Jenis Broker Forex

FOREX BROKER – FOREX, EMAS, PERAK, dll

KETAHUILAH JENIS BROKER FOREX ANDA SEBELUM ANDA TRADE DAN MENEMPATKAN DANA KEPADA MEREKA. WASPADALAH TERHADAP BROKER CURANG / NAKAL !

Persiapan Trading Forex dan Pemilihan Broker

Sebelum anda memilih suatu Broker Forex, kami akan memberikan kepada anda perihal informasi dalam mengetahui broker anda. Pada umumnya terdapat 4 jenis broker forex yang paling sering dipakai oleh para Trader dalam bertransaksi atau bertrading forex, yaitu broker Konvensional, Non Dealing Desk (ECN / STP / DMA), Dealing Desk, dan Hybrid.

Bertrading Forex juga bisa dilakukan dengan cara anda menuju ke bank anda ataupun ke tempat penukaran uang (money changer) untuk bertransaksi dengan uang fisik. Cara tradisional itu adalah disebut bertrading forex secara konvensional (non online), yang tentunya banyak sekali keterbatasannya dan tidak realtime.

Di halaman ini kami hanya membahas dan memperkenalkan jenis-jenis broker yang dipakai untuk  Bertading Forex secara Online (non fisik), yaitu :

BROKER NON DEALING DESK

Yaitu suatu broker yang dimana order adalah diteruskan langsung kepada pasar,  lembaga keuangan atau bank-bank besar, ataupun kepada broker lain. Biasanya spread di broker jenis Non Dealing Desk adalah bersifat berubah-ubah (fluktuatif) bergantung kepada pasar yang sesungguhnya.

Broker jenis Non Dealing Desk sangat cocok digunakan untuk para trader profesional , karena sangat adil, tanpa manipulasi dan user bertrading melawan pasar yang sesungguhnya dan bukan melawan broker atau bandar.

Jenis broker Non Dealing Desk dibagi menjadi 3 , yaitu ECN Broker, STP Broker dan DMA Broker.

  • ECN Forex Broker (Electronic Communication Network)
    Di broker jenis ECN adalah para user dapat terjun secara langsung dan ikut berpartisipasi ke dalam pasar yang sesungguhnya yang dimana ikut bercampur pula dengan partisipan lain di dalam pasar tersebut seperti para Bank, Pemerintah, Institusi maupun Trader Perorangan  yang dimana mereka saling berinteraksi Jual dan Beli secara bersamaan tanpa adanya suatu intervensi dari pihak broker ataupun dealer (dealing desk). Biasanya pihak perusahaan broker hanya mendapatkan keuntungan dari komisi ataupun dari mark-up spread.  Di jenis broker ECN kondisi yang digunakan adalah kondisi sesungguhnya yang terjadi di pasar dan tanpa dibuat-buat. Broker ECN bekerja dengan mempertemukan penjual dan pembeli secara nyata (via online, realtime), serta bukan melawan broker/bandar dalam melakukan Buy dan Sell nya.

    Kelemahan broker yang jenis ECN (yang 100% ECN) adalah anda tidak akan bisa hedging, leverage yang sangat rendah, dan terbatas dengan aturan FIFO, selain itu anda juga akan dibebani biaya komisi trading. Keunggulan dari broker jenis ECN hanya di faktor Spread saja sebenarnya, tetapi kalau anda tidak terbiasa maka seringkali juga bisa merepotkan karena fiturnya yang lebih terbatas daripada yang berjenis STP Non Dealing Desk. Seringkali perusahaan broker pada umumnya yang menyatakan dia adalah ECN padahal bukan 100% Fully ECN. Contoh broker yang 100% ECN adalah di Interactive Brokers.

  • STP Forex Broker (Straight Through Processing)
    Broker jenis ini berfungsi sebagai jembatan yang menghubungkan dengan perusahaan broker lain selaku likuiditornya . Biasanya eksekusi order dari broker jenis STP adalah diteruskan kepada para broker besar  (institusi besar) ataupun kepada beberapa broker ECN . Tetapi jika order dari broker STP tersebut diteruskan kepada broker yang berjenis Dealing Desk maka order dari broker STP tersebut bergantung kepada broker yang ditujunya tersebut. Dan untuk broker jenis STP sistem transaksi ordernya menggunakan basis quota dari para liquiditornya
  • DMA Forex Broker (Direct Market Access)
    yaitu suatu broker yang cara kerjanya hampir sama dengan broker berjenis ECN dengan campuran STP, tetapi bedanya di broker DMA adalah terikat kontrak dengan suatu liquiditor tertentu, serta menggunakan sistem transaksi dengan basis Best Rate dari para liquiditornya.

Seringkali para broker (terutama yang tidak legal atau yang tidak teregulasi/unregulated) menyebut STP dengan ECN ataupun DMA, tetapi pada dasarnya agak berbeda, karena STP adalah menggunakan pihak broker lain sebagai liquiditornya (dilempar ke broker lain) ataupun bisa ke beberapa bank besar, sehingga eksekusi dan segalanya dari broker jenis STP adalah BERGANTUNG kepada kualitas broker liquiditornya tersebut dan kualitas jalur koneksi routingnya. Sedangkan di jenis yang benar-benar broker ECN adalah tidak dilempar lagi ke broker lain, tetapi langsung kepada beberapa bank besar (multi inter-bank), para Trader lain, dan pasar yang sesungguhnya yang mempertemukan penjual dan pembeli secara langsung TANPA intervensi dari broker dealer atau bandar (no middle men).

Untuk broker berjenis ECN (yang benar-benar Full ECN atau True ECN) itu biasanya kurang fleksibel, dan mereka membutuhkan modal yang lebih besar, terdapat komisi trading, tidak bisa hedging dan terdapat aturan FIFO (first in first out). Broker jenis ECN hanya unggul di spread dan tingkat kecepatan eksekusinya. Untuk broker benar-benar berjenis ECN tidak menggunakan platform Metatrader.

Kami lebih menyarankan menggunakan broker berjenis STP Non Dealing Desk, ataupun jenis DMA untuk kenyamanan anda bertrading dan lebih fleksibel

BROKER DEALING DESK

Yaitu suatu broker yang dimana mereka membuat suatu pasar tersendiri dengan kondisi yang mereka tentukan sendiri (Bandar). Di dalam kasus ini para user bertrading melawan broker atau bandar. Pada dasarnya broker dealing desk mendapatkan keuntungan terbesarnya dari kekalahan para usernya, sehingga bila user menghasilkan profit maka broker akan membayar dari kas broker tersebut sendiri (bukan murni didapat dari pasar yang sesungguhnya). Bila anda bertrading di jenis broker Dealing Desk maka pastikan anda menempatkan dana anda di broker Dealing Desk yang legal dan terdaftar (teregulasi) oleh pemerintah sebagai perusahaan pialang dan telah bereputasi baik.

Broker Dealing Desk tidak selamanya buruk, ASALKAN mereka teregulasi dengan benar. Karena Broker Dealer tersebut berarti mereka juga bisa menciptakan pasar dari para usernya sendiri, oleh karena itu dinamakan Dealer (Dealing Desk).

Jadi unsur BUY dan SELL di broker Dealing Desk sebenarnya adalah diambil dari pembeli dan penjual yang dari kumpulan para user mereka sendiri, tetapi bila volumenya tidak mencukupi maka barulah perusahaan broker yang menghandlenya (tetapi tidak boleh curang/nakal). Biasanya ini bisa dilakukan di broker yang memiliki jumlah user yang sangat banyak dan bervolume memadai, tentunya HARUS yang teregulasi benar juga (ada lembaga pemerintah yang mengawasinya) agar mereka beroperasi dan menjalankan bisnis sesuai dengan peraturan legal dan tidak merugikan para user/nasabahnya tersebut. Jadi Broker Dealer TIDAK SELAMANYA BURUK, asalkan Teregulasi benar.

Regulasi yang benar dan kredibel untuk suatu perusahaan Broker dengan pasar Internasional yaitu (pastikan terdaftarnya di kategori pialang / FCM) : NFA, CFTC, FSA (FCA UK), MFSA, MiFID, ASIC (selengkapnya lihat di daftar regulasi). Broker dealing desk seringkali disebut sebagai para bandar (dealers).

Broker Dealers terdiri dari 2 jenis:

  • Dealer Besar
    Broker berjenis ini biasanya telah mempunyai reputasi yang baik dan terdaftar legal (teregulasi) sebagai perusahaan pialang (Futures Commission Merchant atau FCM) seperti teregulasi di NFA, CFTC, FCA UK, ataupun ASIC, serta bukan terletak di tempat yang terpencil atau tidak jelas. Sama seperti halnya anda bermain di kasino maka sebaiknya anda  mencari kasino yang besar seperti di Macau ataupun di Las Vegas. Hal ini bertujuan agar jika anda mendapatkan profit maka dipastikan broker tersebut dapat membayar kemenangan anda dan simpanan investasi dana anda tetap aman. Karena di broker dealing desk yang teregulasi ini terdapat suatu badan pengawas (umumnya dari pemerintah setempat) yang bertujuan untuk mengontrol ataupun menjamin bahwa broker tersebut telah menjalankan tugasnya dengan baik dan tidak menipu para nasabah.
  • Dealer Kecil atau Unregulated Broker (Bucket Shop atau broker kaki lima, yang biasanya BERKANTOR PUSAT di tempat terpencil / Offshore)
    Broker jenis ini adalah broker yang harus anda hindari, karena mereka berpotensi besar untuk memanipulasi transaksi anda ataupun bertindak curang sehingga anda akan mudah mengalami kekalahan yang semestinya tidak terjadi. Umumnya broker bucket shop tidak berijin sebagaimana mestinya, dan hanya berijin sebagai perusahaan biasa atau lainnya (bukan sebagai perusahaan pialang) dan hal ini sering mengecoh para calon nasabah yang masih awam.

    • Ciri-ciri broker bucket shop adalah terletak di tempat-tempat yang tidak jelas atau terpencil (negara offshore yang tidak jelas) dan tidak berijin regulasi sebagaimana mestinya (ini yang biasanya dilakukan). Disamping itu ciri-ciri lain dari broker bucket shop adalah mereka 98% pasti memperbolehkannya transfer uang dengan pihak ke 3 / perorangan, ataupun menggunakan Voucher,  boleh menggunakan Money Changer bank lokal, pendaftaran yang sangat mudah dan terkesan sembarangan serta TANPA Verifikasi yang memadai, kemudian terdapat batasan ataupun melarang suatu teknik trading tertentu (Seperti scalping, martingale dan sebagainya) ada juga broker bucket shop yang memperbolehkan segala macam teknik trading tetapi di dalam sistemnya sebenarnya sudah terpasang suatu script otomatis yang dapat menghambat teknik tersebut (script tersebut biasanya bernama Virtual Dealer).  Kondisi yang ditawarkan broker bucket shop seringkali diluar kondisi normal dari keadaan pasar yang sesungguhnya, seperti leverage yang terlalu tinggi (misal 1:1000 keatas), spread rendah yang tidak masuk akal (contoh: 1 pip fixed bahkan 0 pip fixed, padahal di pasar sesungguhnya spread adalah SELALU BERUBAH atau berfluktuatif terus setiap detiknya), dan juga terdapat bonus-bonus besar (biasanya 20% keatas) yang tujuannya bersifat pancingan / menjebak para nasabah agar mau menempatkan dananya (yang pada akhirnya adalah untuk “dimakan” oleh bandar curang tersebut). Berhati-hatilah dengan broker yang menawarkan hal-hal terlalu fantastis ataupun bonus yang terlihat sangat menarik diluar logika, karena semakin besar bonusnya maka perlu anda waspadai lebih seksama, daripada nantinya terjebak dan anda akan mengalami kerugian yang tidak sebanding dengan bonus yang ditawarkan. (hati-hati juga dengan broker yang menawarkan welcome bonus yang sangat besar semisal 20%, 30%, 50% bahkan 100% , karena itu pasti tergolong broker jenis ini, karena bonus sebesar itu hanya mungkin didapat dari loss nasabah. Semakin besar bonusnya maka semakin berbahaya perusahaan broker tersebut !)
    • Hal-hal curang yang biasa dilakukan oleh broker berjenis Bucket Shop yaitu: requote yang berlebihan, eksekusi order yang lambat, jika terkena TP (target profit) sulit untuk dieksekusi tetapi sebaliknya jika terkena SL (stop loss) maka mudah sekali dieksekusi, server yang sering down, manipulasi atau rekayasa harga quote, menghilangkan transaksi profit secara sepihak dengan dalih trading anda tidak sah, penarikan dana seringkali tertahan atau tidak bisa dilakukan, pernyataan yang tidak benar, dan hal-hal penipuan (Scam) lainnya. Hati-hati dengan pernyataan dari broker bucket shop yang seringkali memberikan pernyataan salah dan menyesatkan mengenai sistem mereka, seperti mereka menyatakan bahwa mereka adalah broker berjenis ECN, DMA ataupun STP tetapi kenyataannya mereka adalah Dealing Desk yang bersistem bandar bahkan lebih parah, hal ini semata-mata bertujuan untuk menipu dan menarik minat masyarakat awam agar bertrading di tempat mereka, padahal kenyataannya mereka BUKAN ECN , DMA ataupun STP yang sebenarnya. Oleh karena itu peran Legalitas Pemerintah / Regulasi SANGATLAH PENTING agar sebagai PENGAWAS broker atau pialang untuk tidak sembarangan dan tidak memberikan pernyataan salah yang dapat menyesatkan masyarakat.
    • Waspada pula dengan Award , Sponsor, dan penghargaan yang mereka klaim (biasanya dilakukan oleh broker Ilegal & Bucket Shop untuk menarik perhatian). Contoh: sebagai the best broker. Penghargaan itu tidak menjamin broker tersebut aman. Periksa pula dari lembaga mana yang memberi rating perusahaan tersebut. Cari di Google mengenai kredibilitas dari perusahaan rating tersebut. Contoh broker forex Prime4x yang scam tersebut juga sebelumnya mengklaim sebagai “The Best Broker 2009” padahal lembaga pemberi ratingnya adalah lembaga yang tidak kredibel, dan buktinya broker tersebut nyatanya scam dan membawa lari uang nasabah. Hati-hati pula dengan rating yang dibeli (atau istilahnya KKN / penyogokan), dan hati-hati pula dengan yang seolah-olah itu penghargaan padahal itu hanya artikel iklan dari broker itu sendiri yang menulis, tetapi dibuat seolah-olah itu penghargaan dari media tersebut, padahal itu bukan (pernah terjadi di suatu broker yang mengaku penghargaannya adalah dari CNBC, padahal setelah diteliti ternyata itu hanyalah artikel iklan yang ditulis sendiri). Waspada dengan trik-trik “nakal” dan pernyataan / iklan yang tidak benar dari broker forex ilegal tersebut.

HYBRID BROKER

Broker ini adalah merupakan kombinasi antara jenis broker ECN/STP/DMA dengan broker Dealing Desk. Umumnya broker Hybrid mempunyai suatu aturan dalam melempar order ataupun berdasarkan dari jenis akun yang digunakan.

Sebagai Contoh: Jika besaran Lot anda , ataupun Frekuensi , ataupun Equity anda dibawah nilai XXX maka anda dieksekusi di sisi Dealer, tetapi jika diatas itu akan dieksekusi di jenis STP ataupun ECN atau DMA. Sebenarnya sulit untuk mengetahui bahwa broker ini termasuk bertipe Hybrid ataupun tidak. Hal ini hanya dapat anda rasakan dengan mencobanya ataupun berdasarkan dari reputasi broker tersebut dan regulasinya.

AKUN DEMO vs REAL ACCOUNT

Akun di demo TIDAK AKAN SAMA dengan penggunaan di akun yang sesungguhnya (live real account) , sehingga jika kondisi di demo anda berjalan dengan baik maka Tidak Menjamin bahwa real account anda juga akan sama, terutama di broker yang berjenis bucket shop. Sehingga untuk mengetahui benar broker tersebut maka haruslah dicoba melalui kondisi live account.

Baca pula artikel kami mengenai Daftar perijinan (regulasi) yang seharusnya dimiliki oleh perusahaan Forex yang benar . Dan periksa pula alamat KANTOR PUSAT dari broker forex yang ingin anda pergunakan (bukan alamat IB , Agen atau Resellernya), apakah  kantor pusat mereka terletak di negara yang tidak aman, PO BOX (kotak surat saja) / sewaan, alamat tidak jelas (dari negara offshore), ataukah di negara yang bereputasi bagus. Hal ini penting untuk anda cermati sebelum terjerumus ke broker atau perusahaan forex yang tidak benar.

(bila perusahaan Broker Forex anda termasuk di dalam daftar Regulator Resmi tersebut, terutama yang di daftar NFA/CFTC, mereka lebih aman. Karena biaya untuk bisa terdaftar di regulasi NFA/CFTC di kategori FCM membutuhkan setidaknya $20 juta. Dan bila melanggar maka mereka berpotensi kehilangan $20 juta tersebut (Rp.200 Millyar), sehingga mereka lebih aman dan lebih berkualitas daripada yang tidak terdaftar) Untuk regulator lain juga boleh, asalkan masuk di regulator MiFID, MFSA, FCA UK, dan ASIC

Hati-hati dengan Regulasi palsu atau Perijinan palsu yang dapat mengecoh, yang kadang juga dipampang oleh para broker bucket shop (padahal itu bukan regulasi yang sebenarnya).

Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan menghindari anda agar tidak terjebak di broker-broker bucket shop yang marak beredar.

Baca pula artikel akan 14 broker forex luar negeri yang dituntut karena menghimpun dana secara ilegal. (sumber dari Reuters, Yahoo, dan koran Kompas)

Setelah itu, baca juga artikel di: https://brokerforex.com/forex/broker-curang-atau-tradernya/

dan ini : https://brokerforex.com/pengertian-market-maker/

(BrokerForex.com)

21788 KOMENTAR

  1. siang masta…mo nanya nich broker luar yg terdaftar cftc.gov yang bisa tranfer dari bank lokal, pendaftaran ga ribet tapi aman, depo dan wd mudah apa ya??
    kalo mo trading gold dengan modal idr 50 jt kira2 ada yang safe ga?yg bisa lot kecil.
    kemaren pake marketiva, stlh nemu situs masta kok jd takut mo tak tarik trus pindah ke broker yang teregulated…mohon pencerahannya masta…thx

    • SEMUA broker regulated yang terdaftar di CFTC ataupun di FSA UK, ASIC itu tidak bisa transfer dengan pihak ke 3 ataupun titip transfer dengan orang lain di bank lokal.

      kalau yang bisa instan itu hanya di broker2 yang non regulated saja.

      trading gold dengan modal segitu itu bisa di fxdd di http://www.gainscope.com tersebut cukup ok, jangan di marketiva bisa celaka 🙂

          • tanya lagi master…kok saya download fxdd dapatnya malta mt4…emang kantornya di malta ya?bukan yang di swiss??sama tidak itu??trus recommended ga yg malta itu?

            • Untuk warga negara Non US memang platformnya menggunakan FXDD Malta supaya bisa hedging.
              kantor pusatnya tetap di US, termasuk rekening banknya juga masih tetap di US di JP Morgan kalau kami cek , dan masih di bawah pengawasan CFTC.

              Swiss itu induk group perusahaan FXDD yang Tradition group, mereka headquarter yang bergerak di berbagai macam lini bisnis.
              Tetapi yang di Forexnya mereka tetap di US

  2. Pak, pernah tau Lumens Capital-LumenForex by Pak Harry Suwanda? saya lihat mereka cukup terkenal dibidang ini, dan jg ada terbitkan buku. saya lihat mereka juga recomendasi pakai broker FXDD, cm logonya berbeda dr FXDD yg saya tahu lewat Gainscope.com dan FXDD.com sendiri, yakni dua garis gradasi warna merah yg agak miring. Sedangkan yg di web nya LumenForex, logo FXDDnya berbentuk segitiga sama sisi warna biru….apakah ini perusahaan yg berbeda atau bagaimana? apakah LumenForex ini jg Introducing Brokernya FXDD atau apa ya? apakah ada yg pernah punya pengalaman ikut LumenForex ini? tolong bagaimana pendapatnya…..
    Thx Pak…..

    • Pak Hary itu spesialnya sebenarnya di Saham dan Options, tetapi bukan di Forex.
      Setahu kami mereka adalah IB , tetapi lebih spesifik ke workshop.

      kalau untuk workshop forexnya di Lumen menurut kami kurang, karena beberapa team kami pernah ikut juga dan kurang bagus yang forexnya.
      ujung2nya juga loss banyak tuh disana, apalagi workshopnya mahal loh.

      Lumen itu yang bagus cuman di saham nya saja

        • Mungkin agak beda dengan GS tersebut, kalau Lumen ini IB biasa kelihatannya dan juga mereka hanya konsen di workshop seminarnya saja , terutama yang di saham.
          Dan mereka memakai logo fxdd yang lama, karena webnya mungkin sudah lama gak diupdate

  3. Met malam gan,
    Saya newbie mau belajar soal forex, untuk trading dengan dana $1000 yang aman dimana ya? Sementara ini saya lgi belajar di demo-nya fxddmalta, mungkin ada rekomendasi yg lainnya dari agan…
    TRim’s…

    • ECMC tidak aman Pak, dan itu sama seperti HYIP , tetapi kemasannya beda.
      mereka termasuk jenis HYIP modern yang memanfaatkan maraknya emas, tetapi ujung2 sama yaitu membawa kabur uang orang 🙂

      Dan juga jangan mau terkecoh dengan https, itu tidak ada gunanya.
      Yang paling penting itu adalah regulasinya harus benar, karena itu jaminannya.

      • Dana sy sdh masuk..dan tiap bulan dpt deviden , jg fee dari tradingnya.sy invest krn sdh ada kantorx d jkt dan legalitasnya jg ada.jadi kira2 apa advicenya master?
        Kemudian kira2 bisnis investasi apa yg aman dan menguntungkan menurut master?tk

        • Saran kami, jika nanti sudah BEP, jangan direinvest lagi di mereka, BERBAHAYA.
          Kantor itu hanya sewa, ijin legalitasnya itu PASTI tidak ada mereka, dan kemungkinan hanya ijin pendirian PT saja.
          Kantor tidak menjamin perusahaan tersebut aman, karena hanya sewa.

          Bisnis investasi yang legal dan aman itu sementara ini hanya ada di bank, reksadana, obligasi, perusahaan2 sekuritas atupun unik link asuransi

  4. Selamat siang, Master. Informasi seperti ini adalah informasi yang sangat berguna bagi kami, para trader, baik yang sudah lama ataupun pemula. Pertanyaan saya, bagaimana cara membedakan Broker DMA dengan Broker STP dengan melihat website-nya? Apakah ada, Broker DMA merangkap Broker STP? Kalau Gain Capital UK melalui ecnpro.com termasuk Broker yang mana? Terimakasih sebelumnya.

  5. selamat pagi master,,, saya mau bertanya apakah broker FUTURES GALLERIABLOG itu baik digunakan untuk trading??

    • Kalau itu broker lokal asli indonesia yg mempunyai rekening bank di indonesia dan kantor galeri trading di indonesia maka iya harus.

      Tetapi kalau itu adalah broker luar negeri maka harus terdaftar di cftc.gov (bukan bappebti) supaya lebih aman

      Disarankan lebih baik trade di broker luar negeri yg terdaftar di CFTC ya

  6. help !! bagaimana dgn Arab Financial Brokers Kscc ? website nya http://www.afb.com.kw/ ,banknya untuk transaksi di Barclays UAE, sejak agustus’11 withdrawal saya dan teman2 tidak kunjung ditransfer, padahal account-nya sudah didebet. kami pakai islamic account-nya. Sebelum itu withdrawal ratusan ribu USD-pun lancar, pak.. IB2 pun sepertinya ditinggalkan pusing..

    • AFB ini memang broker yang tidak regulated dan juga broker bandar.
      jadi tidak heran kalau mereka akhirnya scam

      kalau sudah scam begini, maka dana anda bisa dipastikan hilang lo

      jangan melihat banknya yang Barclays, tetapi harus melihat regulatornya.
      Kalau trade di broker luar negeri harus ikut di broker yang terdaftar juga di CFTC

      dan kalau broker yang bisa transfer dengan pihak ke 3 atau bisa titip dengan IB nya, maka itu juga berbahaya, karena siapa tahu yang membawa lari adalah pihak ke 3 tsb.

      kalau sudah kejadian begini, maka nasi sudah menjadi bubur

        • Kalau AFB ini tidak jelas. (dan rasanya mereka hanya ijin pendirian perusahaan saja dan bukan ijin pialang, ini sangat berbahaya sekali)
          kami tidak menyarankan untuk trade di broker yang seperti ini, karena kalau bermasalah maka akan bingung, karena tidak jelas, dan bisa jadi apa yang ditulis di webnya itu hanya manipulasi saja.

          kami lebih menyarankan trade di broker yang teregulasi jelas seperti di CFTC, FSA UK, ataupun ASIC tersebut, agar lebih aman.

          Kalau di broker seperti AFB begini dan bermasalah akan repot

  7. master kalo saya uda dapet Id,pswd en server dari ecnpro, artinya live account saya uda dibuka tapi kenapa saya login di platform mt4nya tidak bisa ya? kalo demo accountnya bisa. Tolong pencerahannya…

    • kalau untuk yang deposit 1 juta rupiah maka di sembarang broker tidak apa2, bisa di marketiva juga boleh
      tapi marketiva broker yang tidak regulated lo Pak, jadi nanti kalau sudah dana agak besaran atau ingin yang pro, maka bisa memilih di broker yang terdaftar di CFTC ya supaya lebih aman

    • millennium-traders.com ?
      kami belum pernah mencobanya Pak, jadi belum bisa berkomentar

      tetapi kalau Millenium yang broker lokal, itu lebih baik jangan, karena broker lokal itu beresiko karena volume lot mereka yang besar dan tidak fleksibel

  8. Master mhn penjelasannya:
    Saya pernah baca bahwa Interactivebrokers itu adalah broker TOP (sangat bagus).
    dan saya baca tread d Brokerforex.com; jika broker yg teregulasi d CFTC itu hrs d liat Net Capital dan total amountnya.,,,,,,,,hrs d atas 20 juta$.
    setelah saya cek d daftar CFTC Interactivebrokers, net capitalnya besar,TETAPI DI total amount 0 (nol). dan DSRO NFA, sedang untuk broker lain Total amount tidak NOL.

    kira2 ini mencurigakan tidak ya Master…………..
    mohom pencerahannya.

    terimakasih

    • Interactivebrokers memang termasuk broker no.1 terbesar untuk kelas retail.
      dan karena interactivebrokers adalah broker yang menawarkan saham juga dan options, maka cukup dilihat net capitalnya saja sudah cukup

  9. Gan, gmn track record masterforex? ap pernah ad keluhan pelanggan? pengin nyoba akun lokal sih kecil2an buat belajar? Thx

    • keluhannya adalah mereka kadang suka mempermainkan harga dan order nya. Disamping itu untuk penarikan dananya kadang memakan waktu sampai 1 bulan
      Maklum mereka broker bandar dan tidak teregulasi dengan benar.

      kalau untuk belajar2 saja main kecil2 tidak apa2 mustinya. Asalkan anda sudah tahu akan resikonya di broker tersebut.

    • Mansion itu bukan broker lokal yang teregulasi Bappebti, tetapi broker offshore Pak, dan tidak regulated.

      mereka ini bagian dari perusahaan judi lo, dan jelas bandar 🙂

  10. Kalau mau cari broker yang bisa dengan model setoran/tarik dana dengan bank lokal dan regulated disekitar surabaya ada ndak? kalau ada apa nama broker tersebut, sekian.

    • kalau dengan internal transfer bank lokal pakai pihak ke 3 itu tidak ada yang regulated semuanya Pak.

      di Surabaya itu ada Gainscope.com tersebut dari FXDD, tapi mereka juga tidak bisa pihak ke 3, karena regulated

  11. Mohon pencerahan pa,
    1. Review Interbank FX?
    2. Tolong kasih saya alternatif beberapa broker terpercaya untuk depo $1000-2000, (via imel).
    terima kasih pa..

    • Interbank bagus, dan regulated CFTC dan ASIC juga
      broker yang bisa Bapak pakai yaitu broker yang teregulasi CFTC, seperti interbank itu juga boleh, lalu fxdd, gain capital, oanda juga boleh
      salah satu perwakilan konsultannya di Indonesia adalah di Gainscope.com tersebut

    • Pepperstone kami belum pernah mencoba, dan mereka termasuk broker regulated ASIC, boleh dicoba dan ditanyakan kepada mereka apakah menerima user indonesia.
      karena biasanya ada broker ASIC tidak menerima user Indonesia

      • sekedar info..saya pernah kirim email ke pepperstone ternyata mereka terima client indonesia..berhubung IB nya indonesia belum ada saya ngk jadi daftar…mungkin pengelola brokerforex bs jadi IB nya.. 🙂

  12. hallo .master mhn bantuan infonya.: say a OrBa alias orang baru d forex…………
    saya mau tanya ttg broker Interbankfx dan FXpro…….yang jd sponsornya FULHAM salah satu club di inggris.

    bagaimana kredibilitas broker ini ? bagus apa tidak

    mohon pencerahannya

    terimakasih

    • Yang bagus itu adalah yang interbank.
      sedangkan fxpro ini mereka kencang di iklannya doang, tetapi brokernya kurang bagus dan merupakan bandar
      disamping itu fxpro tidak bisa micro lot sehingga susah nanti dalam pengaturan risk managementnya, akibatnya jadi mudah loss dalam jumlah besar.

  13. Pak broker forex kalau antara fxdd (gainscope) interbankfx (interbankpro) dg fxcm(bfi) utk modal 1000usd dan scalper lebih baik yg mana ya pak? Krn dr segi keamanan bagaimana? Kalau dukascopy katanya bagus ya pak? Trmakasih.

  14. Pak Gainscope itu relasinya sebagai apanya FXDD ya?
    Apakah spt TOS dengan TD Ameritrade begitu?
    Broker yg teregulasi di CFTC dan NFA dan punya perwakilan di Indonesia kayaknya cm FXDD ini aja ya sejauh ini?
    Thx

  15. sory bos salah ketik yg tadi bukan feninum melainkan http://www.finenum.com..oh ya bos untuk penarikan dan pembayaran ecurency yg aman pake apa ya?.saat ini saya mengunakan LR.dan saya masih bingung untuk bermain trading di perusahaan mana yg aman karna memang saya ga tahu selain di masterforek..maaf bos pertanyaanya terlalu lugu, jujur saya mengenal dunia trading baru seumur jagung,tanpa seorang mentor

    • Finenum ini HYIP, alamat kantornya saja juga PO BOX dan Virtual Office.
      kemudian dari trace Who Is domainnya pun juga mencurigakan. Berbahaya Pak Finenum tersebut.

      Untuk E-Currency itu yang aman hanya di Paypal dan Moneybooker, yang dimana mereka adalah media pembayaran yang teregulasi oleh NFA, dan FSA.
      Kalau LR itu tidak Legal dan tidak teregulasi dengan benar. LR juga letaknya di negara Costa Rica. Tidak aman untuk jumlah besar.

  16. siang bos…mau nanya nih…saya ikut investasi di feninum.com perusahaan ini legal tidak ya? dan saya juga ikut trading masterforex eh ternyata saya baru tau bahwa perusahaan ini ilegal…kasih saya web yg legal dong bos untuk trading yang aman…..terima kasih .semoga tuhan membalas kebaikan anda.

    • Untuk Fenimum kami tidak tahu itu apa, dan juga waktu kami coba buka website tersebut juga tidak bisa, Sebaiknya jangan Pak.

      Masterforex memang ilegal dan tidak regulated.
      Untuk trade yang aman, sebaiknya memilih broker yang teregulasi juga oleh CFTC ya

  17. mo nanya masta; klo BMF( Boston Merchant Financial) menurut masta gmn tentang REGULASI, SCAM, DEALING DESK serta segala sesuatunya. maklum newbie trader. kesimpulannya BMF masuk kategori di rekomendasikan g sama masta? saya ucapkan terima kasih atas pencerahannya…..

    • BMF ini agar simpang siur, tetapi kelihatannya mereka regulated, dan BMF ini ada banyak ranting2nya, seperti di Tradeviewforex itu juga rantingnya, tetapi yang tradeview ini tidak regulated, jadi agak rumit dan kurang jelas.

      dan BMF ini termasuk broker dealing desk lo, kalau kami pribadi tidak menyarankan trade di BMF, karena masih banyak broker lainnya yang lebih kredibel dan lebih jelas

  18. terimakasih master informasi nya.. mau nanya lagi master.. maaf master. saya banyak tanya. karna saya dlu trading di masterforex. sy depo 4000 usd disana karna recomended dari teman.. awal nya saya profit.. tapi akhir2 nya loss di karena kan banyak kendala.. seperti op suka slip page.. alias spread mlunjak. padaha lot yang saya buka gak kecil.. tp dan sl suka blonk rem nya,. apalagi disaat news.. ampun saya trading disana. klo di fxdd itu ecn master?.. jd order kita langsung di lempar ke pasar atau mreka lempar lagi ke broker yang lebih besar selaku liquidator mereka?..

    • master.. pertanyaan ini di abaikan saja.. karena sudah master jawab dibawahnya,, terimakasih master.. beruntung sekali saya bisa menemukan link broker forex ini.. sekali lagi terimakasih..sukses selalu buat brokerforex.com..

    • Masterforex tidak teregulasi, dan tidak ada broker rusia yang teregulasi. Sebab rusia sendiri sebenarnya belum ada regulasi seperti halnya CFTC, NFA, FSA begitu

      tidak disarankan untuk trading secara serius ataupun dengan dana besar di masterforex, hati2

  19. wah terimakasih master. saya masih bingung.. mau gabung ke FXDD melalui gainscope atau GAINCAPITAL melalui ECNPRO.. klo master sendiri bisa kasih saran ke saya diantar kedua broker diatas lebih baik saya gabung ke yang mana?.. terimakasih master..

    • Kalau lebih mengutamakan spread yang kecil maka di ECNPRO lebih pas karena jenisnya variable spread.
      Kalau untuk fitur maka di Gainscope lebih Banyak.

      Terserah , sama2 bagusnya menurut kami. Tetapi yang lebih populer kami rasa di Gainscope.com tersebut

      • wah terimakasih master.. klo di gainscope itu ke fxdd malta yah master?.. apa sama dengan fxdd saja?. oya klo broker tawadulfx,com gimana master?.. karna jarang sekali saya lihat di forum2 membahas broker yang satu ini..

        • Untuk orang diluar warga negara amerika akan masuk di fxdd malta, dan itu memang fxdd asli.
          Tadawulfx gpp juga, mereka juga regulated. Tetapi memang kurang populer karena mungkin fiturnya biasa2 saja.

          • terimakasih master informasi nya.. mau nanya lagi master.. maaf master. saya banyak tanya. karna saya dlu trading di masterforex. sy depo 4000 usd disana karna recomended dari teman.. awal nya saya profit.. tapi akhir2 nya loss di karena kan banyak kendala.. seperti op suka slip page.. alias spread mlunjak. padaha lot yang saya buka gak kecil.. tp dan sl suka blonk rem nya,. apalagi disaat news.. ampun saya trading disana. klo di fxdd itu ecn master?.. jd order kita langsung di lempar ke pasar atau mreka lempar lagi ke broker yang lebih besar selaku liquidator mreka?..

            • kalau di fxdd kami pernah coba juga dan mereka bagus, mereka ordernya bukan dilempar ke broker lain, tetapi ke para bank besar sebagai marketnya.
              dan kalau mereka nakal, maka ada regulatornya (dari pemerintah) yang bisa memantaunya dan memberi sangsi bila terbukti itu karena dibuat2.

              Dan slippage itu dimana2 pasti ada (untuk pending order), itu terjadi kalau ada berita penting saja biasanya, karena faktor harga yang tidak tersedia di pasar.
              Tetapi kalau masterforex kami memang tidak menyarankan karena mereka adalah broker bandar dan tidak teregulasi, jadi bisa dipastikan slippage di mereka ataupun hal2 lainnya itu karena dibuat2 oleh mereka dan bukan karena kondisi pasar yang sebenarnya. Dan bisa jadi slippage yang mustinya hanya misalkan 5-7 point maka di masterforex bisa saja dibuat menjadi 20 point (tidak wajar).

              Dan juga lebih baik jangan trade di saat news penting, karena resiko slippage itu pasti bisa terjadi loh

  20. salam sejahtera.. saya ingin menanyakan..

    1. broker2 forex kelas dunia yang terdaftar di CTFC itu memperoleh keuntungan dari mana ya?.. apabila kita jg menggunakan free swap seperti yang di tawarkan fxdd malta melalui gainscope.com.

    2. dengan bermodal kan usd1000 saya minta saran lebih bagus saya tradingkan di fxdd atau gaincapital?

    3. minta saran. jika saya ingin mendaftar di fxdd dan gaincapital sebaik nya saya mendaftar langsung ke link fxdd dan gaincapital atau ke ib nya yaitu gainscope.com dan ecnpro.com ?..

    terimakasih. mhon jwaban nya..

    • 1. mereka mendapatkan untung dari selisih spread jual dan beli

      2. sama saja

      3. lebih baik via IB, karena nanti yang mendukung anda kan ada 2 , lagipula mereka tidak menarik biaya tambahan.

  21. nanya lagi nih,untuk broker teregulasi yang mempunyai spread kecil dan untuk otomatis trading yang sama dengan demo dimana bagusnya . makasih

  22. saya mau dikit tanya,didaerah saya yang lagi populer masterforex bagaimana menurut bapak terimakasih

    • Masterforex itu broker yang tidak legal dan tidak regulated sebagaimana mestinya
      disamping itu mereka adalah broker bandar

      hati2 Pak kalau trade banyak2 di mereka.

      dan juga mereka bisa transfer dengan pihak ke 3, ini berbahaya juga (ini adalah ciri2 dari broker yang tidak teregulasi dengan benar, karena transfer dengan pihak ke 3 itu bisa dianggap sebagai pencucian uang dan itu melanggar Undang Undang dan tidak legal)

  23. Metatrader 4 broker intelfx.com kok file metalang terdekteksi virus ya oleh comodo internet security?Sdangkan metatrader 4 broker lain tak terdekteksi.

  24. Pak, apakah melanggar aturan seandainya saya buka 2 akun di broker yang berbeda, di satu broker milih akun bebas swap, di satu broker lagi milih akun yang pake swap?

    • boleh saja, tetapi jangan di 1 broker yang sama. Teknik ini dinamakan dengan Trading Balance 🙂

      tetapi biasanya di broker yang not regulated / offshore broker hal ini dilarang, dan account anda akan disuspend loh kalau ketahuan, jadi sebaiknya kalau mau trade dengan cara ini maka pilihlah di broker yang regulated CFTC ya

    • sama saja, tetapi di belajarforex.com mereka men-charge komisi extra.
      kami lebih menyarankan di ecnmarket.com karena komisinya lebih rendah tetapi fitur sama

      • gan minta pendapat saya ingin buat live account di mbtrading dgn depo $1000 leverange 1:50, menurut rekomendasi belajarfore katanya sangat berisiko dgn depo 1000, apa emang benar gan berisiko? jika saya open posisi 5-20% dari deposit

        thanks

        • Beresikonya itu tergantung dari strategi trading anda. Memang kalau leverage 1:50 itu rem nya untuk perlindungan balance negatifnya lebih ok, karena bila terjadi margin call maka sisa dana margin yang dikembalikan masih lebih banyak.

          Modal $1000 juga bisa aman, tergantung bagaimana controlling risk manajemen anda, idealnya adalah mempertaruhkan resiko lossnya 2-3% dari modal.
          open posisi dgn 5-20% juga boleh, tetapi resikonya itu jangan lebih dari 2-3% ya.

          Disamping itu, perhitungkan pula faktor komisinya. Perhitungan komisi di MBTrading itu adalah seperti penjelasan di: http://ecnmarket.com/fees.php
          (komisi normalnya MBT itu adalah $2.95 – $4 per 1 lot nya, atau $0.295 – $0.4 per 0.1 lotnya, jangan mau kalau dicharges lebih ya. Dan faktor ini harap diperhitungkan juga)

  25. Sore Master…
    Bisa nggak master bantu2 seperti saya dan teman2 yang lain masih newbie mengenal lebih dalam lagi soal dunia trading. seperti penjelesan berbagai macam cara dan teknik bertrading ataukah buka langsung semacam pelatihan online. supaya kami lebih tahu lagi. karena walaupun brokernya udah ok blm menjamin bisa profit….Nah para master mau nggak bagi ilmunya….Walapun dikomersilkan tidak apa2 lah……;)
    thanks

    • Begini, cara dan teknik bertrading itu ada ribuan jenis dan tidak mungkin bisa dibahas disini, disamping itu faktor yang paling utama untuk mencapai kesuksesan di dalam bertrading sebenarnya bukan masalah tekniknya, tetapi adalah di pengaturan manajemen resikonya, ini yang menentukan

      Beberapa teknik trading yang umum dipakai yaitu:
      Scalping, Averaging, Martingale, Breakout, Carry Trade, Trading Balance, News Trading

  26. Siang pak..
    Saya baca artikel diatas bahwa “Akun di demo tidak akan sama dengan penggunaan di akun yang sesungguhnya (live account) , sehingga jika kondisi di demo anda berjalan dengan baik maka tidak menjamin bahwa real account anda juga akan sama, terutama di broker yang berjenis bucket shop. Dan hal ini memang sudah saya buktikan di broker ilegal/ tidak teregulasi. Dimana di akun demo tsb dalam sehari saya bisa dpt profit hgga 30% tp di akun live jangankan dapat profit 20%, 10% perhari aja susahnya minta ampun.

    Yang mau saya tanyakan, apakah hal ini juga berlaku dengan broker yang teregulasi karna saya berminat trading di ecnpro.com???
    Terimakasih atas jawabannya…

    • Ecnpro.com itu adalah Gain Capital, dan mereka bagus, karena mereka perusahaan regulated CFTC, NFA dan FSA, bahkan terdaftar pula di bursa NYSE.

      untuk broker yang regulated seperti mereka, demo dan livenya berkondisi 99.9% sama.
      Hal ini jelas kontras berbeda dengan broker bucket shop yang selisih akuratnya hanya sekitar 50%-70% saja.
      (kami pribadi juga telah mencoba berexperimen dengan mereka, dan memang benar. Hal ini bisa dibuktikan dengan software seperti Trade Copier atau EA dari FX Genius).

      Tetapi sekali lagi, perhatikan faktor psikologis dan risk managementnya ya, karena faktor ini juga menentukan sekali.

    • yang indah maksud ecnprofx ya, yang berkantor pusat d selandia baru kalo menurut saya itu ga legal.. kalo menurut saya lebih baik di mbtrading

  27. master mau nanya ni
    broker mana saja yang aman dengan dana minimal dan bisa transfer dengan paypal,soalnya dengan wire itu mahal banget biaya kirimnya,trus ni master marketiva itu kan bandar ya,kok harga mereka ngikut harga pasar,bukannya bandar itu bikin market sendiri,trus gimana mereka untung? tkb maksudnya (terima kasih banyak)

    • Bandar atau bukan bandar itu harga pasti mengikuti harga pasar (kurang lebih hampir sama)
      tetapi bandar itu mainnya adalah di sistem tradingnya, yaitu eksekusi order yang lambat, susah untuk liquidasi, melarang suatu teknik trading, dll yang bertujuan agar Trader susah profit.

      Broker bagus yang bisa dengan dana minimal dan Paypal, bisa dicoba di Oanda.

  28. Ini versi Indonesianya:

    Perusahaan keuangan, broker saham, dan perdagangan berjangka Amerika Serikat, MF Global, akhirnya bangkrut setelah berjuang memperbaiki kinerja mereka yang melorot pascakrisis Eropa. Perusahaan yang berbasis di New York itu kolaps setelah membeli surat utang Eropa besar-besaran.

    Kantor berita Reuters melaporkan kemarin MF Global sudah terdaftar sebagai pemohon perlindungan kebangkrutan Amerika Serikat, Chapter 11. Seorang sumber mengatakan saat ini MF tengah membicarakan kemungkinan penjualan aset mereka dengan perusahaan pialang Interactive Brokers Group Inc.

    Selain itu ada tanda-tanda penutupan akun milik nasabah mereka agar terhindar dari perhitungan pailit yang segera akan dilakukan. “Awal pagi ini MF Global memberi tahu regulator bahwa transaksi nasabah dibekukan,” demikian pernyatan otoritas bursa saham dan bursa berjangka Amerika Serikat.

    Dalam sepekan MF akhirnya kolaps dan mencatatkan diri sebagai perusahaan Amerika Serikat terbesar yang menjadi korban krisis Eropa. Perusahaan yang didirikan mantan CEO GoLdman Sach, Jon Corzine, ini menjadi perusahaan nomor tujuh terkaya di Amerika Serikat yang mengalami kebangkrutan.

    Perusahaan itu membukukan kerugian kuartalan dan dua pertiga sahamnya setelah para investornya bertaruh pada portofolio obligasi zona euro. Padahal mereka tahu suku bunga saat itu rendah dan bakal berpengaruh buruk pada keuntungan mereka.

    Selain itu saham merosot karena peringkat kreditnya dipangkas hingga level “junk” oleh beberapa lembaga pemeringkat.

    http://www.tempointeraktif.com/hg/bisnis/2011/11/01/brk,20111101-364249,id.html

    Sumber : TEMPOINTERAKTIF.COM

    Tolong dibahas ya Pak
    Thx

    • mereka MF Global bangkrut karena berinvestasi di Eropa, dan perusahaan broker Interactivebrokers berencana membelinya.
      Lalu regulator CFTC sekarang sedang menginvestigasi dana nasabahnya MF Global tersebut untuk penjaminannya

  29. untuk update aja buat teman2 yg lain, barusan ada berita buruk nih…..:

    NEW YORK, Nov 1, 2011 (AFP)
    Struggling US brokerage firm MF Global has filed for bankruptcy after confidence in the company was shattered by a string of losses from European public debt holdings.

    The firm filed for Chapter 11 bankruptcy protection in a Manhattan bankruptcy court on Monday, making it the first major US casualty from the European debt crisis.

    While MF Global is well-known on Wall Street, it is not thought to be so interconnected that its collapse could trigger a crash like that seen in the wake of the Lehman Brothers bankruptcy in 2008.

    But attention immediately turned to JPMorgan Chase and subsidiaries of Deutsche Bank, after MF’s bankruptcy filing showed those firms to be its two biggest creditors.

    JPMorgan was said to have a claim of over $1.2 billion with MF linked to bond holdings, while Deutsche Bank had a claim of over $1.0 billion.

    Shares in JPMorgan fell 5.3 percent on the news while Deutsche Bank’s US-listed shares fell 11.5 percent.

    There were also signs that Washington was concerned.

    The Financial Stability Oversight Council — created during the 2008 crisis and comprising the heads of the Treasury, Federal Reserve, Securities and Exchange Commission, and Commodity Futures Trading Commission — discussed the bankruptcy Monday.

    “The… council convened today by conference call to review developments regarding MF Global and received a series of oral reports from the SEC, CFTC, and the Federal Reserve,” a Treasury official said.

    The New York Times, citing unnamed sources, reported late Monday that federal regulators were investigating hundreds of millions of dollars of customer money that had gone missing from MF Global’s books in recent days.

    The Times said the discovery of the missing funds had scuttled a last-ditch attempt by MF Global to save itself by selling a large part of its business to Interactive Brokers Group, a rival brokerage firm.

    The newspaper cautioned that the missing funds could be the result of sloppy bookkeeping or represent something “more intentional and troubling.”

    Neither firm could immediately be reached for comment.

    Shares in MF — which had reported $41 billion in assets at the end of September — were halted on the New York Stock Exchange early Monday in anticipation of the bankruptcy.

    Ahead of the bankruptcy filing, Chris Low of FTN Financial wrote that MF’s downfall would be “the biggest US casualty so far in the European sovereign crisis.”

    “Hopefully, the firm’s situation is unique. (Chief executive Jon) Corzine’s bet on sovereign debt is what got the firm in trouble. According to regulators, other, bigger US entities are not exposed.”

    According to figures from bankruptcydata.com, MF’s filing is the eighth largest US bankruptcy in the past 30 years.

    Lehman, the largest, had $691 billion in assets at the time of its collapse.

    According to the bankruptcy filing, MF Global has 25,000-50,000 creditors and more than $1.0 billion in assets.

    itu ada ada bersinggungan sm Interactive Broker segala, Pak mohon penjelasannya ya………
    semoga ga sampai crash lg ya……
    Thx

  30. thanks bnget atas jwbn ,……….
    klo blh saya mnta sran,,dmn kah tmpt yg paling aman tuk invstsi dengen modal kecil tapi tetap terjamin…….ma’af klo saya trllu bnyak nnya soal nya saya msh pemula boss….
    trimks

  31. Tadi sempet nyasar, malah ngetik forexbroker.com, tapi mozilla saya menyatakan sambungan tidak aman, langsung ane ngacir, trus coba pake opera, sama juga tidak aman… ngacir juga. jangan-jangan ane salah ketik, dan ternyata betul, ane salah ketik alamat. alamat yg bener ternyata brokerforex.com hehe…:).

    Master, ane mo nanya, tadi sempet baca di http://knol.google.com/k/carpus-polly/online-payment-of-liberty-reserve-review/1krwx7xp0c69g/6 bahwa oanda dan alpari menerima liberty reserve, apa benar master?

    • Setahu kami mereka Oanda dan Alpari UK tidak menerima LR

      Kalau Alpari Rusia dan New Zealand iya (tapi mereka termasuk offshore lo, beda manajemen dengan Alpari UK)

      Belum ada keterangan resmi dari Oanda juga

      • Wah ia master barusan ane cek ke exchanger e-curency Alpari rusia sama NZ bisa pake LR.

        Tapi saya tertarik sama interbank fx, lot nya lebih fleksibel. tapi saya liat ada interbank Australia sama USA, apakah mereka satu manajemen (takut kaya alpari)?

        IB Indonesia mana yang recommended menurut master?

        Terus 1 lagi, kalo misalnya IB nya berhenti jadi IB, apa itu tidak akan menimbulkan masalah yang serius bagi klien?

        Mohon pencerahannya master. terima kasih sebelumnya.

        • Kalau Interbank itu masih 1 manajemen semua.
          Untuk IB nya Interbank itu bisa di http://www.interbankpro.com tersebut

          Jika IBnya berhenti maka tidak ada masalah bagi kliennya, tapi kalau itu adalah IB yang di broker yang unregulated yang dimana depositnya bisa melalui IBnya / pihak ke 3 nah itu yang berbahaya Pak dan bisa bermasalah, karena uang anda dihandle oleh IB nya tsb

    • Kami belum pernah dengar kalau mbankonline ini. Masih gak jelas.

      Kemudian kalau yang mbank.cc itu setelah kami cek mereka ini seperti HYIP, hati2 Pak
      dan potensi SCAM nya sangat besar, kemudian sangat tidak profesional dari sisi design maupun domainnya utk mbank.cc tsb

    • mereka ini sama2 tidak legal, dan tergolong HYIP
      bahaya Pak kalau invest disana, tidak bisa untuk jangka panjang

      karena sistemnya adalah gali lubang tutup lubang

  32. mohon tanya Pak:
    A. untuk broker top di CTFC, broker mana saja yg bisa :
    1.trade forex, index, XAU, option, stock (intinya all in one broker deh…)
    2.untuk yg forex dan golongan futures bisa pakai leverage 1:100 keatas (interactive broker bisa ga?, saya tertarik sama yg 1 ini, tp katanya max cm 1:50 aturannya US)
    3. platformnya user friendly (tdk hrs MT4) dan ada trailing stopnya atau robot ya?
    4. kl bisa yg web nya ada layanan bahasa indonesianya…..(tp ini optional lah)

    B.Untuk yg kelasnya Barclay Capital, JP Morgan futures, Goldman Sach&Co, Merrill Lynch, Deutschebank, dll, kok ga pernah di recomend di sini ya? Kan mereka terbesar di bidang ini. Apakah karena di mereka ini tidak bisa atau terlalu ribet birokrasinya?
    Oya SaxoBank itu apa ya? termasuk broker ok ga?

    C. Untuk yg FXDD-gainscope, itu saya lihat di web nya ada kantor perwakilan di Indonesia, tepatnya Jl. Kertajaya Indah Timur, Mega Galaxy 14B No.1,Surabaya. Yg ingin saya tanyakan, kl misalnya saya join di gainscope, apabila ada masalah teknis, administrasi, finance dsb, apa bisa lewat situ? apakah Bpk tahu kontak personnya siapa disana?

    Thx ya Pak….

    • 1. itu di Interactivebrokers.com , tapi minimum depositnya $10000 🙂
      2. betul, interactive brokers adalah THE BEST nya (bisa untuk retail maupun institusi)
      3. Interactive broker ini lengkap juga, tetapi rumit platformnya, dan untuk dibikin robot rasanya susah disana, karena harus melalui pemrograman di sistem API nya
      4. Untuk yang kelasnya seperti Barclays, JP Morgan, Goldman itu kalau mau trade disana harus sediakan dana minimum $1 juta kalau tidak salah, jadi jelas tidak kita bicarakan disini karena mereka bukan untuk retail tetapi untuk institusi kebanyakannya 🙂
      Saxobank juga OK, tetapi platformnya berat.

      Untuk FXDD Gainscope itu betul mereka representative nya adalah disana alamatnya untuk Indonesia, mungkin sebaiknya Bapak menghubungi mereka langsung ya

      • Pak Barusan saya coba cari alamat kantornya Gainscope di Mega Galaxy 14B No.1,Surabaya itu…..namun ternyata yg saya lihat itu kantor dari PT Maxindo Raya dan kantor advocat Teguh,Santoso & Rekan…….PT Maxindo Raya sendiri merupakan perusahaan penghemat pulsa untuk Fix Line (SLI & SLJJ)

        Lalu selain FXDD-Gainscope, brokerage yg terdaftar di CFTC , mana lg yg punya perwakilan di Indonesia ya?

        Kl TOS dgn TD Ameritrade itu hubungannya apa ya? apakah mereka jg ok? dan apakah ada perwakilan di Indonesia?

        Thx Pak…

        • Setahu kami mereka disana, kami juga pernah menemui mereka dan benar itu kantor mereka.
          mereka memang bergerak di konsultan juga termasuk untuk hukum legal broker pula, jadi mereka bentuknya bukan broker seperti galeri trading gitu .

          selain itu kami kurang tahu, karena yang lainnya itu kebanyakan tidak jelas

          TOS dan TD Ameritrade itu 1 group, tapi TOS tidak bisa untuk orang Indonesia sekarang, sayang
          Mereka OK banget itu, dan tidak ada perwakilan di Indonesia. (kelasnya sama seperti Interactivebrokers.com)

            • Gainscope kantornya jelas, tapi yang terpenting adalah di broker FXDD nya itu, bukan di Gainscope nya.
              Gainscope hanya representative membantu anda sebagai konsultannya dan juga tidak dikenakan biaya tambahan.

  33. tny nih master…kl broker skyeast ato esteem trader gmn aman tdk unt modal 10jt main valas…?sy pernah ikut seminar fxpod yg adakan orng singapore ujung2nya mrk jual robot unt forex apa begini bener2 dijamin bs profit mengingat mrk jual robotnya diatas 12jt+workshopnya.hanya dg robot kt tdk pake analisa fundamental open posisi trus ditinggal bs profit.trims mhn pencerahannya…

    • Hati2 Pak dengan seminar2, dan ada beberapa murid Fxpod (secondo lee) itu yang mengadu juga ke kami bahwa ternyata sudah beli mahal2 dan loss pula.

      dan broker skyeast itu broker lokal (turunannya Millenium) tetapi yg skyeast ini not regulated, jadi sebaiknya jangan. Apalagi mereka adalah broker bandar.

      Jangan tergiur dengan iming2 seperti itu Pak.
      Baca dulu petunjuk kami dalam memilih seminar Forex tersebut ya, karena sekarang banyak sekali orang yang mengaku master forex, tetapi nyatanya mereka adalah master loss 🙂

    • saya sering cb demo acount dr bbrp perusahaan trading koq bs gampang profit master…?tp kl direal accountnya koq susah untuk profit..?apa begini permainan mt4 dr perusahaan trading tsb dg iming2 gampang profit spy kita setor dana untuk main real acount.trims atas pecerahannya

      • salah satu faktornya juga bisa, terutama di broker yang tidak teregulasi dengan benar.

        tetapi faktor terpenting adalah di psikologis kita sendiri, karena seringkali kita trade di demo itu tanpa beban, tetapi di real account itu menjadi takut2, itu yang malah bisa menyebabkan loss

        oleh karena itu harus berlatih risk management dan jangan gunakan uang dapur untuk bertrading

  34. oh ya broker forex Kalo menurut anda FXOPEN apakah aman kalo invest diatas $5000 ?? sebelum sesudahnya terimakasih.

    • FXOpen itu masih not regulated, jadi sebaiknya jangan trade banyak2 disana.
      sebab kalau Bapak banyak profitnya, nanti bisa kejadian aneh2, mengingat mereka masih not regulated dan tergolong offshore broker

  35. kepada brokerforex.com terima kasih informasinya, terus maju. informasinya sangat berguna. saya cuma mau berbagi pengalaman untuk teman teman yang mau terjun ke dunia trading, harap lebih berhati hati dalam memilih broker, khususnya broker lokal. pada saat saya trading di salah satu broker di Bandung, brokernya terletak di sekitaran pasir kaliki. pada saat itu saya tanpa pikir panjang termakan bujuk rayu dari broker tersebut untuk trade. dengan iming iming pendapatan yang menggiurkan. setelah beberapa hari tanpa pikir panjang saya deposit $5000. setelah dikelola broker tersebut dalam waktu lebih kurang 2 minggu uang saya ludes. sampai kena yang namanya MC. setelah beberapa lama yang mengelola account saya itu keluar dari broker tersebut. lalu menceritakan mereka trading untuk mencari komisi dengan cara membuka posisi sebanyak banyaknya. masalah untung dan rugi itu urusan investor. jadi pada temen-temen harap lebih berhati hati terhadap broker lokal dan memahami seluk beluk sebelum terjun ke dunia trading. semoga sukses.

  36. Saya saat baru latihan trading virtual/demo account dengan maksud akan menuju real atau live trading, tetapi dengan kondisi informasi broker yang kredibelitas seperti itu maka saya jadi ragu, bahkan option juga telah saya pelajari pada akhir jadi ragu semua, untuk, tolong info ke saya mengenai broker berikut; Hotforex, AvaFx, FXDD, FXOpen, FXSolution, FXCM, AAAFX, FXPrimus, traderways.com, liteforex.com Alpari, easyforex.com, ex, supraforex.com, Binaryoption, exnessforex.com ExpressOption, sekian mohon penjelasannya,

    • Ok, broker yang legal dan bagus dari daftar Bapak tersebut yaitu:
      FXDD, FXSolution, FXCM, Alpari (tapi yang UK ya), AAAFX, OptionXpress.

      Sedangkan yang lainnya itu seperti FXOpen, Liteforex, Exness, FXPrimus, dll itu Not Regulated dan kurang, jadi sebaiknya jangan kalau ingin serius

  37. master mau nanya lagi neh,klo semisal ingin mendapat $300 /bulan berarti /hari harus bisa minim dapat berapa point.thank u master

    • Tergantung dari strategi trading anda, lalu volume lot yang digunakan, pair mata uangnya, dll

      pelajari dahulu rumus dasar perhitungan forex ya dan analisa2nya

      karena trading forex itu bukan untuk suatu hal yang pasti profit, karena ada kalanya juga bisa merugi.
      Oleh karena itu paling penting di trading forex adalah harus mengutamakan risk management

        • 1 lot eur/usd itu per pointnya bernilai $10
          sebaiknya pelajari rumus2nya forex dahulu ya

          dan kami disini adalah membantu pertanyaan seputar broker forex loh, dan bukan untuk belajar tentang forex nya 🙂

  38. Bagaimana Dengan Instaforex,,Aman gak Buka real Akun disana, karena berdasarkan isi Situsnya,instaforex adalah Best Broker In Asia ? Terima Kasih

    • Kalau instaforex kami TIDAK MENYARANKAN, karena :
      1. Tidak regulated pemerintah (regulasi di rusianya itu bukan regulasi seperti layaknya cftc, fsa, bappebti begitu)
      2. Bandar (mereka mendapat untung dari kekalahan anda)
      3. Sering berkasus

      Award Best broker itu semua broker bisa saja mengaku sebagai best broker, Jangan percaya dengan awards, karena itu juga bisa dibeli.
      Contohnya broker Prime4x dan broker IntelFX itu yang mengaku sebagai The Best Broker 2009, dan The Most Powerfull Broker, tetapi nyatanya SCAM.

      lebih baik percaya di regulasi pemerintah ya, karena itu jaminannya.
      (regulasinya harus yang terdaftar di CFTC ya kalau untuk broker luar negeri)

  39. Pak, mau nanya…

    Saya mau depo di Ecnpro.com sebesar $1000 menurut bapak aman gak?? Dan jika mereka berlaku curang atau melakukan yang merugikan para membernya harus mengadu kemana ya???

    • Kalau di Gain Capital – ECNPRO.COM itu aman dan tidak ada masalah. Karena mereka broker yang regulated CFTC

      kalau mereka berlaku curang, bisa diadukan kepada CFTC dan NFA. (www.cftc.gov , ini web pemerintah). Nanti mereka akan menginvestigasinya, apa benar karena perusahaannya atau bukan.
      Disamping itu mereka adalah perusahaan yang terdaftar pula di bursa NYSE (New York Stock Exchange) jadi tidak bisa curang, karena sahamnya bisa anjlok nanti dan mereka akan merugi besar jika harga saham perusahaannya anjlok akibat berbuat curang tsb.

      FYI, sangat jarang suatu perusahaan broker bisa terdaftar di NYSE.
      karena kalau berani terdaftar disana berarti mereka sudah benar2 open dan berani bertaruh bahwa mereka tidak akan bertindak curang, atau akan merugi jutaan USDollar jika sampai berbuat aneh2, seperti kasus broker FXCM yang juga terdaftar di NYSE, mereka terkena denda hingga ratusan milyar rupiah (belasan juta USD) akibat sistemnya trouble di beberapa waktu lalu.

      Menurut kami selama ini mereka ECNPRO / Gain Capital very good

      jangankan $1000, bahkan $1 juta pun kami juga berani di mereka 🙂

      NOTE: hati2, jangan yang di ECNPROFX.COM , karena itu BEDA !
      dan kalau di ECNPROFX itu yang berbahaya bu. Yang asli adalah yang di http://www.ecnpro.com itu yang aman

      • Mantabs pak jawabannya, dan seperti contoh kasus FXCM yang beberapa lalu sistemnya trouble dan dikenakan denda, apakah para membernya yang merasa dirugikan diganti oleh pihak FXCM? kalau iya apakah ini juga berlaku untuk semua broker yang teregulasi?

        Makasih atas jawabannya…

        • Betul, member yang dirugikan juga diganti semua. (Khususnya untuk broker yang terdaftar di CFTC mereka komit).
          Nah ini enaknya kalau terdaftar di CFTC.
          Peraturannya jelas dan ketat. Juga melindungi konsumen

    • Monex adalah perusahaan broker lokal Indonesia yang terdaftar di Bappebti. Mereka legal, dan dana juga aman.

      Tetapi sayang fitur dan sistem mereka yang tidak mendukung, dan susah untuk mendapatkan profit di broker lokal, karena terbentur dengan faktor limitasi dan fleksibilitasnya
      disamping itu membutuhkan modal yang cukup besar untuk memulainya.

      Kami lebih recommend untuk trade di broker luar negeri yang terdaftar di CFTC, karena selain lebih kuat dari sisi finansialnya, mereka juga lebih banyak fitur dan kelebihan2nya dibanding broker lokal.

      • Pak brokerForex
        saya mau tanya mengenai keanggotaan broker pada suatu lembaga penjaminan misalnya CFTC, FSA, NFA,ASIC.
        1. bagaimana caranya agar kita bisa tahu bahwa suatu broker sudah terdaftar pada lembaga tsb
        2. bagaimana caranya agar kita bisa tahu bahwa suatu broker mempunyai kinerja baik pada lembaga tsb
        saya pernah masuk ke web site CFTC tapi saya tidak menemukan menu untuk listing daftar broker yang menjadi anggotanya.
        demikian, atas penjelasan Master Forex saya ucapkan terima kasih

  40. siang pak…..saya sangat senang membaca ulasan dari bapak .
    saya newbie didunia forex, saya masih bingung mau invest dimana karena ketidak mengertian saya (selama ini sy ikut dimarketiva, tp blm berani invest hanya sekedar belajar). menurut bapak mana yang bagus, forex.com, ecnpro.com, gainscope.com, gaincapital.com, market.com, atau easy-forex.com? untuk yg ecnpro.com dan gainscope.com saya saya cek di whois, umur domainnya hanya sampai 2012. apakah itu tidak berbahaya? cuma ecnpro dan gaincsope ada menu bahasa indonesianya. yang lebih gampang untuk saya. mohon penjelasannya

    • Forex.com itu = Gain capital = Ecnpro.com , sedangkan Gainscope.com itu = FXDD , dan mereka semua termasuk broker yang bagus dan regulated, termasuk terdaftar pula di CFTC, sehingga bisa dikategorikan sebagai broker kelas wahid.

      Kalau markets.com itu fiturnya kurang, dan juga mereka teregulasi dari cyprus, sedangkan easy-forex.com kami tidak rekomen, karena regulasinya masih tidak jelas.

      whois domain sampai 2012 itu tidak ada masalah, karena mereka ini auto renewal semua domainnya, bahkan yahoo.com pun juga expirednya 2012 🙂

  41. Apa yang dimaksud dengan Introducing broker dan independent broker? Tolong berikan contohnya? atas bantuannya trimakasih.

    • introducing broker itu adalah marketingnya, sedangkan independent broker itu bisa berarti 2, yaitu sebagai perusahaan brokernya sendiri, atau dia sebagai pengelola dana orang lain (biasa disebut fund manager).

  42. salam sukses buat master…saya mau nanya lagi nihhh…..bertrading dengan robot forex itu dengar2 oke juga ychh….saya mau tanya apa sih sebenarnya robot forex itu n gimana cara memakainya untuk plat form mt4…….tq sebelumnya yachhh

    • robot forex itu berfungsi sebagai alat bantu saja, dan tidak pasti selalu oke. Dan juga ada berbagai jenis robot.
      robot hanya membantu mempermudah saja, tetapi kalau kita tidak paham cara pengoperasiannya dan juga salah dalam pengaturan manajemen resikonya, maka juga berbahaya.

      jadi bukan berarti dengan robot maka pasti bisa profit dan get rich quick, itu salah.

      tiap2 robot ada cara pemakaiannya sendiri2, termasuk untuk instalasinya kadang juga berbeda, silahkan Bapak menghubungi masing2 developer robot tersebut untuk detailnya

  43. Maaf, tolong beri penjelasan;
    a. Bagaimana pendapat anda tentang deltastock (bulgaria) dan finexo (cyprus)?
    b. Jenis broker apakah finexo?
    Atas jawabannya, trimakasih.

    • Baik deltastock dan finexo, keduanya tidak kami rekomendasikan , karena :
      1. Merupakan Bandar yang cenderung ke Bucket Shop
      2. Finexo lebih mending daripada Deltastock, karena regulasi FSC Bulgaria itu bukan regulasi, sedangkan Finexo masih teregulasi di CySEC Cyprus

      tapi kalau disuruh memilih, kami tidak memilih keduanya

  44. Master…saya mau tanya tentang saham.Menurut master broker saham yang baik yang bagaimana? bisa master sebutkan beberapa nama broker saham yang baik itu? trm ksh…semoga sukses selalu

    • Perusahaan indonesia atau Amerika ?

      kalau Indonesia itu biasanya di e-trading, karena komisinya murah dan platformnya user friendly dan powerfull juga, selain itu kalau suka main IPO bisa di Danareksa atau di Mandiri Sekuritas.
      intinya kalau ingin trading saham Indonesia maka harus memilih perusahaan yang terdaftar di Bapepam ya

      kalau tradenya saham Amerika, maka yang terbesar itu di Interactive Brokers (ini komisinya paling murah), selain itu bisa di Trade Monster, OptionXpress dan sejenisnya, yang terdaftar juga di CFTC, SIPC dan FINRA ya

      kalau perusahaan saham ini dinamakan dengan perusahaan Sekuritas

  45. Salam kenal pak, mau tanya kalo broker United World Capital (UWCFX) termasuk broker regulated apa tidak? trim’s

    • UWCFX ini terdaftar di Cyprus, termasuk regulated.

      Tapi kami lebih merekomendasikan broker yang terdaftar di negara2 yang besar dan kredibel, seperti yang terdaftar di CFTC, karena lebih kokoh

  46. sory, nanya lagi master, katanya gain capital aman. ketika sama masuk gain capital di arahkan ke forex.com apakah mereka sama??
    soalnya banyak yang menyatakan forex.com adalah scam….mohon petunjuk master.

    • Sama Pak, forex.com itu brand namenya saja. Gain Capital itu nama perusahaannya. Seperti ibaratnya PT Wings Surya dengan produk merknya sabun Daia.

      Forex.com tidak mungkin scam, yang ngatain scam itu tidak benar, atau mungkin ulah para kompetitor.
      Lihat aja regulasinya Gain Capital Forex.com itu , yaitu FSA, CFTC, NFA, dan juga mereka terdaftar di bursa NYSE, dan salah satu broker retail terbesar di dunia.
      kalau broker scam tidak akan bisa terdaftar disana loh

      Gain Capital ada representativenya di Indonesia juga, di ECNPRO.COM tersebut

  47. maaf nih, nanya master.
    mana lebih baik untuk saya buka account di FXDD atau IBFX??
    kalau saya buka us$ 1000 sebaiknya saya main dengan 1 lot atau 0,01 lot? mana lebih baik, leverage 1:100 atau 1:50 untuk accoun sejumlah itu??

    terima kasih master.

  48. Salam, maaf mengganggu, saya mau nanya. Apa saran anda jika saya ingin bertrading di http://www.roboforex.com dengan dana 200$ dan mentransfer uang dengan metode Wire Transfer ? . Atas bantuannya saya mengucapkan terimakasih, saya menunggu jawabannya.

    • Roboforex itu broker tidak regulated, nggak direkomendasikan untuk trading disana
      meski dengan metode wire transfer, tetapi yang namanya broker tidak teregulasi itu banyak curangnya, karena tidak ada hukumnya

  49. mau minta saran dikit pak BRO, klo dengan 100$ bisa trading aman dan nyaman dimana yah?? meski gak regulated gakpapa, untuk sementara..!!!!
    klo ud profit yah pindah yang regulated
    sebelumnya terimah kasih pak BRO saran-sarannya TOP…

  50. Bagaimana pendapat bapak klu saya mencoba real account di GainCapital,aman dan fair kah mereka? bisakah dengan modal kecil? trims bos

  51. Bagaimana dengan FXClearing, apakah termasuk bandar dan aman serta teregulasi ?
    Terima kasih atas penjelasannya.

  52. Bro..
    tolong jika depo di CCF trading termasuk aman apa tidak ya… mohon untuk dijelaskan status regulasinya bagaimana ? trims..

    • CCF yang anda maksud apakah Central Capital Futures ?
      jika ya, maka mereka termasuk broker lokal,dan kami kurang suka trade di broker lokal, karena volume lot mereka yang tidak fleksibel, sehingga susah untuk pengaturan risk managementnya, sehingga mudah sekali untuk loss dalam jumlah besar disana

      dan juga bila uang anda dihandle oleh marketing broker mereka maka bisa dipastikan uang anda akan cepat habis dalam sekejap

      tidak disarankan untuk trade disana

      • ya betul apa yg tsb Bro..didlm webnya mencantumkan Bappeti, bukankah sdh terregulasi oleh pemerintah INA ? mohon tambahan pencerahan.. n postingannya jangan bhenti ya byk sekli manfaatnya bagi newbi spt sy..

        • Iya mereka terdaftar di Bappebti, dan memang aman dan legal, tetapi sayang sistemnya yang tidak mendukung tersebut

          jadi selain legal dan aman, juga harus dilihat sistemnya

  53. Maaf master saya penasaran pertanyaan sy belum dapat jawabannya, bagaimana dengan master forex dan admiral markets? Mana yang recomend menurut anda? thx a lot master

    • ikofx ini tidak regulated, dan juga 100% broker bandar

      kalau bmfn masih lebih mending karena masih ada regulasinya, tetapi bmfn juga bandar

      keduanya sebenarnya tidak kami rekomendasi, dan kalau ikofx lebih baik jangan sama sekali

  54. pak saya ingin berbagi pengalaman tentang instaforex..selama saya trading di instaforex sudah hampir 2 tahun sampai saat saya menulis tulisan ini TETAP LANCAR PROFIT YANG SAYA PEROLEH ..kalau ditotal sudah hampir $25.000 saya mendapatkan profit dari instaforex..jadi menurut pendapat bapak apakah Instaforex ini memang broker yang AMAN atau bagaimana???

    • Anda hanya kebetulan saja, dan boleh dikirim history transaksi anda dan password investornya ?

      Instaforex tetap tidak aman, karena mereka tidak regulated, bahkan beberapa web reviewer seperti FPA juga menganggap Instaforex ini SCAM, karena sistemnya banyak sekali kejanggalan dan “nakal” terutama trader yang profitable (benar2 yg trader, dan bukan IB yang trade lo ya). Disamping itu berita2 terpercaya seperti di Reuter pun juga menuliskan bahwa Instaforex ini salah satu broker yang berbahaya dan tidak legal.
      dan juga banyak sekali antek2nya atau kroni2nya yang mengaku profit banyak di instaforex (untuk memanas-manasi saja menurut kami), tetapi setelah dicek dan diinvestigasi mereka ternyata IB ataupun Marketingnya yang dibayar mahal oleh instaforex, padahal history accountnya ternyata bukan hasil trading, tetapi hasil dari komisinya saja yang banyak (itu hasil dari memperdaya menurut kami).

      Dan selama ini kami belum menemukan ada user yang bisa konsisten profit di instaforex selama 2 tahun, Karena biasanya 99.99% semuanya pasti habis dan besar pasak daripada tiangnya kalau di Instaforex tersebut, akibat sistemnya tersebut.
      Nah anda yang katanya benar bisa konsisten profit disana, coba kami ingin melihat history account anda dengan password investor anda ya.
      Bisa dikirim ke email kami.
      Kemungkinan anda salah satu orang yang beruntung, atau mungkin masih belum termonitor gilirannya.

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :