bucket Shop yaitu: requote yang berlebihan, eksekusi order yang lambat, jika terkena TP (target profit) sulit untuk dieksekusi tetapi sebaliknya jika terkena SL (stop loss) maka mudah sekali dieksekusi, server yang sering down, manipulasi atau rekayasa harga quote, menghilangkan transaksi profit secara sepihak dengan dalih trading anda tidak sah, penarikan dana seringkali tertahan atau tidak bisa dilakukan, pernyataan yang tidak benar, dan hal-hal penipuan (Scam) lainnya. Hati-hati dengan pernyataan dari broker bucket shop yang seringkali memberikan pernyataan salah dan menyesatkan mengenai sistem mereka, seperti mereka menyatakan bahwa mereka adalah broker berjenis ECN, DMA ataupun STP tetapi kenyataannya mereka adalah Dealing Desk yang bersistem bandar bahkan lebih parah, hal ini semata-mata bertujuan untuk menipu dan menarik minat masyarakat awam agar bertrading di tempat mereka, padahal kenyataannya mereka BUKAN ECN , DMA ataupun STP yang sebenarnya. Oleh karena itu peran Legalitas Pemerintah / Regulasi SANGATLAH PENTING agar sebagai PENGAWAS broker atau pialang untuk tidak sembarangan dan tidak memberikan pernyataan salah yang dapat menyesatkan masyarakat.
    • Waspada pula dengan Award , Sponsor, dan penghargaan yang mereka klaim (biasanya dilakukan oleh broker Ilegal & Bucket Shop untuk menarik perhatian). Contoh: sebagai the best broker. Penghargaan itu tidak menjamin broker tersebut aman. Periksa pula dari lembaga mana yang memberi rating perusahaan tersebut. Cari di Google mengenai kredibilitas dari perusahaan rating tersebut. Contoh broker forex Prime4x yang scam tersebut juga sebelumnya mengklaim sebagai “The Best Broker 2009” padahal lembaga pemberi ratingnya adalah lembaga yang tidak kredibel, dan buktinya broker tersebut nyatanya scam dan membawa lari uang nasabah. Hati-hati pula dengan rating yang dibeli (atau istilahnya KKN / penyogokan), dan hati-hati pula dengan yang seolah-olah itu penghargaan padahal itu hanya artikel iklan dari broker itu sendiri yang menulis, tetapi dibuat seolah-olah itu penghargaan dari media tersebut, padahal itu bukan (pernah terjadi di suatu broker yang mengaku penghargaannya adalah dari CNBC, padahal setelah diteliti ternyata itu hanyalah artikel iklan yang ditulis sendiri). Waspada dengan trik-trik “nakal” dan pernyataan / iklan yang tidak benar dari broker forex ilegal tersebut.

HYBRID BROKER

Broker ini adalah merupakan kombinasi antara jenis broker ECN/STP/DMA dengan broker Dealing Desk. Umumnya broker Hybrid mempunyai suatu aturan dalam melempar order ataupun berdasarkan dari jenis akun yang digunakan.

Sebagai Contoh: Jika besaran Lot anda , ataupun Frekuensi , ataupun Equity anda dibawah nilai XXX maka anda dieksekusi di sisi Dealer, tetapi jika diatas itu akan dieksekusi di jenis STP ataupun ECN atau DMA. Sebenarnya sulit untuk mengetahui bahwa broker ini termasuk bertipe Hybrid ataupun tidak. Hal ini hanya dapat anda rasakan dengan mencobanya ataupun berdasarkan dari reputasi broker tersebut dan regulasinya.

AKUN DEMO vs REAL ACCOUNT

Akun di demo TIDAK AKAN SAMA dengan penggunaan di akun yang sesungguhnya (live real account) , sehingga jika kondisi di demo anda berjalan dengan baik maka Tidak Menjamin bahwa real account anda juga akan sama, terutama di broker yang berjenis bucket shop. Sehingga untuk mengetahui benar broker tersebut maka haruslah dicoba melalui kondisi live account.

Baca pula artikel kami mengenai Daftar perijinan (regulasi) yang seharusnya dimiliki oleh perusahaan Forex yang benar . Dan periksa pula alamat KANTOR PUSAT dari broker forex yang ingin anda pergunakan (bukan alamat IB , Agen atau Resellernya), apakah  kantor pusat mereka terletak di negara yang tidak aman, PO BOX (kotak surat saja) / sewaan, alamat tidak jelas (dari negara offshore), ataukah di negara yang bereputasi bagus. Hal ini penting untuk anda cermati sebelum terjerumus ke broker atau perusahaan forex yang tidak benar.

(bila perusahaan Broker Forex anda termasuk di dalam daftar Regulator Resmi tersebut, terutama yang di daftar NFA/CFTC, mereka lebih aman. Karena biaya untuk bisa terdaftar di regulasi NFA/CFTC di kategori FCM membutuhkan setidaknya $20 juta. Dan bila melanggar maka mereka berpotensi kehilangan $20 juta tersebut (Rp.200 Millyar), sehingga mereka lebih aman dan lebih berkualitas daripada yang tidak terdaftar) Untuk regulator lain juga boleh, asalkan masuk di regulator MiFID, MFSA, FCA UK, dan ASIC

Hati-hati dengan Regulasi palsu atau Perijinan palsu yang dapat mengecoh, yang kadang juga dipampang oleh para broker bucket shop (padahal itu bukan regulasi yang sebenarnya).

Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan menghindari anda agar tidak terjebak di broker-broker bucket shop yang marak beredar.

Baca pula artikel akan 14 broker forex luar negeri yang dituntut karena menghimpun dana secara ilegal. (sumber dari Reuters, Yahoo, dan koran Kompas)

Setelah itu, baca juga artikel di: https://brokerforex.com/forex/broker-curang-atau-tradernya/

dan ini : https://brokerforex.com/pengertian-market-maker/

(BrokerForex.com)

21788 KOMENTAR

  1. Pak broker, knp di demo account OANDA tdk bsa hedging? ap oanda kredible, termasuk jenis broker ap oanda ini?
    bgmn dg ECN market.com apakah mereka bagus? thx sblmny

    • Karena Oanda adalah terdaftar di NFA saja, jadi tidak bisa hedging.
      Oanda itu broker kredibel Pak dan bagus. Tapi Oanda bukan jenis ECN ya, tapi rasanya jenisnya dia STP.

      ECNmarket.com lebih ok lagi, karena mereka full ECN dan juga regulated.
      tapi juga tidak bisa hedge.

  2. ok pak saya semakin yakin dengan jawaban bapak..rencana dengan dana $10.000 kalau OP hanya dengan 2 lots ( 2 dollar ) apakah bisa bertahan gak pak???? sekali lagi terima kasih banyak pak..salam sukses untuk brokerforex

    • Jangan 2 lot Pak, itu terlalu besar untuk modal $10ribu.
      2 lot itu = $20 / pips nya loh
      kalau Bapak ingin yang per pipsnya $2 itu pakai 0.2 lot

      sekali lagi, faktor besaran volume , profit atau tidak, bertahan atau tidak, itu semua tergantung dari keahlian dan strategi trading anda ya.
      kalau belum pengalaman di forex, jangan real trading dahulu, tetapi harus berlatih dahulu di demo hingga benar2 bisa profitable konsisten , setidaknya kalau bisa profitable konsisten di demo selama 3 bulan berturut2 maka terjun ke live (real trading) itu masih tidak apa2, karena setidaknya sudah terlatih dahulu.

  3. pak saya mau penegasan dari anda apakah broker ECNPRO memang aman untuk dana besar karena saya mau deposit $10.000 ..mohon pak dengan sangat pengalaman bapak atau rekan2 yang pernah trading di broker ini..karena dana yang saya mainkan ini dana pinjaman bank..takutnya nanti bermasalah dan saya tidak bisa mengganti dana tersebut..trima kasih

    • 100% aman Pak, karena:
      1. mereka fully regulated di CFTC, NFA, FSA, dll (multi regulasi, dan sebagai pialang)
      2. mereka terdaftar di bursa NYSE, ini tidak main2 loh, karena terdaftar sebagai perusahaan public itu harus mengutamakan kredibilitasnya.
      3. Kami pribadi juga memiliki account trading di mereka diatas $30ribu, dan sudah beberapa tahun, Semuanya lancar.

      Tetapi sekali lagi, anda trading forex jangan pinjam uang bank, karena trading forex itu kadang juga bisa loss kalau anda salah strategi bertradingnya.
      Jadi bukan brokernya yang bermasalah, tetapi karena anda loss trading maka itu bisa bermasalah nanti membayar bunga banknya loh

  4. Pak salam sejahtera,
    Mau tanya saya newbie yang mau terjun ke dunia investasi. Dan saya sdh mengikuti jenis investasi yg paling aman yaitu unitlink.
    Tetapi skrg ingin yg sedikit high risk high return, saya pernah ditawarkan forex.com dan profx (lokal)
    Terutama profx (soemitrogroup) yang memberikan profit 25-28% berupa investasi emas, bagaimana pendapat bapak ?
    Terimakasih atas pencerahannya

    • Broker forex.com itu bukan menawarkan investasi lo, tetapi yang profx itu menyatakan bahwa dia ditradingkan di broker forex.com tsb (entah benar atau tidak)

      dan profx (mitrosgroup) tsb itu bisa dibilang HYIP. Kalau mau invest disana jangan banyak2 (duit kecil saja utk iseng2 ya), karena beresiko tinggi

      • tanya pak klu mysmart kira2 aman pak trading disana? karena harga runningnya sering beda dgn harga runningnya monex bapak perusahaan mereka sendiri. apalagi jika jam2 sibuk pasar usa buka. khususnya xauusd.

        • Menurut kami tidak aman, karena mysmartfx itu sebenarnya tidak terdaftar di Bappebti lo (yg terdaftar itu Monex saja).
          mereka mungkin 1 Boss, tetapi berbeda manajemen dan kalau ada apa2 maka Monex juga tidak bertanggung jawab lo.

          Apalagi anda sudah melihat sendiri harganya mereka tidak sama. Itu berarti penuh dengan rekayasa Pak.
          sebaiknya jangan ya

        • terima kasih pak. klu hari jumat kurang lebih jam 20.30 wib spread eurousd apakah benar melebar sampai 13.3 pips pak? waktu itu posisi stop loss saya di 1.35500 down.

          • Di saat jam tersebut ada berita yang super penting, yaitu berita Non Farm Payroll (NFP)
            nah untuk berita NFP ini ada beberapa broker yang spreadnya melebar, ada pula yang tidak

            jadi tiap2 broker itu berbeda2 hasil spreadnya, karena perbedaan liquiditornya.
            Kami mencek di beberapa broker, pada saat tersebut mereka melebarnya tidak lebih dari 10 pips, jadi kalau 13.3 pips itu bisa termasuk besar Pak, apalagi kalau lama melebarnya.

            Karena ada juga broker (terutama yang bandar ya, apalagi yg tidak regulated) yang memang disengaja dilebarkan supaya SL nya bisa mudah terkena dan akhirnya uang lossnya masuk ke bandar 🙂

            • he..he iya ya. terima kasih pak penjelasannya. mau tanya lagi pak. saya punya sedikit dana 50 ribu kira2 mau main yg mini atau yg micro dimana ya? tolong dibantu pak. yg kira2 pialangnya yg baik, dan tidak memasang sistem yg aneh2, yg sistemnya fair ikut harga pasar

      • Makasih pak, pencerahannya.

        Maaf agak menyimpang dari topik.

        Klo untuk income tambahan bulanan yg pasti ,lebih baik mana investasi atau trading ? Klo investasi yg hasil bulanan cukup menjanjikan yg jenis apa?

        Terimakasih sekali lagi
        Rgrds

        • Kalau ingin yang pasti adalah investasi atau pasif income
          Investasi terdiri dari 2 macam, yaitu ada yang terdapat cashflow / imbal hasil profitnya, ATAU untuk meningkatkan Capital Gain

          Kalau investasi yang terdapat cashflow bulanan ataupun periodic (bisa 3 bulanan atau 6 bulanan) yang aman pilihannya adalah :
          – Deposito bank
          – Obligasi , Bond
          – Sukuk , ORI
          – Deviden Saham
          – Options dengan teknik tertentu.
          – Membeli franchise yang sudah settle, seperti Indomaret, Alfamart di lokasi yang tepat.
          – Menyewakan properti

          Kalau investasinya adalah untuk meningkatkan capital gain saja, maka pilihannya yaitu:
          – Beli Tanah , Properti yang tepat
          – Reksadana yang benar (seperti Schroder, BNP Paribas, Manulife, Panin Dana Maksima)
          – Saham2 pilihan
          – Asuransi yang Unit Link
          – Investasi Logam Mulia yang tepat

          Sedangkan untuk Trading adalah tidak bisa pasti, karena trading = berdagang dan harus aktif (bukan pasif).

          Semoga menjawab 🙂

    • ec market atau ecnmarket Pak?
      mungkin yang dimaksud ecnmarket.com ya ? karena kalau ec market itu bukan web ttg keuangan.

      kalau ecnmarket itu mereka dari pialang mbtrading dan bagus, sebab mereka 100% ECN dan juga regulated CFTC juga.
      Tetapi broker2 yang murni ECN begitu tidak bisa hedging biasanya.
      Lebih baik ditanyakan langsung juga ke brokernya ya.

  5. Baru 2 minggu saya buka halaman brokerforex.com…terbuka pikiran saya mengenai Trading (makasih banyak om master)…banyak manfaatnya…khusus bagi temen2 trader seperjuangan…jangan pernah trading sebelum temen2 baca2 halaman web brokerforex.com…biar lebih terbuka wawasan trading anda…salut buat brokerforex.com…semoga sukses selalu…amin…makasih juga buat selalu menjawab pertanyaan2 dari saya…bravo brokerforex.com.

    • Terima kasih juga Pak 🙂

      Bapak boleh share mengenai web brokerforex.com ini kepada teman2 Bapak juga melalui facebook, blog, forum, dll.
      Siapa tahu dari 1 share Bapak tsb dapat menyelamatkan banyak orang lain dari korban penipuan atau hal2 yang tidak benar lainnya.

  6. Maaf sebelumnya master broker, sebelum masuk real untuk percobaan saya pakai akun demo di gainscope, tapi saya koq bingung master karena software nya 5 digit, ada tidak master yang pakai 4 digit?, menurut master broker 4 digit yang teregulasi, dengan depo minimal $300 kira kira dimana?, tolong minta sarannya dunk master buat saya yang pemula…….

    • Sekarang rata2 semuanya memakai 5 digit karena:
      – Menyesuaikan dengan kapitalisasi pasar forex yang sekarang diatas $4 T / hari, sehingga harus menyesuaikan dengan menggunakan 5 digit agar bisa mengikuti harganya.
      Dulu forex adalah 3 digit, kemudian karena semakin bertambah perputarannya maka menjadi 4 digit, dst…
      – 5 Digit harganya lebih presisi
      – Kecepatan eksekusi di 5 Digit lebih cepat

      menurut kami 5 digit itu bagus, dan berarti brokernya up to date loh, sedangkan kalau broker2 yang 4 digit itu broker yang sudah kuno 🙂

      • Terima kasih sekali dengan jawabanya master ….
        Bukankah dengan 5 digit berarti membutuhkan margin yang sangat besar, master? adakah broker 4 digit yang teregulasi??
        sekali lagi terima kasih atas jawabannya master….

        • 5 digit tidak perlu margin besar, dan sama seperti yang 4 digit loh,
          hanya saja di 5 digit itu angka terakhir itu adalah Cent nya.
          contoh:
          5 digit EUR/USD, dari 1.35105 ke 1.35210 , itu artinya bergerak 10.5 pips (10 koma 5 point, dan BUKAN 105 point lo), nilai profitnya maupun marginnya juga sama dengan yang 4 digit.
          Jadi di 5 digit itu malah lebih enak, karena angkanya bisa lebih presisi dan lebih detail, serta kalau di 5 digit kita juga bisa mau TP di 20.3 pips ataupun SL 40.7 pips itu bisa,
          tetapi cara inputnya di yang 5 digit itu kalau mau TP 20.3 pips itu ditulisnya 203 , jadi 203 itu bukan berarti 203 pips, tetapi adalah 20 koma 3 pips.

          Kalau minat dengan broker 4 digit tetapi yang regulated, itu bisa di Gain Capital di http://www.ecnpro.com tersebut, mereka menyediakan 4 digit dan 5 digit juga, tetapi defaultnya 4 digit.

          Semoga menjawab

  7. om master, saya daftar live acc di broker ECNPro & Interbankpro..trus udah dapat acc tradingnya..kalau milih salah satu,yang mana ya master, ECNpro atau Interbankpro?
    makasih master…

  8. wah terimakasih bgt nich master utk penjelasannya…kalau bg boleh dong direkomendasikan utk pelatihan forex yg baik n terjangkau…???……

    • Untuk pelatihan forex yang bagus dan terjangkau masih belum ada rekomendasi

      sementara ini bisa baca2 buku2 yang ada di internet, itu lebih murah dan bermanfaat daripada seminar yang mahal tetapi isinya juga sama saja.
      Karena seminar forex itu isinya kebanyakan itu para trainernya itu bukan trading for living tetapi seminar for living, sehingga isinya duit melulu memeras orang, atau kalau nggak begitu jebakan batman diarahkan ke broker yang tidak benar.

      • setuju sekali pak guru……
        pengalaman pribadi saya bergerilya mencari ilmu trading dari seminar ke seminar…….sebagian besar trainernya tukang seminar….bukan tukang trading beneran…mereka dapet penghasilan justru dari seminar2.
        Tapi materi yg diseminarkan…itu – itu lagi…..ngak menyentuh pada kebutuhan supaya profit….kebanyakan teori2 dasar ….yg justru bukan itu yg dicari trader2.
        malah saya pernah ,baru diseminarin sudah disarankan deposit real acc saja,diarahkan ke sebuah broker lokal, inisial “M”…kkk..pak guru tahulah broker “M” ini…, akhirnya saya tahu,,trainernya yang ternyata asisten manager broker “M” cabang kota saya……..pantas saja….
        Untung saat itu, saya ngak mau deposit…karena saya rasa belum menemukan tehnik yg saya cari…

        Untung saya nyantol di situs ini…jadi tahu broker2 mana yg harus dihindari…TY saya bersyukur sekali pak guru.

        • 🙂 betul Pak, di jaman sekarang kita harus jeli dan pandai, karena kalau tidak begitu maka bisa terjebak terus di hal2 yang tidak benar yang justru tidak untung tetapi semakin merugi terus.

          Terima kasih atas sharingnya juga Pak

  9. ini dia referensi yang paling top markotop….salut dan selalu sukses buat bapak….oh ya mau nanya ne pak kalo untuk coba2 modal 2 juta bisa gak di gainscope tw di ecn pro…trus gmana cara daftar nya dan ada gak perwakilanya di pekanbaru

  10. Slmt pagi brokerforex.com
    saya mampir lagi nih mau tanya2..
    kalau antara gainscope dan ecnpro itu lebih bagus mana ya?
    sepertinya gainscope spreadnya lebih besar ya? saya coba tes akun demo nya utk spread eurousd 4 pips.. (>.<) agak kurang oke kynya utk scalping..
    bagaimana menurut brokerforex.com?

    oiya kalau broker FXClearing itu bagaimana? bagus tidak? mrpkn broker Dealing Desk atau NDD? ini webnya ind.fxclearing.com

    sebelumnya trm ksh atas bantuannya.

    • Gainscope itu spread EUR/USD nya bukannya mulai 2 point ?
      mungkin anda melihatnya diwaktu pasar sedang close, kalau pasar sedang close itu jangan dilihat spreadnya, karena spreadnya itu belum tereset jadi otomatis kelihatannya besar.
      Gainscope cukup ok, dan juga mereka regulated (pialangnya mereka adalah FXDD)

      kalau FXClearing (FXCL) ini broker dari Canada, tetapi sebenarnya mereka tidak regulated loh disana sebagai pialang, dan termasuk bandar.

      Ciri2nya broker yang tidak regulated itu mereka memperbolehkan transfer dana dengan titip ke pihak ke 3, seperti dengan money changer, titip ke IBnya, ataupun dengan liberty reserve.
      Kami tidak menyarankan FXClearing juga, karena banyak komplain dari user kalau di FXClearing ini harganya sering kacau, kemudian SL Hunter, lambat, dan seringkali ordernya tidak tereksekusi kalau sudah profitable (maklum bandar).

      • Betul pak…..FXDD spread Eur/USD mulai 2 pips…jarang2 naek sampai 4 pips atau lebih…kecuali ada event tertentu….

          • Ooo…. mksdnya ketika itu mgkn sempat spread 4 pips ketika market close ya.. jd sy melihat mgkn pd saat itu.. saya juga agak lupa si.. tp barusan sy lihat memang ngga 4pips spreadnya rata-rata sekitar 3pips, bisa lah utk scalping pips kecil2an..
            btw trm ksh juga atas infonya pak budi..
            terima kasih brokerforex.com seperti biasa jawabannya selalu mencerahkan dan direspon dengan cepat.. trm ksh byk.. jangan bosan2 kalau nanti2 saya banyak tanya lagi ya..

  11. Siang, Broker Forex….
    mau tanya, apa bedanya kita daftar lewat IB dengan daftar langsung ke perusahaannya. dalam hal ini, lebih baik mana daftar di forex.com dan di ecnpro.com.
    Satu lagi, IB itu dpt untung darimana? apa diambilkan dari akun saya?
    terimakasih.

    • Kalau kami lebih menyarankan daftar via IB, karena lebih menguntungkan, karena bisa double support (asalkan IB nya tidak main komisi atau main mark-up ya).
      dan kami lihat di ECNPRO.COM itu mereka sama persis kondisinya dengan yang di pusat, jadi tanpa mark up dan tanpa komisi.

      IB itu mendapatkan keuntungan dari pusat, jadi mereka membayar langsung ke IB nya dari persentase selisih spreadnya biasanya, dan tanpa dibebankan kepada nasabah.

  12. halo pak
    saya sdh lama menjadi member gainscope fxdd sekitar 1.5 tahun, tdk ada masalah karena mereka bagus, cuma yang jadi kendala biaya transfer uang antar bank yang terlampau mahal buat saya apalagi modal sy cuma kecil sekitar 500 usd, yg ingin sy tanyakan adakah broker lokal yang legal yang sistemnya ECN atau bukan bandar, ?mohon penjelasannya, karena kalau modal sy banyak sekali, sy mau pindah ke broker lokal yg modelnya ECN

    • Sayangnya sampai sekarang di Indonesia yang broker lokal itu tidak ada yang jenisnya ECN, semuanya masih bandar Pak

      Mungkin Bapak kalau ada kartu kredit bisa pakai di Gain Capital di http://www.ecnpro.com tersebut, mereka bisa bebas biaya kalau dengan kartu kredit

    • Mereka ini broker tidak regulated, dan tentu saja tidak aman
      disamping itu mereka bandar Pak / bucket shop.

      FYI, semua broker yang bisa menggunakan Liberty Reserve (LR) itu adalah broker yang tidak regulated benar, dan tidak aman.
      Mereka juga melanggar UU Anti Money Laundry loh, sehingga ilegal juga.
      (karena LR itu ilegal sebenarnya)

  13. Pak Brokerforex.com …..saya ingin bertanya soal yang sebenarnya bukan forex.
    Tapi..saya mohon bantuan tinjauannya…karena saya tidak tahu harus menayakannya pada siapa.

    Sebagaimana kita ketahui berbagai macam jenis dan program investasi bermunculan …dari yg kita tahu sebagai HYIP.sampai MLM.
    Nah ,berkaitan dgn MLM,terus terang saya sudah banyak mendapat penawaran MLM sejak dulu kala……tapi semua saya tepis…..karena menurut saya MLM bukan bisnis beneran..dan ngak terjamin.

    Namun kebenaran bisnis MLM ini saya sendiri tidak tahu,….apa benar menghasilkan atau bagaimana…ujung2nya.
    Hampir disetiap situs dan promosi MLM…..selalu mencantumkan member2 yg sudah level tertentu dengan penghasilan yang wahhh….(tidak masuk akal)…lengkap dgn biodata dan profil/foto si member sukses tadi.

    Pertanyaan saya….Sebenarnya MLM ini berjalan dgn skema apa ya…sistem ponzi kah…atau bgmn?
    apakah jika bisnis MLM ditinjau oleh kacamata ahli (brokerforex.com)..bisa dikatakan penipuan…….?
    Lalu jikalau MLM ini kebanyakan penipuan yg berujung pahit (layaknya HYIP)…apakah sudah banyak kasus2nya yg di bawa ke meja pengadilan?…

    terus terang sudah lama bermunculan MLM dengan merk “A”…..beberapa tahun kemudian hilang seperti ditelan bumi..bagaimana kah nasib member2nya..apakah tidak ada proses hukum?
    lalu tidak berselang lama muncul lagi MLM merk “B”………dgn janji selangitnya…

    saya penasaran pak…….mohon pencerahannya….semoga juga bisa menjawab ketidaktahuan awam supaya tahu kebenaran tentang MLM ini.

    Ini contoh satu link MLM yg saya baru peroleh….menggiurkan ……..tapi penghasilan yg ditawarkan sangat wahhh besar…..”aneh “…:

    http://free4house.com/

    Mohon tinjauan dan pencerahannya pak guru……….
    Sebenarnya masih banyakk MLM sejenis ini bertebaran dimana2……kalo benar bisa menghasilkan,, sudah kaya masyarakat kita….tidak usah kerja /usaha lagi…..

    • Begini Pak, Untuk memilih MLM yang baik itu adalah:
      1. Harus ada produk yang dijualnya, dan produk tersebut harus UNIK dan BERKUALITAS, serta tidak ada di Supermarket.
      2. Bukan sistem Matrix ataupun Binary.
      3. Kalau mereka di Indonesia, harus terdaftar di APLI
      4. Skemanya harus jelas dan bukan sistem piramida
      5. Total bonus yang dibagikan harus kita hitung, berapa persenkah bonus yang dibagikan tersebut dari harga produknya, apakah logis atau tidak
      6. Harus mempunyai support system yang kuat

      Free4house ini kalau tidak salah mereka adalah salah satu group support system dari perusahaan K-Link, dan K-Link sendiri adalah MLM legal di Indonesia yang terdaftar di APLI.
      Free4house ini bukan kepunyaan K-Link, tetapi milik dari salah seorang leader K-Link secara pribadi, yang dimana dia menciptakan suatu sistem sendiri untuk mempermudah mendapatkan member dan pekerjaannya di MLM K-Link nya.

      Tetapi memang untuk mencapai pucuk peringkat adalah tidak semudah membalikkan telapak tangan, dan HARUS butuh perjuangan super ya.
      Yang anda lihat mungkin hanya segelintir orang2 yang sudah suksesnya saja, tetapi yang tidak sukses juga lebih banyak lagi loh 🙂
      Seperti hukum pareto, bahwa yang berhasil di MLM biasanya hanya kurang dari 20% saja dari yang ikut.
      Tetapi jika anda punya semangat dan etos kerja yang tinggi, serta LUCK. Maka bisa berhasil di MLM juga.

      MLM boleh diikuti sebagai alternatif bisnis, tetapi pastikan MLM yang diikuti itu adalah MLM yang benar ya.
      dan MLM kalau sukses memang bisa bebas finansial dan pasif income

      K-Link boleh kok diikuti.
      ini sama seperti halnya Amway, CNI, Tianshi, dll , mereka bagus kok dan boleh diikuti, Tapi harus kerja keras loh ya, dan tidak bisa enak2an lalu tiba2 bisa jadi kaya.

      OK, semoga menjawab ya

      • Terima kasih pak guru…….atas pengetahuan tentang MLM,
        saya sebenarnya ngak begitu tertarik dengan MLM …karena menurut saya untuk bisa berhasil di MLM..butuh waktu dan tenaga…yg tdk sedikit..juga harus “mengemis” sana sini mencari downline.
        selain masalah ketersediaan waktu……..sudah sejak lama saya mengamati orang2 disekitar yg sy kenal dan pernah ikut MLM..kok ngak ada yg sukses….kkk
        Masih mendingan saya trading di forex….KEPUASANnya beda pak guru………..kkk….
        Dulu ada bekas teman kantor yg berkoar2 ikut MLM “x”bahkan saking rajinnya ikutan seminar…dia punya rasa PD yang super dahsyatt sekali……tapi belakangan terakhir saya bertemu dia….dia belum juga “bebas financial” tuh……kkk….padahal sudah lewat beberapa tahun loh….
        masih aja jadi kuli tinta dikantor yg dulu…(no offence)..kkk

        Terima kasih pak guru…minimal pengetahuan sy bertambah lagi, kali ini soal MLM………..TY
        Ataukah pak guru ada saran “ilmu” cara cepat/kilat sukses di MLM??..kkk…TY

  14. Pak, mau tanya kalo broker fxoptimax menurut Anda bagaimana Pak? broker ini kan dari New Zealand, menurut Anda regulasi di NZ gimana Pak? di situ kalo gak salah ada pihak yang jadi semacam arbitrator jika terjadi konflik antara perusahaan dengan klien atau biasa disebut Dispute Resolution Scheme.

    • FXOptimax ini perusahaan broker tidak regulated juga.
      negara New Zealand (Selandia Baru) itu sama seperti Rusia, dan Belum ada regulator yang kredibel.
      Buktinya broker Intelfx yang pakai ijin New Zealand ternyata Scam juga dan sekarang menghilang tidak ada yang ngurus. Regulatornya tidak mau tahu, karena sebenarnya itu bukan regulator, tetapi itu hanya seperti ijin pendirian badan usaha, dan bukan untuk ijin khusus pialang seperti halnya Bappebti, CFTC, ASIC gitu.

      Jadi jangan percaya kalau itu Dispute Resolution Scheme, dan bla bla bla… itu hanya trik mbuletisasi dari si Broker agar untuk meyakinkan saja.

      Intinya, kalau broker yang benar dan legal pasti tidak akan memperbolehkan transfer titip pihak ke 3 dan LR.
      Jadi kalau suatu broker bisa transfer2an dengan pihak ke 3, titip IB nya, voucher, money changer, Liberty Reserve (LR) itu PASTI tidak legal ya dan harus hati2.
      Entah broker tersebut mau ngomong mbulet2 bahwa dia ada Dispute lah, Lawyer lah, Bank Guarantee, dll… itu hanya trik mbulet saja ya dan itu tidak menjamin

      Semoga menjawab Pak 🙂

  15. Dari berbagai broker saya perhatikan ada beberapa perbedaan (desimal)dalam harga di mata uang nya itu sendiri ada yang 4 desimal di belakang koma ada juga yg sampai 5 desimal.

    Kalau trading di broker yg menggunakan 5 desimal di belakang angka begitu kita buka posisi (Sell atau Buy), terkesan di chart nya harga open kita jauh dari harga yg sedang running krn adanya 5 desimal itu tadi, sedangkan untuk trading di broker yg menggunakan 4 desimal di belakang koma jarak posisi harga yg sedang running tidak begitu jauh dgn posisi open kita.

    Sebenarnya kenapa sih Pak di buat jadi 5 desimal spt itu maksudnya utk apa?, karena kita merasa spreadnya jadi besar dan juga cukup jauh utk mencapai posisi open kita.
    Apakah dgn dibuatnya 5 desimal ini ada maksud kecurangan juga yg dibuat oleh broker forex, tujuannya utk apa?

    Maaf Pak saya ada pertanyaan lain dari saya , apakah suatu website broker forex yg secara tampilannya bagus yg mengesankan profesionalisme spt instaforex yg menyertakan kl mereka menerima penghargaan “Best Broker in Asiaworld Finance” itu merupakan jaminan aman dan baik?”

    Dari beberapa ulasan Bapak mengenai Broker yg baik mereka harus terdaftar di CFTC, nah saya cari-2 di websiteinstaforex ini tidak diketemukan kl mereka terdaftar di CFTC, jadi tidak aman ya Pak, walaupun yg mereka tampilkan adalah “penghargaan sbg “BEST BROKER IN ASIA WORLD FINANCE”.

    Terimakasih Pak atas jawabannya.

    • 1. Untuk 5 digit itu karena menyesuaikan dengan kapitalisasi pasar forex yang semakin berkembang, kalau dulu pasar forex masih $1 T per hari itu masih 4 digit, sekarang karena sudah diatas $4 T per hari makanya harus 5 digit (malahan dulu pernah 3 digit lo diwaktu tahun 1999 an). Dan tidak tertutup kemungkinan nanti menjadi 6 digit dikedepannya jika semakin besar lagi perputarannya

      2. Web yang tampilannya bagus , termasuk yg banyak award2nya itu TIDAK MENJAMIN mereka aman, karena award itu juga bisa dibeli . Contohnya broker seperti Prime4x dan Intelfx yang scam tersebut, mereka kan juga sebelumnya menyatakan sebagai BEST BROKER 2009, lalu satu lagi THE MOST POWERFULL BROKER, nyatanya tahun depannya Scam dan kabur.

      Faktor terpenting aman atau tidaknya suatu broker itu mereka harus regulated, seperti di CFTC tersebut. kemudian harus mengikuti peraturan dan undang-undang pemerintah, seperti Anti Money Laundry. Nah kalau mereka bisa transfer dengan pihak ke 3 seperti dengan Liberty Reserve ataupun bisa titip orang lain atau IB nya, nah itu jelas melanggar dan ilegal.
      Broker2 yang seperti itu pasti tidak aman, karena mereka seperti Bandar Judi .

      Instaforex jelas tidak aman, karena mereka itu tidak teregulasi loh (semua broker rusia itu belum ada regulasi, karena di rusia itu bebas, jadi belum ada hukumnya untuk pialang ini),
      serta instaforex bisa menerima transfer pihak ke 3 (melanggar UU pencucian uang), jadi jelas ilegal.
      Disamping itu LR (Liberty Reserve) sendiri juga ilegal sebenarnya (beda dengan paypal, moneybooker ya), jadi hanya broker ilegal yang bisa menerima LR tersebut, karena sama2 ilegal jadi boleh. Sedangkan broker yang Legal itu pasti tidak akan mau menerima LR, karena untuk faktor keamanan. (LR tidak perlu verifikasi kan, dan siapa saja bisa membuat account disana , dan itu berbahaya). Instaforex pun kalau mendaftar juga tanpa perlu verifikasi dokumen sudah langsung bisa trade, ini jelas berbahaya juga.

      kalau ingin aman, harus mencari broker yang terdaftar pula di CFTC ya

  16. selamat siang master….pa kabar nichh semoga sehat selalu yachhh…( biar bisa terus kasih pencerahan buat para newbi )……mau tanya mengenai FXPOD…..apa terregulasi or tdk…apa bisa i jadikan salah satu rujukan untuk bertrading di sana…tks sebelumnya n salam sukses selalu buat master…..

    • FXPod itu lembaga untuk training Forex, dan bayarnya juga mahal lo
      Mereka bukan broker, tetapi untuk edukasi berbayar saja.

      Hati2 ya kalau mereka menawarkan suatu broker, karena harus dicek dulu, itu legal atau tidak brokernya
      (bisa dikonsultasikan dahulu kepada kami ya)

      untuk edukasi di fxpod sendiri kami kurang rekomen, karena selain mahal, dan ilmunya juga banyak yang loss juga loh murid2nya.
      jadi gurunya itu sendiri sebenarnya bukan Trading For Living, tetapi Seminar For Living 🙂

  17. Mastah,,ada nggak referensi rekomendasi (perusahaan) untuk ikut terjun di bidang investasi agar para investor/pemula tidak terjebak dengan bisnis2 yang berkedok trading forex,emas dll. Thx..

    • Untuk investasi yang aman dan legal, maka ikuti di produk2 bank yang terjamin oleh LPS ya.
      Kemudian selain itu bisa di Asuransi Unit Link, seperti di Sequis, Prudential, Ace Life, Manulife
      Ataupun di produk2 obligasi pemerintah, ORI dan Sukuk .

      Bila ingin yang investment di Saham juga boleh, yaitu pilihlah yang jenisnya Reksadana ataupun di saham2 BEJ yang kategori bluechip, serta yang bisa memberikan return dividen yang menarik.

      Semoga menjawab.

  18. mohon pencerahan, newbie…..kalau fxpro broker bagus ga ya??kenapa spreadnya sekitar $1.5 pada saat kita ambil posisi selalu minus duluan…

    • FxPro ini broker dari negara kecil yaitu Cyprus, mereka regulated sebagai pialang di Cyprus, tetapi mereka ini termasuk broker bandar lo ya.
      disamping itu volume lot mereka tidak bisa micro, sehingga susah untuk pengaturan manajemennya

      kami kurang menyarankan broker ini, karena banyak broker2 lain yang lebih baik

  19. siang master…..
    mau minta pencerahan nih…..kalo bertranding di marketiva dibawah dua puluh juata,itu kira kira masih aman ngga master…..?

    • Marketiva menurut kami cocok untuk modal dibawah $200 (sekitar Rp.2 jutaan)

      kalau sudah diatas itu, lebih baik jangan ya

      karena seperti yang telah kami beritahukan, marketiva itu broker bandar, banyak limitasinya, dan juga tidak regulated sebenarnya.

      • Mau share pengalaman saya sendiri mengenai broker marketiva ini.

        Mereka adalah murni MM alias Market Maker atau yg biasa kita kenal sbg bandar.

        Untuk jumlah kecil, mereka cukup bagus, mungkin dapat digunakan sebagai tempat LATIHAN saja.

        berikut beberapa pengalaman yaang saya alami dan mungkin bisa disimpulkan oleh masing-masik individu.

        1. Saya pernah melakukan deposit melalui bank transfer ke MV, jauh sekitar awal thn 2000an, tp lupa tepatnya kapan, account bank yang mereka punya berlokasi di AS karena saya melakukan trf saat itu ke bank AS.

        2. Melakukan withdraw dan deposit melalu e-money belum menemui masalah.

        3. Melalui strategi trading yang saya jalankan, saya berhasil menghimpun dana hingga $4000, melakukan proses withdrawal (sekitar thn 2006 atau 2007 saya juga lupa), dan agak deg2an karena sdh 1 minggu lbh tidak ada kabar, mereka hanya menjawab sudah dilakukan transfer, tp tidah bs memberi saya bukti trf tersebut. Tetapi pas 2 minggu sejak permohonan withdraw, dana masuk ke rekening saya yang berasal dari negara Montenegro (dimana MV yang menurut pengakuan mereka terdaftar), ingat, hati-hati karena ini adalah negara eropa timur. Dan pada thn 2003 atau 2004an seingat saya mereka msih terdaftar di negara lain. Tentunya menjadi pertanyaan tersendiri kenapa mereka pindah regulasi ke negara eropa timur.

        4. Untuk trading, mereka ada beberapa batasan, maksimum open trade dan open order total adalah 50. Apabila mau minta lebih dari itu, bisa saja, tetapi setelah itu tidak akan bisa melakukan hedging. Ini yang saya alami sendiri.

        5. Pada market fluktuatif gila2an, kita tidak akan pernah bisa melakukan transaksi, tetapi open order (baik itu Limit Order atau Stop Order) akan tetap dieksekusi olen streamster, hanya manual yang tidak dapat dilakukan.

        6. Bonus registrasi dari mereka, pertanyaan mudah, apa mungkin seseorang atau suatu perusahaan akan memberikan uang gratis dalam melakukan bisnis tanpa ada “sesuatu” di belakangnya?

        7. Keberhasilan saya melakukan withdraw $4000an mungkin keberuntungan saya pada saat itu yang mungkin tidak akan muncul di waktu yang akan datang.

        Cheers.

  20. master, bagaimana menurut master forexpros.com n seputarforex.com apa mereka bisa dipercaya analisisnya. terima kasih master

    • satu lagi master,
      saya punya modal sekitar $ 500,. awalnya sih mau di depositkan di marketiva, tapi setelah ketemu brokerforex.com saya jadi ragu untuk deposit sebesar itu ke marketiva, jadi kira2 menurut master dengan modal segitu, broker apa yang master rekomendasikan buat saya (yg ada support bhsa indonesianya master, coz saya kurang fasih bhs inggrs). dan kenapa master merekomendasikan itu.
      sekali lagi terima ksih master atas jawabannya.

    • Kalau analisa itu setiap orang punya opini sendiri2, jadi dipercaya atau tidak sepanjang mereka memberikan gratis ya tidak ada yang salah
      disamping itu analisa itu tidak akan bisa 100% akurat ya, karena sebenarnya No One Can Predict The Market.

      kecuali yang menguras uang anda (disuruh bayar), nah itu yang harus dicek dahulu track recordnya

  21. selamat sore master….maaf saya mau bertanya lagi….
    ECNPRO dan INTERBANKPRO apakah memperbolehkan buka dua akun??
    kalau membolehkan, Apakah ada fasilitas own money transfer seperti di insta?
    Saya sudah tanya ke IB nya GAINSCOPE tidak ada fasilitas own money tersebut tapi saya tanya ke IB nya ECNPRO tidak dijawab, mungkin saja dia tidak tahu.
    Maaf master, saya membutuhkan informasi ini karena dengan adanya fasilitas own money transfer berarti akan menghemat biaya transfer bank.
    maaf ada satu pertanyaan lagi master, apakah di ketiga broker tersebut membolehkan saya untuk mentradingkan akun teman teman dalam satu komputer??
    Terima kasih atas jawabannya selama ini, salam.

    • Maaf master, apakah GAINSCOPE, ECNPRO , dan INTERBANK PRO apakah ketiga broker tersebut IB nya satu orang?? terima kasih…..

      • Setahu kami mereka dibawah 1 konsultan , tetapi kami tidak kenal dengan ownernya, dan kelihatannya mereka seperti mitra atau team begitu

        yang terpenting adalah melihat di perusahaan pialangnya

    • Setahu kami di broker2 tsb diperbolehkan membuka lebih dari 2 account, asalkan account2nya tersebut memang dipakai dan bukan sekedar buka lalu kosong ya.

      Kalau untuk OWN money transfer (internal money transfer antar rekening sendiri), jadi transfer ke rekening tradingnya sendiri , maka di mereka PASTI bisa dilakukan, karena pemiliknya sama kan. Kalau nama sama tetapi data lainnya seperti email, tgl lahir, dll kalau beda maka itu yang tidak akan boleh, karena dianggap pihak ke 3.
      Dan setahu kami Gainscope pasti juga bisa, mungkin mereka salah tangkap dikira transfer ke orang lain.

      Mungkin jika anda bertanya Own Money Transfer mereka tidak paham, biasanya harus bertanya apakah di sana bisa atau tidak internal money transfer antara account2 trading sendiri ?, agar para supportnya juga paham maksud Bapak.

      Dan untuk mentradingkan akun teman2 Bapak di dalam 1 komputer ataupun di 1 IP yang sama tidak apa2 kok,
      beberapa teman2 kami juga ada yang ramai2 trade di salah satu broker tersebut dan tidak ada masalah.

      Semoga menjawab

  22. master,mohon bantuannya,selain di broker gainscope, broker mana lagi yang menggunakan bahasa indonesia dan sudah teregulasi? terima kasih…

  23. terimakasih master atas semua pencerahanya ,kerena semua ini sangat membantu bagi kami dan semu trader pemula :
    satu lagi master bagai mana menurut master ….kalo sistem trandingnya memake dua arah sell dan buy,itu alangkah baiknya dalam posisi open dengan point yang sama, atau kita kasih selisih poin master…?yang bagus kira-kira berapa selisih poinya master…?terimakasih sebelumnya.

    • Kami juga turut senang jika anda terbantu dengan jawaban kami.

      Untuk trade open 2 arah sell dan buy sekaligus di pair yang sama itu adalah teknik hedging.
      dan sebaiknya hedging itu dikombinasikan dengan teknik martingale (kelipatan), karena kalau anda tidak di martingale itu sebenarnya sama seperti di cut loss hanya saja masih mengambang dan bisa menambah masalah nanti loh , yaitu bingung membuka kunci2annya malahan nanti 🙂

  24. Pak, saya ada rencana mau trading di forex, apakah kl fxopen termasuk aman?
    Terus terang saya juga bingung dan bimbang sebaiknya trading forex di mana?supaya tidak terjebak.
    Barangkali bapak bisa kasih masukan, kl memang boleh di sebutkan broker mana saja yg aman dan baik (deposit aman, withdrawl jg tdk sulit, termasuk sistem di MT4 nya berjalan dgn baik)utk nasabah bisa micro account. ada perwakilan di Indonesia.

    Terimakasih atas jawabannya.

    • FXOpen yang ada di Indonesia ini mereka masih tidak teregulasi, dan tergolong broker offshore.
      Disamping itu mereka bisa transfer dengan pihak ke 3, ini tidak aman dan ilegal.

      untuk broker yang aman itu adalah carilah yang terdaftar juga di CFTC, dan kalau mau mencari yang ada perwakilan Indonesianya, mungkin bisa dicoba di FXDD melalui http://www.Gainscope.com tersebut

      Semoga menjawab

      • Terimakasih banyak Pak atas jawabannya, terus terang saya rasa bukan saya saja, masih banyak diluar sana yg belum mengerti dan paham mengenai broker forex yg betul-2 aman dan nyaman utk trading, apalagi termasuk yg benar-2 awam seperti saya ini yg baru mau memulai mencoba Forex.

        Saya beruntung sekali tidak sengaja menemui website Bapak pada saat saya search di google.
        Terimakasih

        Terimakasih.

        • Terima kasih kembali Pak

          Bapak juga boleh membantu untuk share di facebook , forum ataupun di blog mengenai kami, dengan tujuan untuk membantu orang2 lain pula agar tidak terjebak ke broker yang salah ya

          • Saya setuju, untuk mereka-2 terutama yg masih baru (awam),mungkin juga yg sudah terjun di dunia forex ini tidak mengetahui kl dalam trading yg terpenting adalah harus tau si Broker nya sendiri, apakah aman, persyaratan apa saja yg diperlukan sbg broker.

            Saya pernah membaca berbagai argumen tentang broker yg baik dari para trader dalam Forexindo Community, nanti akan saya share di sana utk berkunjung ke websitenya Bapak, agar mereka lebih jelas dan paham agar tidak terjebak ke Broker yg salah.

            Terimakasih.

  25. mau nany nih brokerforex.com

    klo broker roboforex bagaimana ya?
    apakah aman untuk trading disana dgn jumlah bsr?
    dan apakah jg termasuk broker yg teregulasi?ato broker bandar?

    trims utk tanggapannya..

  26. Saya pemula di bidang ini dan saya mengikuti tulisan bapak, ada beberapa pertanyaan yg terjadi akhir2 ini, beberapa teman menawarkan investasi dgn dalih forex dengan profit mencapai 300% spt SL, 1IA , LV, SR dll pertanyaanya:
    1. bisakah trading forex memberi profit mencapai 300% perbulan? saya mendengar bahwa utk profit 3% perhari konsisten saja sulit.
    2. jika forex tidak bisa memberi keuntungan sbesar itu, kemanakah uaNGitu di investasikan untuk membayar profit? beberapa bulan profit lancar ke teman saya..
    3.yang menjadi urgensi pertanyaan saya adalah kemana dan dari mana uang sebesar itu mengalir?
    mohon pencerahanya karena kebanyakan orang akan tergiur akan banyaknya profit dan menutupmata akan sumbernya, terima kasih untuk semua informasi anda.

    • 1. Untuk profit 300% per bulan dari Forex itu bisa, TETAPI hanyak Faktor BERUNTUNG saja, dan tidak akan bisa konsisten.

      2. Jika teman Bapak member Bapak fix return 300% per bulan, maka uang itu adalah berasal dari uang dari orang lain, jadi sistem HYIP dengan Ponzi, itu berbahaya sekali cara ini, dan pasti scam nanti

      3. Kemungkinannya adalah:
      – Dari Trading yang beruntung, tetapi tidak akan bisa terus menerus, mungkin 1-2x bisa
      – Dari uang orang lain yang mendaftar (jadi gali lubang tutup lubang)
      – Dari hasil kejahatan yang lain , seperti penipuan

      Menurut kami, hindari hal2 yang tidak masuk akal seperti yang teman Bapak tawarkan tsb. Karena itu menjurus ke penipuan Pak

      dan kalau teman Bapak bisa 300% per bulan konsisten, maka dalam 1 tahun dia bisa jadi orang terkaya sedunia tuh hahaha 😀
      tidak masuk akal kan… jadi hati2 Pak dengan tawaran2 seperti itu.

  27. slamat sore master…..
    mau nanya nih bos ,saya sudah mempunyai account di marketiva,terus saya pengin bikin account lagi di broker lain,dengan registrasi acccount yang sama persis,itu bagai mana yah bisa ngga yach…?dan nantinya akan bermasalah ngga ?maksud saya biar gampang mengingatnya ?sebelumnya terima kasih atas pencerahanya master….?

  28. Siang Master..
    Saya udah trading live di ecnpro.com dgn depo $1000 dan saya akui bagus.. (makasih atas saran master ttg broker ini) dan yang menjadi pertanyaan saya. Di ecnpro.com dikenai swap sedangkan saya muslim. Nah, jika saya mau mengeluarkan swapnya apakah swap yang positif atau yang minus agar balance saya tidak bercampur dengan swap.
    Mohon pencerahannya dan terima kasih atas perhatiannya.

      • Makasih master,
        Btw mau nanya lagi nih..maaf kl sy banyak nanya. Begini master, jika mau wd apakah semua posisi harus clear?kalo iya kayaknya bakalan susah mengingat pasti ada posisi yg terbuka dan memungkinkan tdk bisa ditutup (cutloss) dan bukan tergantung margin? kalo tergantung margin berapa minimal margin agar proses wd berjalan lancar? mengingat baru kali ini saya melakukan wd di ecnpro.com. Trims atas perhatiannya.

        • Kalau ingin withdraw biasanya tidak harus clear posisi, tetapi biasanya akan dilihat dari sisa Free Margin anda (dan jangan terlalu mepet, biasanya jumlah WD nya harus spare sekitar 30%), karena kalau tidak begitu sistemnya broker tidak akan mau mem-WD nya bila ada open posisi tersebut.

          Tetapi tiap2 broker punya policy berbeda2 biasanya, dan sebaiknya memang harus clear posisi, karena kalau tidak clear posisi itu nanti waktu diwithdraw dan ternyata MC kan celaka

          di Gain Capital Ecnpro itu biasanya WD nya butuh waktu 3-5 hari kerja , tergantung prosesnya bank.

  29. pak saya mengucapkan banyak terima kasih atas arahan dan bimbingannya selama ini..sekarang saya sudah trading di broker yang regulated ECNPRO dan memang deposit saya sudah masuk ke akun trading saya ( pengalaman pertama trading di broker regulasi ) dan sekarang saya tidak ada merasa cemas sedikitpun dan mungkin akan deposit minimal $10.000 karena sudah yakin..sekali lagi terima kasih sudah menuntun saya ke JALAN YANG BENAR..HIDUP BROKER FOREX….

  30. Maaf sebelumnya master mau nanya lagi nih…..
    Ada tidak ya master, broker teregulasi yang bisa sistim hedging dengan lot mikro dan laverage 1:1000 yang depositnya minim dan transfer via Paypal, maaf nih master newbie banyak nanya, terima kasih sebelumnya, salam.

    • yang gak ada itu yang leverage 1:1000 , karena leverage segitu tinggi kalau tidak broker bandar tidak akan bisa 🙂

      kalau yang fitur lainnya itu bisa, seperti di Oanda, lalu Gainscope, Interbank itu bisa.
      Paypal sekarang untuk user Indonesia yang ingin trade Forex kelihatannya dibatasin, mengingat banyaknya Fraud Kartu Kredit bobolan di Indonesia.
      Jadi transfernya sekarang harus pakai Bank Transfer, tetapi kalau ingin kartu kredit langsung juga masih bisa, itu di Gain Capital di http://www.ecnpro.com itu kelihatannya bisa dengan kartu kredit langsung.

  31. o ya, saya menemukan satu lagi, namanya MULTIINVESTA dari PT. CAHAYA FOREX YOGYAKARTA, mereka menunjukkan ijin dari Bappebti, gimana lah itu Pak?

    • Marketiva ini sebenarnya tidak legal, dan mereka bukan berijin sebagai perusahaan pialang sebenarnya.

      Disamping itu Marketiva adalah broker bandar

      Untuk trade kecil2 di marketiva (dibawah $200) mungkin its ok, tetapi nanti kalau sudah dengan dana besar ataupun dengan teknik trading yang aneh2 maka jangan dimarketiva.
      trade anda pasti akan diblok kalau terlalu banyak, dan sangat tidak cocok untuk profesional trader.

      Keamanan dana kalau untuk dana besar kurang aman disana, apalagi mereka bandar / bucket shop yang tidak teregulasi.

  32. Malam Master? saya nongol lagi ni. Tolong saya dong…. kalu mau investasi, sebaiknya di mana yach? kasih infonya dong pialang mana yang harus saya ikuti, soalnya saya belum bisa trading, jadi sambil latihan trading sekalian mau investasi gitu…… maaf banyak ngerepotin.

    Atas sarannya makasiiiiiiiiihhh buanget.>.<

    • Bedakan antara investasi dengan trading, karena itu berbeda.

      Kalau investasi itu adalah duduk diam dapat duit atau Capital Gain.
      Dan investasi yang benar, legal dan aman itu adalah bisa di produk2 bank yang terjamin oleh LPS seperti Deposito, kemudian Reksadana, Obligasi, Sukuk, Asuransi unit link, dividen saham, properti, dan sejenisnya.
      Tetapi kalau yang ilegal dan yang tidak aman maka bisa ikut di produk2 HYIP yang memberikan return tinggi yang seringkali tidak masuk akal dengan tujuan untuk Get Rich Quick, dan berbahaya.

      Tetapi kalau TRADE, itu adalah seperti berdagang ataupun buka toko / berbisnis. Dan anda yang mengontrolnya sendiri uang anda tersebut.
      Nah kalau berbisnis haruslah berbisnis yang legal dan jangan yang ilegal atau yang haram, karena nanti akan repot jika berurusan dengan pihak yang berwajib.
      Trade = Berbisnis atau Berdagang, dan butuh skill/keahlian, serta bisa merugi kalau salah langka.

      Kalau Trade seperti Forex, Emas, Saham atau lainnya, maka pilihlah tempat trading di Pialang yang benar dan teregulasi, seperti yang terdaftar di CFTC tersebut (kalau pialangnya adalah luar negeri), supaya aman.
      Dan kalau Trade itu profit atau lossnya adalah tergantung dari keahlian anda bertrading, dan bukan dari orang lain, tetapi kalau titipkan dana ke orang lain untuk ditradingkan maka anda harus siap dengan segala resikonya ya

      Semoga menjawab 🙂

  33. malam brokerforex..mau nanya kalo broco gmn ya? apa mereka teregulasi? soalnya keterangan di regulasinya “License FSC Category 1 Global Business”, “Dealer licence” dan “FSC licence”. mohon pencerahannya ..trims

    • Broker Broco jangan Pak, mereka termasuk broker tidak regulated dan kacau menurut kami. (FSC itu bukan regulasi, itu hanya seperti ijin pendirian perusahaan saja, dan bukan ijin Pialang).
      Alamat mereka juga di Mauritius dan Rusia.

      Kemudian mereka suka memainkan harga, curang, dan bahkan komisi agennya pun kabarnya sering dicheating juga sampai banyak para agen nya yang akhirnya marah2 dengan Broco ini, bayangkan aja.. (agen sendiri dibegitukan, nah dengan nasabahnya bisa lebih parah)

      lebih baik jangan Pak kalau ingin selamat 🙂

  34. malam pak..saya sudah deposit $400 di ECNPRO dan memang belum ditrasper ke akun trading saya karena kata mereka paling lama 48 jam..pertanyaan saya apakah broker ini memang aman untuk dana yang besar karena saya ingin menambah deposit minimal $3000.. mohon petunjuknya terima kasih

    • ECNPRO.com itu adalah dari perusahaan Gain Capital, dan mereka termasuk broker besar dan multi regulasi juga (NFA, CFTC, FSA, dll) , Serta terdaftar di NYSE.

      Kami jamin mereka pasti aman Pak dan bagus.

  35. malem pak….
    gini pak selama ini saya membeli saham di ANUGRAH SEKURINDO INDAH ,menurut bapak yang ini bagaimana ? aman dan teregulasi tidak. trima kasih master

    • Itu untuk saham lokal Indonesia (saham yang di BEJ).
      Anugrah Sekurindo Indah adalah perusahaan untuk beli saham lokal tersebut, dan mereka legal Pak.

      Jangan lupa kalau menyimpan saham lokal, minta didaftarkan juga di KPEI ya agar terjamin keamanan saham lokal anda tersebut.

  36. selamat sore master….
    saya pengen tau lebih jelas tentang saham emas ECMC ,itu bagai mana ya pak kira kira aman dan sudah teregulasi belum ya …?atas penjelasanya terima kasih.

    • Exness ini tidak regulated Pak, dan berbahaya

      mereka juga bisa transfer dengan Liberty Reserve, dan hal ini rawan serta tidak aman.

      Kami tidak menyarankan untuk trade di broker2 bandar apalagi yang tidak regulated

      Hati2 ya

        • Kalau perusahaan ini gimana master,sedikit keterangan saya simak sebagai berikut :
          “PT.ASIA KAPITALINDO KOMODITI BERJANGKA
          PT. Asia Kapitalindo Komoditi Berjangka (AKKB) atau yang lebih dikenal dengan ASIA BERJANGKA adalah perusahaan yang bergerak dibidang investasi perdagangan berjangka (Futures Trading) baik pada Bursa Berjangka dalam negeri maupun luar negeri.
          AKKB juga telah memperoleh izin sebagai pialang berjangka yang dapat menyalurkan amanat nasabah ke bursa luar negeri sesuai. sekaligus merupakan salah satu pendiri dan anggota dari PT. Bursa Berjangka Indonesia dan juga anggota PT. Kliring Berjangka Indonesia.
          Adapun izin yang dimiliki oleh PT AKKB adalah izin sebagai berikut:
          • Pendiri dan Anggota dari PT. Bursa Berjangka Indonesia No. SPAB-001/BBJ/09/00
          • Anggota PT. Kliring Berjangka Indonesia No. 01/AK-KJBK/XII/2000.
          • Izin menyelenggarakan kegiatan pialang berjangka dari BAPPEBTI No. 05/BAPPEBTI/SI/XII/2000
          • Izin menyalurkan amanat nasabah ke bursa luar negeri
          Keputusan Kepala BAPPEBTI No. 217/BAPPEBTI/SP/VII/2003

          trus bisa trading online di asiafxonline.com …gimana menurut master…mohon pencerahan??? terima kasih

          • Askap ini adalah memang benar perusahaan pialang legal dari Indonesia (broker lokal), dan mereka terdaftar di Bappebti
            Tetapi kami kurang suka dengan broker lokal, mareka broker lokal ini rata2 mereka adalah bandar (bandar yang dilegalkan oleh pemerintah), dan juga volume lot mereka tidak bisa micro lot dan juga margin yang dibutuhkan besar, sehingga pengaturan risk managementnya menjadi lebih susah dan akhirnya mudah loss.

            Tetapi kalau untuk keamanan dana di mereka, mereka cukup aman.
            Kalau mau trade di broker lokal juga tidak apa2, tetapi kami lebih prefer broker luar negeri yang regulated, karena mereka lebih canggih dan lebih bagus.

  37. Selamat siang Master…
    Bagaimana dengan Lotus Brokerage Service LLC? Perusahaan ini memang terdaftar di CFTC dan NFA, tetapi di FCM Financial Data Report nama perusahaan ini tidak tercantum. Apakah ada nama lain? Terima kasih

    • Kalau tidak masuk di dalam Financial Data Report, itu berarti dia bukan berijin sebagai pialang.

      Mungkin dia hanya berijin sebagai konsultan saja, dan hal ini harus hati2.
      karena pernah ada kejadian suatu perusahaan menyebutkan dia terdaftar di NFA, tetapi setelah dicek ternyata mereka bukan pialang, nah kalau seperti itu jangan mau transfer uang ke mereka. karena berbahaya.

      Lebih baik jangan di Lotus Pak, karena mereka tidak jelas ya

  38. selamat siang dan salam sejahtera untuk master broker forex.. mohon di jawab master, saya ingin melakukan real trading di broker yang sekira nya benar2 aman dan leverage yang kecil sehingga untuk modal yang minim mampu kita melakukan nya. sy ingin depo kisaran 250-350usd. diantara 2 broker ini mana yang menjadi rekomendasi dari master yaitu ECNPRO dan GAINSCOPE untuk modal 250-300usd dan broker mana yang mengijinkan teknik scalping master. terimakasih, mohon pencerahannya master. salam sukses…

  39. maaf pak mau nanya vantage & pepperstone yg raw ecn baguskah mereka kan keduanya regulated asic & bagusan yg mana…soalnya mau mindahin depo $3000 dr go market yg mulai aneh. saya type scalping & intraday. terima kasih

    • Kami terus terang belum pernah coba kedua broker tersebut, jadi belum bisa memberi masukkan.

      Kami sarankan kalau ECN yang bisa mini maka bisa di broker MB Trading Pak, setahu kami mereka ada IB juga di Indonesia di ecnmarket.com

  40. Master…dalam artikel diatas dijelaskan bahwa diantara tipe broker bandar (market maker) ada yang merupakan DEALER BESAR yang sudah teregulasi dengan baik sebagai perusahaan pialang pada badan regulasi NFA, CFTC, maupun FSA, serta bukan terletak di tempat yang terpencil atau tidak jelas. Mohon disebutkan broker apa saja yang bertipe semacam itu?
    Terima kasih master…

    • Hmm.. rata2 sekarang para broker yang regulated sudah memakai Non Dealing Desk semua, karena lebih fair.
      Dan kami juga tidak menyelidiki satu persatu para broker tersebut loh 🙂

      Kami rasa FXSol dan FXCM yg Micro termasuk Dealer Besar, tetapi regulated

  41. pak, mohon info broker yg bagus dan regulated untuk trading dgn leverage 1:100 , bisa hedging dan withdrawalnya aman dan pasti dengan dana USD 100.000, mungkin bisa sharing yang ada pengalaman withdrawal dalam jumlah besar?

    • Untuk ini bisa gunakan perusahaan broker yang terdaftar juga di CFTC supaya aman ya.

      Team kami juga pernah bertrading hingga diatas $300ribu di broker FXDD melalui perwakilan Indonesianya di Gainscope.com , maupun di Gain Capital juga pernah.
      Tidak ada masalah dengan mereka. WD masuk ke rekening dalam waktu 3-4 hari kerja biasanya.

      Beberapa seminar forex katanya juga merekomendasikan broker2 tersebut untuk trade dalam jumlah besar.

  42. oh ya master satu lagi nh….
    1. Broker yang terlegulated memperbolehkan segala macam teknik, termasuk scalping. untuk alpari.co.uk terlegulated kenapa teknik scalpingnya dibatasi harus satu menit baru boleh close order…? beda sama fxdd yang scalpingnya tidak dibatasi…
    terimakasih atas jawabnnya…..

  43. Master mau nanya,
    1. Broker AAAFX kan regulasi FCM in Europ tapi tidak termasuk NFA dan CCTF kenapa dia termasuk broker yang aman kan FCM nggak ada jaminan pengembalian dana jika brokernya bermasalah seperti NFA atau CCTF ??
    2. Broker AAAFX saya baca – baca di forum katanya untuk withdrawnya gede apa dia termasuk broker yang nakal? setiap withdraw penarikan dana potongannya berbeda-beda, apa benar ??
    3. setiap broker saat registrasi menyerahkan satu ID satu lagi billing statement, nah kalau billing statementnya kalau di ganti dengan SIM untuk broker yang teregulated ada masalah nggak saat penarikan??
    maaf master pertanyaannya newbi banget, sebelumnya terima kasih broker forex sangat membantu sekali………..

    • 1. Memang mereka tidak seaman seperti halnya broker yang terdaftar di NFA, CFTC

      2. Kami belum pernah coba broker AAAFX ini. Kalau potongannya berbeda2 itu mungkin dari kebijakannya AAAFX tersebut sendiri.
      Lebih baik kalau trade dalam jumlah besar sebaiknya di broker yang terdaftar di CFTC ya

      3. Tergantung dari kebijakan broker tersebut dan regulasinya, karena tiap2 broker tidak sama.

      Semoga menjawab

  44. maaf saya belum tahu banyak tentang investasi, tapi saya berencana untuk ikutan berinvestasi. Menurut anda perusahaan mana yang aman untuk berinvestasi? bagaimana dengan Profx.asia, Speedline-inc.com, solidgoldsupport, dan Gold-profit4u.com? Mohon sarannya……..
    Terimakasih

    • Semua perusahaan yang anda sebut tersebut adalah termasuk HYIP dan berbahaya semua Pak

      hati2 jangan masuk banyak2 di perusahaan2 HYIP seperti itu.
      karena HYIP itu siapa yang terakhir masuk maka dia yang akan sengsara nanti

  45. Master saya mau daftar di broker OANDA tapi koq masih bingung cara memilihnya karena seperti anjuran master untuk pemula lebih baik mengikuti IB yang ada di Indonesia untuk mempermudah jalannya transaksi, tapi disini dibagi 4 tempat :
    ASIA PASIFIK, CANADA, US, dan EROPA, di 4 tempat ini yang ada IB nya di Indonesia yang mana?? …, Master tolong saya minta alamat OANDA yang ada IB di Indonesia, maaf saya banyak merepotkan dan terima kasih sebelumnya…..salam

  46. Master saya mohon penjelasan bagaimana dengan broker GoMarkets? apakah termasuk broker bagus dan aman trading disana?
    Terima kasih…

  47. Saya betul2 merasa tertolong dan “Terselamatkan” bertemu dgn situs Broker Forex ini. Karena hampir jd korban salah satu IB.
    Karena selama ini yg banyak itu situs promosi semua, mmg mereka ada memberi pendidikan tp ujung2nya mempromosikan brokernya..
    Saya melihat para Broker2 nakal itu memanfaatkan kelemahan2 yg ada di negara kita ini. Dari tidak adanya wibawa hukum, besarnya biaya pengiriman uang di Bank 15/25 USD per transfer, dan waktu yg diperlukan utk transfer 2/3 hari kerja.
    Sementara mereka menjanjikan kemudahan2 dan bonus2.
    Saya mau menanyakan bagaimana dengan bisnis Investasi Union stockholm.
    Sekali lagi saya berterima kasih dan berharap Broker Forex tetap eksis dlm membantu mencerdaskan bangsa ini..

    • Terima kasih atas dukungannya.
      Memang sungguh ironis karena Indonesia sering dijadikan bulan2an para penjahat kerah putih tersebut, karena lemahnya hukum di Indonesia dan kurangnya pengetahuan masyarakat.

      Untuk Union Stockholm mereka adalah HYIP Pak dan berbahaya.
      Untuk investasi semacam ini mereka menggunakan sistem ponzi, yaitu seperti gali lubang tutup lubang, dan yang ikut terakhir akan sengsara.

      Hati2 ya Pak

    • Masterforex dan Instaforex tidak teregulasi dengan benar , serta mereka termasuk bandar / bucket shop.

      Semua broker Rusia tidak ada yang teregulasi ya, dan banyak “nakalnya”. Hati2 dengan mereka

    • Baik Tradebankfx dan Masterforex keduanya broker tidak benar, dan juga mereka depo dan wd lokalnya itu kan memakai titip dengan pihak ke 3 ataupun titip money changer / IB nya, nah itu menandakan mereka broker yang ilegal, karena hal semacam itu melanggar UU Pencucian Uang, karena transfernya bukan langsung atas nama sendiri, dan juga rawan dengan pencurian uang.

      Hanya broker yang tidak regulated saja yang bisa seperti itu, tetapi siap2 “dicurangi” kalau trade di broker2 yang ilegal seperti itu ya.

      Kami tidak merekomendasikan untuk trade secara serius ataupun dengan dana besar di jenis2 broker yang seperti itu.

        • Kalau untuk jumlah depo kecil, maka di broker2 offshore tersebut tidak apa2, tetapi nanti kalau sudah serius tradenya dan profitable tradenya atau dengan dana diatas $250 maka sebaiknya memilih broker yang teregulasi benar ya

  48. Master yang terhormat….menurut berita bahwa broker IBFX terhitung sejak tanggal 16 November 2011 resmi diakusisi oleh TradeStation. Dalam tempo paling lama sebulan maka seluruh operasional IBFX akan digantikan oleh TradeStation. Selanjutnya dikatakan menurut presidennya bahwa “within the next 30 days TradeStation Forex, Inc. will become the counterparty to your forex trades.” Dari kalimat ini jelas bahwa TradeStation nantinya akan menjadi counterparty dari trading yang dilakukan oleh kliennya. Artinya klien akan trading melawan brokernya sendiri yaitu TradeStation. Berarti IBFX nantinya akan jadi broker bandar…
    Mohon penjelasannya master…. terima kasih…

    • Bukan Pak, mereka bukan menjadi broker bandar.
      itu artinya lain.

      Statement Itu artinya bahwa segalanya akan diserahkan dan diurus semua kepada Tradestation, jadi bukan berarti dibandarin oleh Tradestation. Dan tidak ada perubahan sistem dari IBFX setelah proses akusisi ini. Jadi IBFX tetap DMA Broker dan masih Non Dealing Desk jenisnya.

      Kami sudah konfirmasi juga ke mereka bahwa sistem masih akan tetap seperti sekarang, dan tidak ada bandar.

      Mengingat IBFX dan Tradestation adalah broker yang regulated CFTC juga, jadi tidak akan sembarangan Pak

  49. permisi pak brokerforex,
    ada yang ingin saya tanyakan tentang broker Vantagefx.
    broker tersebut menyebut dirinya sebagai broker type No Dealing Desk, lalu berdiri pada tahun 2009.
    pertanyaan saya, menurut bapak apakah broker tersebut bagus karena baru berdiri pada tahun 2009?

  50. Maaf master saya pemula di forex, saya mau tanya broker OANDA ,apakah benar dia teregulasi di NFA, CFTC, FSA UK, FSA Dubai, IIROC, MAS Singapore, karena semua tertulis begitu…,saya memilih OANDA karena punya dana cuma $50,
    Dan ada satu pertanyaan lagi master, OANDA merekomendasikan withdraw via Paypal salah satunya, apakah Paypal itu punya security yang bagus untuk transfer dana?
    Dan bagaimana dengan Liberty Reserve??
    Yang saya dengar, Paypal itu depo mudah tapi untuk withdraw susah, karena persyaratannya selalu di buat susah, Maaf saya dusun banget, mohon pencerahannya master dan tolong kalau ada saran buat saya yang pemula…….terima kasih banyak sebelumnya.

    • Oanda itu salah satu broker yang bagus, dan mereka memang benar teregulasi di sana

      Paypal itu legal dan bagus,withdrawalnya juga mudah, asal tahu caranya. coba dibaca di paypalindonesia.com ya
      dan biaya penarikan paypal itu sangat murah sekali jika dibanding dengan yang lainnya yang pakai selisih kurs yg akhirnya jadi mahal.

      Kalau liberty reserve itu bahaya Pak, karena itu ilegal sebenarnya, dan juga lebih mahal dari paypal kalau dihitung2

  51. halo pak..saya mohon saran gimana caranya untuk bisa mengendalikan emosi dalam trading..karena ” BALAS DENDAM ” selalu mengiringi setiap trading sehingga loss terus..terima kasih..

    • Bapak harus bisa menerapkan disiplin Risk Management.
      Serta harus tega untuk cut loss dan disiplin.
      trading harus dengan rencana seperti halnya anda berdagang pada umumnya, dan jangan menyamakan trading dengan gambling, itu pasti hancur.

      dan pergunakan uang yang nganggur , yang dimana jika hilang tidak apa2, dengan begitu maka psikologisnya masih lebih terkontrol.

      Sebagai contoh, demo anda sering profit, tetapi live account justru malah loss. Nah hal ini karena di demo tanpa beban.
      Kalau trade dengan beban, maka itu justru tambah membuat semakin loss juga.

      Semoga membantu

  52. ada pertanyaan seperti ini ..
    1. knpa pemerintah membiarkan banyak tipu menipu ini terjadi di negara kita 😀 .. apa mereka mengambil keuntungan dari semua ini .. contoh kasus trakhir PT cahaya forex sebesar 194 M?

    2. oia apa master menyediakan live chat 😀 sehingga pertanyaan yang banyak bisa di tanyakan secara langsung ?

    trmksh

    • 1. Hal ini rumit untuk dijelaskan, karena para oknum pejabat juga sebenarnya secara tidak langsung menerima hasilnya juga jika mereka para penjahat kerah putih tersebut ditangkap. Ibaratnya nanti diperas juga duitnya masuk ke kantong para oknum itu juga. Ya beginilah Indonesia.
      Bayangkan saja, melarikan duit orang Rp.194M, mungkin yang Rp.100M habis dibuat “menyogok” para oknum pejabat dan polisi supaya hukumannya diperingan dan bebas. Setelah itu penjahat tersebut anggap saja masih menikmati uang Rp.90M nya kan dan bebas akhirnya (paling dipenjara 2-3 tahun bebas, dan penjaranya juga seperti hotel, karena ada duit)

      Oleh karena itu tidak heran jika Indonesia menurut statistik itu banyak sekali dijadikan sasaran empuk para HYIP dan Broker2 Luar Negeri yang ilegal, dan juga salah satu negara terkorup.
      Sungguh ironis memang, apalagi banyak masyarakat di Indonesia juga masih belum terdidik mengenai investasi yang benar dan legal.

      2. Maaf, kami hanya menyediakan pertanyaan melalui email ataupun di forum ini

      Kami disini hadir untuk memberikan informasi yang benar, agar bangsa Indonesia tidak sampai dijadikan bulan2an untuk hal2 penipuan dan ilegal seperti ini.

  53. Master mau tanya nh,
    1. Di FXDD – gain scope, di situs gain scopenya untuk Signal Provider Systematic (Tradency) FXDD, apa bisa kita gunakan jika kita mendaftar lewat gain copenya, trus jika kita daftar lewat gainscope apa user / login kita bisa dibuka di situs broker FXDD?
    2. Untuk Systematic (Tradency) apa regulated seperti zulutrade regulated NFA dan aman nggak jika digunakan ?
    3. Sytematic (Tradency) apa terdapat slippage seperti zulutrade, karena sytematic ada komisinya per 1 lot $15?
    4. Sytematic jika kita loss juga kena komisi 1 lot $15 juga ya ?
    5. Menurut master mana yang lebih mengguntungkan zulutrade atau sytematic Sinyal Providernya jika digunakan?
    Maaf master banyak nanya maklum masih newbi, karena saya rencana mau menggunakan sinyal Provider Systematic di FXDD, kalau bisa tolong master beri tahu kelebihan dan kekurangganya masing-masing Sinyal Providernya, katanya Tradency nggak ada Slippagenya (lagi bigung nh master ;-))
    TERIMA KASIH SEBELUMNYA…….. jaya selalu broker forex……

    • 1. Kalau daftarnya di Gainscope maka sudah otomatis terdaftar juga di FXDD, karena mereka sama.
      2. Untuk sistem seperti ini, tidak perlu terlalu dirisaukan akan regulasinya, karena mereka (Zulutrade maupun Tradency) tidak memegang dana anda, mereka hanya sistem saja yang menjembatani anda dengan para penyedia signal yang tergabung di mereka. Jadi aman atau tidaknya adalah berada di sisi brokernya, dan bukan di Zulutrade ataupun di Tradencynya
      3. Pasti Pak, sebab baik zulutrade, tradency, dll yang sejenis itu pasti bisa terjadi slippage, hal ini diakibatkan faktor interkoneksi, karena sistem di mereka itu kan sebenarnya sama seperti Trade Copier saja. dan sistem seperti ini pasti terdapat jedah untuk kirim datanya tersebut. Oleh karena itu di sistem copier ini mereka biasanya melarang teknik scalping, karena kalau scalping tidak akan bisa diikuti oleh followernya. Nanti akan terlambat terus.
      4. Setahu kami iya. Tetapi lebih jelasnya coba ditanyakan ke mereka ya.
      5. Sama saja Pak. Karena mereka sistemnya hampir sama.

      Terima kasih Pak atas dukungannya ya, semoga sukses juga untuk Bapak

      BrokerForex.com

    • Marketiva termasuk broker yang tidak regulated sebenarnya, serta tergolong broker bucket shop
      tetapi marketiva ini bagus untuk latihan atau bermain forex dengan modal yang super kecil.
      Tetapi marketiva tidak cocok untuk trading dengan strategi yang aneh2, agresif ataupun untuk profesional (itu tidak bisa semua).

      sehingga jika ingin serius trade, maka tidak bisa di marketiva

  54. Mohon Infonya Ga…mengenai: starttexas.com atau starttexas-indonesia? mksih bnget Gan atas info akuratnya…..

    • Start Texas ini adalah HYIP dan Berbahaya, serta Ilegal, mereka ini nanti pasti akan bernasib seperti Cahaya Forex tersebut yang Scam.
      Hati2 Pak

      Mereka menggunakan kata2 tulisan: HATI – HATI – !! PENIPUAN BERKEDOK INVESTASI , padahal mereka sendiri penipunya loh 🙂
      apalagi yang menjanjikan return bunga tinggi seperti itu, itu 1000% HYIP dan PASTI SCAM nanti

  55. Master, saya msh bingung, berarti yg terbaik itu mencari broker tipe ECN?
    itu Gainscope.com mksdnya salah satu recommended broker tipe ECN? lokal atau luar? posisi dimana?
    bagaimana dengan instaforex, apakah salah satu recommended broker?
    bisa tolong disebutkan beberapa recommended broker supaya ada beberapa pilihan?
    klo teman2 brokerforex.com sendiri yg merupakan trader umumnya memakai broker apa?
    kalau boleh saran mohon dibuatkan list broker recommended yang mudah diakses oleh trader dari Indonesia..

    • Bukan harus ECN, intinya yang jenisnya Non Dealing Desk, dan yang regulated.
      Paling penting itu adalah Teregulasi, terutama yang terdaftar juga di CFTC, NFA. Karena itu regulasi yang paling ketat dan paling susah ditembus. Jika bukan broker kelas wahid tidak akan bisa terdaftar disana.
      Gainscope itu broker luar, mereka representativenya dari FXDD, Kantor pusatnya di Amerika Serikat. Mereka itu broker yang jenisnya Non Dealing Desk, dan bagus.

      Instaforex ini tidak kami rekomendasikan, karena:
      1. Tidak regulated sebenarnya. Dan sebagai Informasi: SEMUA broker Rusia sebenarnya tidak regulated, karena di Rusia belum ada lembaga regulator seperti halnya CFTC, NFA, FSA, ASIC maupun seperti Bappebti. Jadi hati2 dengan broker Rusia
      2. Instaforex jenisnya adalah Bandar (bucket shop), jadi mereka Senang jika anda Loss
      3. Broker ini terkenal sering curang
      4. Bisa menerima titip transfer dengan Pihak ke 3, yang dimana hal ini tidak aman, dan juga melanggar UU Money Laundry. Sangat ILEGAL.
      5. Mereka katanya terbaik di ASIA ? Tidak !
      semua broker bisa saja mengatakan itu, dan buktinya broker Prime4x dan Intelfx yang katanya sebagai The Most Powerful broker dan The Best broker 2009, sekarang nyatanya SCAM.
      Karena yang menjadi jaminan dan pengawas broker itu haruslah regulator dari pemerintah (di negara yang benar dan yang kuat juga tentunya).

      Kami pribadi menggunakan broker yang terdaftar pula di CFTC. Untuk saat ini broker utama kami adalah menggunakan Interactive Brokers.
      List broker2 yang terbaik dan aman adalah gunakan broker yang terdaftar juga di CFTC ya

      Semoga menjawab

      • wah.. terima kasih.. sepertinya saya harus pindah dr Instaforex ke Gainscope…

        representative itu sebenarnya definisinya apa ya pak?
        Perwakilan dari pihak ketiga atau seperti apa? apa bedanya mendaftar melalui representative dengan melalui broker tersebut lgsg (misalnya FXDD), apa memang harus melalui representative?

        Kalau Interactive Brokers itu membutuhkan modal besar ya?

        cara kita bisa melihat daftar representative dari broker2 yang terdaftar di CFTC dan NFA itu bagaimana ya?
        ada tidak sumber yang menyebutkan list representative dari broker2 regulated tersebut, untuk mengetahui bahwa memang benar representative itu merupakan representative resmi dr broker yg bersangkutan?

        Kalau saran brokerforex.com untuk trader2 indonesia yang memiliki “Modal Minim” namun ingin menggunakan broker regulated yang baik dan benar sebaiknya menggunakan broker apa?
        Bisa tolong sebutkan 2 lagi nama representative broker rekomendasinya sebagai alternatif disamping gainscope?

        maaf ini banyak nanya, info ini sangat bermanfaat sekali, saya ga mau sampai salah memilih broker lagi.. mohon bantuan infonya..
        trm ksh.

        • Representative itu seperti perwakilan konsultannya saja, dan mereka tidak menerima titipan uang untuk ditransferkan, karena memang itu melanggar Hukum.
          Kalau mendaftar FXDD langsung juga boleh, tetapi tidak ada dukungan/support dari pihak konsultannya di Indonesia tersebut yang menjembatani.

          Menurut kami lebih baik mendaftar melalui Representativenya tersebut, karena lebih enak dan juga tidak ada tambahan biaya kok Pak.

          Minimum modal untuk trade di Interactive Broker adalah $10000, karena trade di Interactive Broker itu bisa segala macam jenis, termasuk obligasi, komoditi, seluruh saham US, index, options, dll… jadi semuanya ada. Serta mereka 100% ECN. Tetapi memang platformnya agak rumit kalau masih pemula (karena non MT4).

          daftar list broker CFTC: http://www.cftc.gov/marketreports/financialdataforfcms/ssLINK/fcmdata0911
          kebanyakan di Indonesia itu diisi oleh representative broker luar negeri yang jenisnya Offshore atau yang Tidak Regulated, karena diberi komisi besar2 dan bagi hasil dari bandarnya tsb, jadi sangat menggiurkan, apalagi hukum di Indonesia ya begitulah… Tetapi mereka tetap berbahaya karena Ilegal dan sewaktu2 dapat ditangkap polisi.
          Lebih baik pilih yg Legal saja ya Pak dan yang sesuai dengan Hukum agar lebih tenang dan aman ya.

  56. pak saya mau tanya kalau transper pakai wire transper apakah memang dana yang kita transper itu di kirim ke akun trading kita..karena mau invest di ECNPRO…dan kalau terjadi trouble bagaimana solusinya misalnya dana tidak masuk ke akun trading terima kasih..

    • Kalau brokernya teregulasi seperti teregulasi dari CFTC, NFA, FSA UK, ASIC yang di kategori Pialang (bukan lainnya), maka dananya pasti akan masuk ke account trading anda dan diletakkan dalam Segregated Account (account yang terpisah dari operasional perusahaan). Termasuk di ECNPRO.COM – Gain Capital tersebut juga pasti dimasukkan ke account trading anda (karena mereka pialang yang benar2 regulated). Tetapi prosesnya memakan waktu sekitar 2-3 hari kerja ya agar bisa masuk ke rekening trading anda.

      Kalau tidak masuk, bisa dilaporkan kepada Bank yang bersangkutan dan juga kepada CFTC.gov, disana ada form untuk complain case bila terjadi hal2 buruk

      Biasanya dana tidak masuk itu karena terjadi penolakan, misalkan salah nomor rekening ataupun nama pengirimnya tidak sama dengan yang didaftar di account trading, karena perusahaan pialang broker yang regulated tidak memperbolehkan transfer dengan titip pihak ke 3

      Semoga menjawab

  57. untuk master saya mau tanya broker Exness, apakah broker ini memiliki kredibelitas tinggi atau tidak sedangkan saya lihat hasil testimoni selalu hasilnya positif semua, tolong di bantu

    • Exness adalah broker yang tidak regulated dengan benar, disamping itu mereka bandar.
      dan juga sering bertindak curang bila posisi order anda profitable.
      Apalagi mereka juga berlokasi di Rusia yang notabene belum ada lembaga regulator yang solid dan benar seperti halnya CFTC, NFA, ASIC gitu.

      dan review yang anda lihat positif semua itu PASTI perbuatan para kroninya Exness, yang dimana mereka bisa saja orang suruhan atau pegawainya atau para IBnya agar mereview positif.
      Hal ini sudah biasa berlaku di broker2 tidak benar yang sekelas seperti exness tersebut. Itu adalah trik marketing mereka, dan jangan terjebak

      Apalagi mereka bisa WD instant dan transfer pihak ke 3, itu sangat berbahaya pula dan rawan dicuri. Disamping itu melanggar UU Anti Money Laundry sebenarnya.

      Sebaiknya kalau ingin trade serius jangan di Exness

  58. Saya mau tanya Masters, saya ingin tahu apakah ada saran broker yang legal dan bisa deposite dan wd via bank lokal seperti BCA atau MANDIRI tanpa via wire. Dengan kata lain deposite bisa dilakukan secara langsung via ATM. Thank’s

    • Jawabannya adalah hanya ada di Broker Lokal Pak yg terdaftar di Bappebti, tetapi minim modalnya juga besar, dan juga tidak bisa micro.

      Kalau broker luar negeri yang Legal Tidak Ada Pak.
      semua broker luar yang bisa titip transfer dgn pihak ke 3 dgn bank lokal seperti itu adalah tidak Legal Semua dan biasanya adalah broker offshore

  59. Mau nanya soal salah satu situs belajargratisforex.net…menurut bos gimana itu apakah informasi yang diberikan akurat karena di webnya ditampilkan statement tradingnya yang nggak loss sama sekali…trima kasih

    • kalau statementnya tidak pernah loss sama sekali itu pasti bohong Pak.
      Kalau dia tidak pernah loss, buat apa jualan 🙂

      nggak ada di dunia ini yang trade tanpa loss

      menurut kami hindari web seperti itu

  60. Master mohon pencerahannya, apa yang menjadi perbedaan ‘eksekusi market’ dengan ‘instan market’? terima kasih…

    • Itu sebenarnya bahasa saja dan bisa dirubah sendiri dari setting server brokernya (tapi hanya brokernya yang bisa merubahnya lo)

      Tidak ada bedanya di fungsinya. Cuman kadang ada broker yang menyatakan dirinya ECN dengan merubah kata2nya menjadi instan market, padahal sebenarnya itu sama.

      Dan yang memastikan mereka itu ecn atau bukan, dealing desk atau bukan itu adalah di regulasinya, bukan di kata2 bahasanya, sebab bahasa itu bisa diatur atau dirubah sendiri di server

  61. IBFX diberitakan telah di beli oleh TradeStation (Pemilik Monex Group Jepang), apakah perubahan kepemilikan ini berpengaruh pada kredibelitas IBFX? apakah Monex Group Jepang tersebut sama dengan Monex yang ada di Indonesia? Mohon pencerahan dari Brokerforex, Trimakasih banyak 🙂

    • Justru dengan dibeli Tradestation maka IBFX akan lebih kuat lagi dan lebih hebat mestinya. karena Tradestation itu perusahaan besar.

      Dan Monex Group Jepang TIDAK ADA HUBUNGANNYA dengan Monex di Indonesia (nama sama, tapi berbeda)

      • mau nanya nih brokerforex, saya kan baru buat account di ecnpro.com sama gainscope.com. nah saya kok bisa terima email dari forex.com yang bilang kalo saya baru buat account disana ya? secara saya ga pernah ngerasa register disana? apa forex.com ini ada affiliates dgn salah satu dari kedua broker yang saya sebut diatas? trims

        • Ecnpro.com itu memang induknya di Gain Capital (untuk pasar di Indonesia), dengan brand name internasionalnya dia adalah Forex.com memang.
          jadi tidak ada yang salah Pak

          Kalau Gainscope itu adalah FXDD di Indonesia

          mungkin bisa dibaca lagi dengan seksama di webnya ya, disana sudah dijelaskan juga oleh mereka 🙂

          Mereka termasuk broker bagus dan regulated

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :