Cara Bertrading Forex dengan Berita di Kalender Ekonomi

FOREX NEWS TRADING (Trading dengan Berita Forex)

Di dalam bertrading, khususnya Trading Forex atau Mata Uang ini (Valas) terdapat beberapa teknik trading yang populer, seperti Hedging / locking, Scalping, Elliot Wave, Averaging, Martingale, Trading Balance, Carry Trade, Technical Analysis, Fundamental Analysis dan sebagainya.

Kami tidak membahas satu persatu teknik trading tersebut, tetapi kami hanya membahas suatu teknik trading yang telah kami terapkan secara pribadi selama beberapa tahun ini dan terbukti berhasil dengan baik, teknik itu adalah suatu Teknik Fundamental Analysis dengan memanfaatkan pembacaan suatu Berita Forex di Kalender Ekonomi.

Kami suka dengan teknik fundamental ini, mengingat sebagian besar pergerakan di pasar forex adalah digerakkan oleh pengaruh Berita, dan BUKAN oleh suatu analisa teknikal. Anda boleh mengamati efek dari suatu berita terhadap pergerakan di pasar.

Bagaimana cara dalam penerapan teknik Fundamental ini ?

Sebelum menerapkan cara ini, maka anda harus mempunyai dasar yang kuat dahulu di Forex, pelajari panduan-panduan forex dasarnya dahulu dan rumus perhitungannya. Setelah itu ikuti urutan langkah yang Cukup mudah dibawah ini DENGAN SEKSAMA, yaitu: (Harus Urut !)

  1. Pilih broker yang tepat, dan kredibel. Karena teknik ini memerlukan broker yang berkualitas dan aman. Karena pergerakan berita adalah sangat cepat dan dinamis, jadi memerlukan broker yang bagus.
  2. Bukalah web informasi forex yang terdapat kalender ekonomi internasional (economic calendar), biasanya kami pribadi menggunakan perbandingan informasi dari 3 situs ini, yaitu di : Beritaforex.com , forexfactory.com/calendar.php dan dailyfx.com/calendar. Mengapa 3 situs ini? karena situs-situs tersebut sepengalaman kami adalah memiliki nilai paling akurat untuk analisa ekonom nya dibanding yang lainnya.
  3. Lihat tanggal hari ini dari masing-masing kalender ekonomi tersebut, dan cocokkan. (Jam Waktunya juga jangan salah! default jam mereka adalah jam Waktu New York di Amerika Serikat, yang dimana berbeda sekitar 11-12 jam lebih lambat dari jam WIB atau GMT+7 di Indonesia). Jika anda salah membaca jam, maka hal ini bisa berakibat Fatal, karena jadwal jam trading anda bisa salah semua pembacaannya. Untuk mencocokkan dengan jam Indonesia WIB bisa diperbandingkan dahulu timernya dengan jam kalender ekonomi di beritaforex.com ataupun dengan konversi jam di timeanddate.com
  4. Lihat di berita yang ingin anda tradekan mata uangnya, Contoh: berita UK (united kingdom) adalah untuk mata uang GBP (GBP/USD), ataupun berita Amerika/US untuk semua pair yang berhubungan dengan USD (GBP/USD, EUR/USD, USD/JPY, USD/CHF, dll). Sebaiknya Hindari trade dengan mata uang Cross Rate dalam penerapan teknik ini.
  5. Pilih berita yang High Impact saja , yang ditandai dengan warna Merah ataupun yang Bertanda Seru 3x , sesuai dengan mata uang yang ingin anda tradekan tersebut. PERHATIAN ! minimum di 2 web tersebut harus conform High Impact semua (warna merah atau tanda seru 3x), karena kalau tidak, maka jangan trade di jam berita tersebut. Paling bagus kalau ketiga web berita tadi adalah conform semuanya High.
    Catatan Tambahan: untuk berita kelas medium ataupun low impact, maka KADANG juga bisa berpengaruh (walaupun sangat jarang), tergantung dari hasil beritanya juga.
  6. Cocokkan berita High Impact dari ketiga kalender ekonomi tersebut, apakah memiliki nilai Forecast yang sama atau tidak. Bila nilai forecastnya berbeda, dalam artian saling bertolak belakang, maka hindari trade di berita itu. Tetapi bila nilai forecastnya arahnya sama atau kurang lebih (arah direksi perkiraannya sama) maka boleh memilih di berita itu. (Bila ingin DIPAKSAKAN Trade juga boleh sebenarnya, hanya saja biasanya lebih tidak maksimal, dan juga semuanya bergantung pula pada hasil Actualnya nanti bagaimana)
  7. Bila di salah satu situs tidak mencantumkan berita tersebut atau yang jam waktunya Tentative, ataupun yang tidak ada forecast dan previousnya, maka sebaiknya jangan trade di saat jam tersebut.
  8. Amati kolom Actual, Forecast dan Previousnya (Forecast itu artinya perkiraan hasil berita, Previous itu adalah hasil dari berita tersebut di periode sebelumnya)
  9. Periksa pula, apakah ada berita lain di jam yang sama (atau berdekatan) untuk mata uang tersebut, dan apakah hasil forecastnya saling bertolak belakang atau tidak antara berita yang satu dengan yang lainnya? jika bertolak belakang, maka harap Waspada dengan berita-berita yang jamnya berdekatan tersebut.
  10. Bila semua indikator cek list diatas telah valid semua, maka tunggulah hingga berita tersebut diumumkan di jam tayangnya. (anda boleh memantau berita tersebut melalui layanan TV Kabel seperti di chanel siaran Bloomberg, Reuters, ataupun CNBC)
  11. Setelah berita keluar, maka Refreshlah kalender ekonomi tersebut di masing-masing situs untuk memunculkan nilai-nilai Actual nya dan diperbandingkan. (jika hasil berita tersebut tidak ada nilai actualnya maka jangan trade).
  12. Perbandingkan hasil Actual vs Forecast vs Previousnya tersebut. Bila nilai Actualnya KELUAR DARI BATAS ANTARA nilai Forecast dan Previousnya maka boleh dilanjutkan untuk memulai trading di berita tersebut. (Amati juga Revisinya bila ada)
  13. Jika hasil actualnya lebih bagus dari forecast dan previousnya (ditandai dengan warna hijau) , maka biasanya nilai mata uang tersebut akan menguat, demikian juga dengan sebaliknya yang melemah. (INGAT pula point no.12 diatas).
    Warna hijau di actual itu artinya lebih bagus, sedangkan merah itu artinya lebih buruk dari previousnya, tetapi anda harus perhatikan point-point diatas untuk pengambilan keputusan order Buy atau Sell nya.
  14. Periksa pula apakah ada berita lain (untuk mata uang tersebut) di jam yang sama atau yang berdekatan waktunya, yang hasil actualnya saling bertolak belakang dengan berita tadi? bila ada, maka jangan trade dahulu di jam tersebut, karena pergerakannya berkemungkinan besar akan Zig Zag atau tidak terduga. WASPADA Juga dengan Revisi yang terjadi dari Previousnya, karena itu juga sangat berpengaruh (jika revisinya tidak searah dengan nilai actual tersebut maka kemungkinan besar pasar akan Zig Zag)
  15. Bila sudah Valid semua maka anda boleh trade, TAPI jangan langsung Open Posisi di saat berita diumumkan, tetapi tunggulah beberapa menit kemudian barulah OP. Karena jika anda OP langsung di saat menit berita diumumkan maka seringkali pergerakan pertamanya itu pergerakan yang semu dan menipu, dan selain itu order anda juga pasti akan susah masuk akibat dari faktor market busy ataupun quota demand / supplynya tidak tersedia di market.
  16. Selalu kontrollah Money Management atau Risk Management nya, karena hal ini adalah kunci sukses anda bertrading. (saran kami Risk adalah 3% , atau paling max 5%)
  17. TP dan SL haruslah seimbang, atau TP lebih besar dari SL itu lebih baik. Dan TP/SL sebaiknya diatas 30 pips sampai 100 pips, atau kalau di broker yang bersistem 5 digit maka TP dan SL nya adalah diatas 300 sampai 1000 pips. (risk rewardnya harus sebanding).
    Jangan trade tanpa SL atau bermain tahan menahan floating, karena beresiko sekali. Ingatlah selalu bahwa kesempatan peluang di hari berikutnya masih banyak.
  18. Anda boleh juga menambahkan Trailing Stops 20 pips (atau 200 pips untuk broker 5 digit) dalam menerapkan teknik ini.
  19. Jangan menggunakan pending order seperti Buy Stop/Sell Stop (atau teknik trapping atau jebakan) dalam menggunakan teknik ini, karena beresiko untuk slippage atau harga meleset. 99% PASTI SLIPPAGE.
  20. Bila terjadi requote di saat berita ini , maka itu wajar, asalkan tidak berlebihan. Baca ini juga : https://brokerforex.com/forex/broker-curang-atau-tradernya/
  21. Mendekati hari libur seperti menjelang Natal dan Tahun Baru (Desember / Januari), harap waspada benar, karena di bulan tersebut pasar sangat sulit diprediksi.

Sebelum menerapkan teknik ini, kami menyarankan anda untuk HARUS Berlatih dahulu di demo account hingga benar-benar mahir sebelum terjun ke real account. Karena efek berita kalau tidak terbiasa dapat mengakibatkan Shock, mengingat pergerakannya yang seringkali sangat cepat dan tidak terduga. Selain itu pengalaman anda juga turut menentukan.

Anda juga boleh untuk masuk bertahap untuk mengantisipasi pergerakan yang semu tersebut, bila ternyata pergerakan di market bertolak belakang dengan hasil beritanya, karena seringkali nanti market pasti akan berbalik mengikuti hasil beritanya di ujung-ujungnya.

Jangan gegabah semua berita ditradekan, tetapi tunggulah momentum yang tepat, terutama perhatikan jenis Berita KELAS I seperti Non Farm Payroll (NFP), CPI, GDP, Retail Sales, Unemployment, Interest Rate (suku bunga) dan semacamnya. Tetapi untuk berita-berita kelas II seperti Consumer Confidence, Home Sales, PPI, PMI, Trade Balance, TIC, Durable Goods, Philly Fed, dan lainnya juga boleh diperhatikan. (DAN HARUS YANG BERTANDA HIGH IMPACT JUGA!)

TIPS MEMILIH BROKER YANG COCOK DAN AMAN:

Pilihlah broker yang kredibel dan teregulasi benar, agar trade anda dapat berjalan LANCAR, AMAN dan NYAMAN dalam menerapkan suatu teknik trading. Karena bila perusahaan broker anda tidak benar maka sebagus apapun teknik trading anda maka tidak akan bisa sempurna dan tidak maksimal di dalam penerapannya. (Anda boleh untuk mengkonsultasikan secara gratis kepada kami terlebih dahulu perihal broker anda)

Baca panduan broker di link ini juga: https://brokerforex.com/broker-forex-terbaik-dan-kredibel/broker-legal-dan-broker-ilegal/

BAGAIMANA AKURASI TEKNIK BERITA INI ?

Penerapan teknik trading berita dengan kalender ekonomi ini memiliki tingkat akurasi yang cukup tinggi, yaitu sekitar 70% hingga 80% profitable. Dan teknik ini tidak setiap hari terdapat momentum untuk trade, dan juga tidak terlalu menyita waktu anda, serta cukup mudah untuk diterapkan. (INGAT, bahwa tidak ada teknik yang 100% profitable ! bahkan sejago apapun anda)

Dan penggunaan teknik berita ini tidak membuat anda terbeban sampai berhari-hari, karena teknik ini biasanya akan langsung Done di hari itu juga atau besoknya. Selain itu anda juga bisa menempatkan TP dan SL yang sudah disiapkan dari awal (terapkan risk management).

Semoga Bermanfaat !

Teknik trading diatas ini adalah murni merupakan ciptaan kami sendiri, dan hasil experimental team kami. Teknik ini sudah kami terapkan selama beberapa tahun yang lalu (semenjak sekitar tahun 2005 ketika Forexfactory dan Dailyfx baru pertama ada), serta bukan merupakan plagiat dari siapapun.

(Brokerforex.com)

3056 KOMENTAR

  1. dengan kondisi ekonomi seperti sekarang dengan adanya wabah covid19 apa trading dengan kalendar ekonomi masih relevan dan dapat profit..?

  2. 1.Pak forex,yang membuat forecast itu siapa 2.kalau ada berita high impact dan hasilnya jauh lebih baik dari forecast dan previous apakah mata uang yang bersangkutan pasti menguat dan kalau menguat, sampai berapa jam

  3. Tanyaforex:
    1. Saya masih bingung nih master meski dah baca berkali kali, kalau seperti gini skenarionya apa saya harus trading?

    USD Core Personal Consumption Expenditures (QoQ) (Q2)PRELIMINAR (medium)

    Actual : 1.8%
    Forecast :2.0%
    Previous: 1.1%

    USD Personal Consumption Expenditures Prices (QoQ) (Q2)PRELIMINAR (medium)

    Actual :2.3%
    Forecast: 0.6%
    Previous: 0.4%

    USD Gross Domestic Product Annualized (Q2)PRELIMINAR (high)

    Actual : 2.1%
    Forecast: 1.8%
    Previous: 3.1%

    USD Gross Domestic Product Price Index (Q2)PRELIMINAR (medium)

    Actual : 2.5%
    Forecast: 1.9%
    Previous: 0.8%

    di situsnya kadang ada yg warna hijau tapi nggak keluar dari previous dan forecast.

    2. Gimana kalau forecastnya berlawanan, tapi actualnya searah dan berada diluar batas? apkah sya harus masuk?

    3. Kalau akun kita kena MC, apakah kita harus buka akun baru lagi? caranya gimana kalau di gainscope?

    • 1. jangan trade kalau nggak keluar dari range tsb

      2. kalau diluar range, boleh entry

      3. akun kalau kena MC maka dideposit lagi maka sudah bisa lagi, kecuali kalau sudah non aktif lama banget nah itu biasanya harus buka akun baru lagi setahu kami

  4. master mohon arahannya, saya sering trading menggunakan news, yang masih belum saya pahami sampai saat jangka waktu news tersebut berdampak. yang sering saya alami terkait high/ low impact itu hanya tinggi rendah pada candlestick di waktu perstiwa tersebut. jadi gimana caranya mengetahui lama impact dari news tersebut master? terima kasih

    • itu bisa dilihat dari beritanya, dan juga pakai risk management Pak
      kemudian tentukan TP dan resikonya, jadi tetap berpegang pada TP dan SL (risk) Bapak ya, dan bisa juga dengan menggunakan trailing stop.

      memang nggak semudah membalik telapak tangan ya, butuh experience terus2an

  5. Pagi master, sy mau tanya, semalam ada bbrp berita High impact CPI untuk USD tgl 12 jam 19.30, tp knp ya arahnya tidak sesuai, hanya bbrp menit awal saja dia sejarah, lalu dia turun scr drastis smpe skrg, ex. EU dan GU
    Terimakasih

  6. Master untuk berita seperti NFP kan biasanya ada 3 berita kategori high impact yg rilis bersamaan… ITU mesti nunggu 3 berita tersebut searah baru boleh trading atau ada salah satu berita yang diprioritaskan

  7. Saya tertarik dengan cara trading news seperti ini. Saya minta sarannya, mohon disebutkan 1 atau 2 cara trading forex lainnya yang bagus selain cara trading news seperti ini.
    Terima kasih

  8. Tesbed 2,5 tahun di demo profit hanya 60%, trus coba pake real 1 tahun drop ke 40%, ada apa ini? apakah teknik ini masih berfungsi dengan baik? pake averaging juga tidak banyak bantu malahan double loss, ikut market di 1- 10 menit pertama tetap aja loss, bahkan pernah sekitaran 20 menitan juga tetap banyak loss.

    Trus profitnya, jarang yang sentuh TP, paling sering cut profit sendiri atau sentuh trailing stop, kisaran 20-40 pips. Gimana balik modal ini? is there something wrong? apalagi beberapa bulan ini sunggu diluar nalar, mulai februari sampai sekarang bulanan loss terusssss

  9. Mastah, link yang beritaforex.com kok gak bisa d’akses? apakah cukup 2 situs tersebut untuk analisa ny?

  10. Saya hanya ada 2 pertanyaan nih master:

    1. Apakah teknik ini masih bisa dipakai?

    2. Apa yang terjadi dengan pair USD, kenapa melawan arus? padahal data2nya sudah negatif(ISM manufacturing yg notabene 3-3-nya high impact di tiga situs yg master rekomendasikan), koq bisa gitu?

    • 1. masih Pak

      2. sudah diperbandingkan antara actual vs previous vs consesusnya, itu penting loh dibandingkan angkanya.
      apakah keluar di antara batasnya atau tidak

  11. itu di kalender ekonominya ada Pak, kan ada pairnya
    contohnya USD, maka itu akan berimpact ke mata uang yang ada USDnya, contohnya EURUSD, USDJPY dan semacamnya

  12. Kenapa ya master setelah saya perhatikan dalam semingguan ini, ada beberapa berita tanda serunya ada 3 atau merah, namun Forecast, Previous, dan Actualnya sangat kecil, bahkan angka Actualnya kosong sama sekali. sehingga tidak ada pengaruh pada pergerakan grafik. Apakah memang seperti itu master?

  13. pak tadi saya kan menunggu berita GDP CPI,
    tepat jam 15.30 release, dan hasilnya memperkuat GDP.
    buka chart udah naik duluan 40,0
    ketinggal keretanya, udah hampir hampai round number dan resistance lagi.
    gak usah dikejar kali ya.

    bapak kalau ketinggal gitu biasanya gimana pak?
    nunggu pullback kah atau tetap masuk dengan memperkirakan range pip yang masih tersisa

  14. Master saya butuh pencerahan mohon di bantu ya. . .
    Pada hari Jumat tgl 14 Sep 2018 jam 19.30 di ketiga web muncul berita high impact(USD) dan aktual yg keluar tanda merah alias buruk untuk USD
    Sementara di chart M30 dari jam 19.30 s/d 20.30 saya amati pergerakan candle sbb:
    GBPUSD posisi turun
    EURUSD posisi turun
    USDCHF posisi naik
    Yang saya tanyakan yaitu :
    1. Bukankah hasil dari berita tsb berdampak buruk bagi USD yang seharus nya pair lawannya harus nya posisi naik (malah terbalik)
    2. Apakah saya yang salah membaca maksud dari berita tsb atau bagaimana master
    Mohon bantuan penjelasan nya master. . .saya ucapkan terimakasih.

  15. Master minta saran, sy biasa trading Gold dg teknikal. Untuk melengkapi analisis sy, sekarang sudah mulai melirik analisis Fundamental, selain kalender economi mata uang USD, apa lagi yang harus saya perhatikan? trims

  16. “Perbandingkan hasil Actual vs Forecast vs Previousnya tersebut. Bila nilai Actualnya KELUAR DARI BATAS ANTARA nilai Forecast dan Previousnya maka boleh dilanjutkan untuk memulai trading di berita tersebut. (Amati juga Revisinya bila ada)”

    Mau tanya, kalimat diatas maksudnya gmn? yg dimaksud keluar dari batas itu gimana?
    Misal contoh news ISM Manufacturing Hari ini Selasa 2 Juli 2018, Jam 21.00
    ISM Manufacturing PMI
    actual 60.2 (Green)
    Forecast 58.2
    Previous 58.7
    Kasus diatas termasuk keluar dari batas atau tidak?
    Kalau misalkan iya, berarti harus Sell GBP/USD? Krn USD menguat?

  17. Gimana cara daftar di gainscope.com?
    Bisa via online atau gmn?
    Lalu utk metode depositnya, metode apa yg paling murah biayanya?
    Berapa minimum deposit di gainscope?
    Mohon balas di email aja yaa.. thx..

  18. 1) Selain berita kelas 1 seperti tersebut diartikel…Apakah masih ada berita kelas 1 yang lain ?
    2) Penentuan berita tersebut masuk kategori kelas 1 berdasarkan apa karena di sumber lain ada yang mengkategorikan berbeda ?
    3) Apakah berita kelas 1 selalu ditandai dengan lonjakan harga yang signifikan atau lonjakan itu tergantung dari hasil actual yang dibandingkan dengan forecast dan previous ?
    4) Apakah berita kelas 1 selalu membawa trend meskipun actual nya sama dengan forecast dan previous ?
    5) Apakah di 3 situs kalender ekonomi tersebut berita – berita yang ditandai dengan warna merah atau 3 tanda seru dan terkonfirm ketiga situs tersebut SELALU berita kelas 1 ?

    Terima Kasih..

    • 1. itu saja biasanya, dan intinya yang di kalender ekonomi dia berwarna merah kebanyakan
      2. dari data volatilitasnya Pak ketika berita itu direlease reaksi pergerakan harga di pasar 70% selalu gejolak tinggi bila actualnya berbeda
      3. iya, dan tergantung pada hasilnya actualnya
      4. tidak selalu
      5. belum tentu, tetapi mostly iya

  19. 1). Selain berita kelas 1 yang tersebut di atas…apakah ada berita kelas 1 yang lain ?
    2). Penentuan berita tersebut masuk kelas 1 atau kelas 2 berdasarkan kriteria apa karena ada sumber lain yang mengklasifikasikan berbeda ?
    Terima kasih..

  20. Alhammdulillaah pak terimakasih ilmunya pak saya berhasil menerapkannya dengan baik

    terimakasih pak…

  21. terimakasih pak ilmu nya sudah saya terapkan

    Alhammdulillaah sungguh sangat bermanfaat

    terimakasih banyak

  22. Master itu kan saya baca utk pergerakan awal sering kali menipu, nah biasanya kita harus tunggu berapa menit utk trade dari waktu keluarnya berita? Satu lagi master, master suka pake teknik lain apa kalau lagi gak ada berita level 3?

  23. mantap strateginya pak, jadi gak musti 24 jam depan komputer..

    ada tips kusus gak pak untuk menentukan berapa besar TP dan SL nya?
    yang diatas rasanya kurang detail

  24. Malam master, sy mau tanya, menurut pengalaman master, apakah market akan mengikuti nilai forecast atau mengikuti nilai revisi, jika nilai antara forecast dengan revisi bertolak belakang, terimakasih

  25. selamat malam master
    mau nanya… (maaf saya newbie)
    ada seorang teman saya yg sehari harinya nggak ada kerjaan di rumah dari saya berangkat kerja sampai pulang ya di rumah aja. tapi bisa beli tv besar, home teater, kredit motor dll dll…….
    terus saya tanya kerjaan dia itu apa???, lha kok enak bener hari hari di rumah tapi bisa beli macam2 (maaf tapi teman saya ini sangat pelit untuk berbagi), setelah saya agak mendesak dia, dia bilang “saya trading”, terus saya minta saran dan minta sedikit ilmu tradingnya, tapi nggak dibagi2 juga.
    setelah agak sekian lama saya minta akhirnya dia bilang sedikit rahasia dia, dia bilang “aku ambil sedikit2 dari setiap pair”

    nah….. pertanyaaan saya
    apa maksud dari teman saya itu “ambil sedikit2 dari setiap pair”
    mohon penjelasannya master
    terima kasih

  26. master mohon pencerahannya ,sy coba akun demo nah di situ untuk close posisi nya kita yang tentukan sendiri, apa memang begitu di real akun juga? trima kasih

    • memang begitu Pak kalau trading

      semua posisi adalah anda yang tentukan sendiri, termasuk open dan closenya.

      trading itu sama seperti berdagang (trading itu bahasa inggris yang artinya berdagang), nah kalau berdagang kan harga jual dan belinya dimana kan anda yang tentukan sendiri 🙂

  27. Master…didunia forex ini selalu penuh tanda tanya….kalau saham ada banyak yg sukses dan kaya raya, baik di dunia ataupun lokal Indonesia, tapi forex? Kevin aprilio yg bangkrut di forex dikategorikan trader sukses oleh sebagian media….ini menunjukan kalau untuk mencari trader yg sukses di forex media saja binggung……saya sendiri di dunia nyata belum pernah ketemu orang yg hidup dari forex…Ada memang yg mengklaim punya penghasilan ratusan ribu dollar seperti master, tapi master ini kan anonim yg juga tidak mau membuka jati dirinya, meski websitenya bermanfaat dan bagus isinya. Kenapa mesti anonim? ini menambah misteri didunia forex. Nial Fuller yg mengklaim trader suksespun masih jualan kursus. 2 tahun saya melakukan pencarian di forex kesimpulan saya ini seperti dunia yg tanpa batas, penuh teka teki dan seperti membuang waktu karena tak pernah ketemu dengan apa yang dicari….

    • di dunia ini serba repot

      orang yang terkenal dan sukses, tidak akan bisa bebas dan akan selalu disorot. termasuk disorot tukang pajak hehe..
      Apalagi kalau dia melakukan kesalahan kecil maka di media pasti akan dibesar2kan. Belum lagi ada hater yang akan selalu mengejeknya..

      Lebih enak anonym, lebih tenang dan tidak ada gangguan, tetapi hidupnya berkelimpahan dan nyaman. Betul nggak pak ? 🙂

  28. 1. Master, Berapa profit yg wajar dalam trading forex perbulan?
    2. Saya berhasil menciptakan sistem trading sendiri yg cukup aman dan nyaman, dalam real live trading 7 kali saya pakai cara yg sama, dengan pair yg sama, bulan desember ini yg katanya bahaya untuk trading karena akhir tahun tetap bisa profit. Saya newbie……apakah ini sesuatu yg janggal master…mengingat 90% trader gagal di dunia trading…

    • 1. Yang terpenting lebih tinggi dari bunga deposito. Tapi kadang juga bisa puluhan persen

      2. sepanjang bisa profit konsisten dan paham akan resikonya, maka boleh kok Pak

  29. Kenapa kemarin malam sampai sekarang USD based currency malah melemah? padahal Fed Rate di naikkan loh

    • itu berkaitan dengan banyak faktor Pak.
      apalagi kenaikan itu sudah seperti yang ditulis di forecastnya, jadi begitu diumumkan maka pasar tidak kaget, karena sudah seperti yang diduga.

      coba dibaca2 lagi keterangan cara bertrading dengan berita di artikel kami ini ya.
      jadi kalau hasil actualnya sama seperti forecast, maka pasar biasanya kurang bereaksi terhadap semua pair, atau hanya zig zag saja.

  30. pak admin, apakah kita tidak bisa trading dengan memanfaatkan news? karna news yang high impact kan impactnya gede di market bisa 50-100 point. jika bisa cara membacanya gmna ya? contoh setengah jam kemudian akan ada data release high impact untuk pair usd.. sdangkan untuk wktu skrng kan yang baru keliatan previous dan forecastnya saja. actualnya blm keliatan kecuali pas data di rilis. jika mengacu ke pandangan semata terkadang meleset dari perkiraan. contoh NFP. previous 230K forcast 200K ini dari perkiraan data menurun. bisa indikasi usd melemah.. tetapi terkadang hasil actualnya malah lebih besar dari forecast.

  31. Kalau profit konsisten 2% perbulan dalam forex apakah layak kalau handle akun orang lain/menjadi manajer investasi?

    • Sebaiknya trading sendiri Pak, karena kalau handle dana orang itu resiko, belum lagi nanti kalau orang tersebut “cari2”, bisa repot kalau nggak ada ijinnya.

      2% per bulannya itu harus dicek juga berapa lama dia konsisten (minimal 5 tahun itu paling bagus), dan handle seberapa besar dananya.
      karena mengelola dana kecil dan dana besar itu beda loh

  32. Maaf pak ko nanya. Kira-kira sebulan rata2 pendapatan bpk dari forex berapa y? Maaf klo nanya kurang sopan. Supaya termotivasi jg.

    • tidak bisa fix Pak, kami adalah terdiri dari team beberapa orang, masing2 orang di team kami rata2 berpenghasilan antara puluhan ribu sampai ratusan ribu USD dari hasil trading saja. Karena modal yang kami gunakan untuk trade pun juga besar.

      dan kami bukan trading saja ya, kami diversifikasi juga ke bidang2 yang lain

      • Mantab Puluhan ribu usd itu rata2 pendapatan per bulan ap per tahun pak? Kira2 klo pgn punya pendapatan rata2 sebulan 5000 usd aj, kira2 brapa modal yg dibutuhkan?

  33. Saya mau tanya pak tentang teknik fundamental, kemarin itu saya sempat bingung saat realesenya berita GBP yang menaikkan suku bunganya dari 0,25 menjadi 0,50% menurut pemahaman saya tuh kalau suatu negara menaikan suku bunganya itu akan membuat Mata uang tsb Naik walaupun itu sementara saat realese tsb. Tapi saat itu mata uang tsb malah turun/jatuh jadi saya tidak memasang order saat itu.
    Apa itu ada pengaruhnya tentang Inggris yang meninggalkan uni eropa?

    Oh iya kalau broker seperti Fxcm,gaincapital itu bisa untuk jangka panjang kan..
    Trimakasih.

  34. saya mencoba dan bingung penerapannya—-> Bila sudah Valid semua maka anda boleh trade, TAPI jangan langsung Open Posisi di saat berita diumumkan, tetapi tunggulah beberapa menit kemudian barulah OP. Pertanyaan saya ini berapa menit dari berita karena misal berita benar menunjukan naik biasanya dalam menit pertama langsung di puncak terus turun terus sampai 20-30 pips dan pasti kena SL kalau kita open posisi di menit ke 1 ….

    • yang penting itu adalah penerapan risk managementnya

      dan pasar itu sangat dinamis, sehingga tidak ada acuan waktu yang tetap

      jika sudah searah grafiknya dengan hasil beritanya, maka langsung OP , tetapi kalau tidak searah maka harus ditunggu dulu

      • jadi seperti yang Anda jelaskan misal sudah searah dalam hal ini misal Anggap EUR/USD berita menujukan EUR menguat misal jam 19.30 beritanya high impact secara langsung biasanya harga akan naik sesuai berita tersebut misal up 300 point dan ini searah dengan berita kalau anda biasanya pasang open posisi BUY setelah up 300 point tersebut atau menunggu lagi sekitar beberapa menit melihat harga turun dulu ?

        • pasang langsung tidak apa2 Pak, atau jika anda ragu, boleh masuk secara bertahap dengan averaging

          dan nanti seiring dengan semakin tingginya jam terbang trading anda, maka feel itu akan dapat anda rasakan dengan hanya sepintas melihat isi berita saja maka sudah bisa mengetahuinya. Sama seperti halnya belajar ilmu bela diri, tidak ada aturan baku harus pakai ini itu langsung jago tetapi dari semakin tingginya jam terbang anda praktek secara real maka akan semakin ahli

  35. 1. Mau tanya suhu kalau lihat berita dari investing.com akurat ga?
    2. Kira2 berapa lama saya harus menahan posisi saya ketika sudah profit? karena kadang2 saya sudah profit tapi tiba2 chart berubah zigzag.
    3. Yang harus diperhatikan itu nilai actual vs forecast / actual vs previous?

    Terima kasih banyak

    • 1. berita itu harus dikombinasikan Pak, seperti digabung juga dengan CNBC dan Bloomberg

      2. itu tergantung pada strategi trading Bapak dan money managementnya

      3. semuanya diperhatikan Pak, coba dibaca lagi artikel kami diatas ini

  36. malam masta
    apakah teknik hedging efektif untuk digunakan? atau lebih baik cutloss saja? prediksi EU malam ini setala news keluar apakah akan turun/naik? sy baru saja hedging dr posisi sell, dengan buy, floating loss kurang lebih $1100, ditungggu sarannya, trm ksh

  37. master mau tanya –> kutipan diatas
    Jangan gegabah semua berita ditradekan, tetapi tunggulah momentum yang tepat, terutama perhatikan
    jenis Berita KELAS I seperti Non Farm Payroll (NFP), CPI, GDP, Retail Sales,
    Unemployment, Interest Rate (suku bunga) dan semacamnya.
    INI sebaiknya untuk mata uang EURO, GBP, USD ??
    atau juga bisa untuk major pair yang lain?? kalo boleh tau, biasanya master, berita kelas 1, trading di berapa pair mata uang?? thnks
    ilmunya sangat membantu

  38. Permisi Pak. Saya mau tanya.
    Kan aku liat berita Forex di ForexFactory. Aku bingung sama nilainya ada yang pake %, K, B, ada juga yang pake minus ( – ), dan plus ( + ). Tolong berikan saya penjelasan seputar berita di situ Pak. Terima kasih

    • Hasil berita itu memang bermacam2 Pak, intinya kalau hijau itu bagus , kalau merah itu jelek, tetapi tidak bisa beracuan pada begitu saja ya.

      coba dibaca2 lagi petunjuk di artikel kami diatas ini dengan lebih seksama.
      jangan malas membaca ya kalau mau sukses

      • Terima kasih atas jawabannya Pak. Tetapi kalau misal ada berita yang High Impact trs antara Forecast dan Previous, nilainya sama. Berarti kemungkinan menguat apa menurun mata uangnya Pak ?

        • itu bisa terjadi zigzag kebanyakannya, dan kalau pemula sebaiknya jangan trade di kondisi itu.

          atau kalau maksa ingin masuk, maka masuk secara bertahap dan gunakan lot kecil

  39. Pagi brokerforex ada yang ingin saya tanyakan, kalau trading pair gold XAU/USD berapa minimum ketahanan yang kita siapkan. Apakah 20.000 pips atau 50.000 pips (fxcm 5 digit) agar bisa tahan floating minus untuk trading di pair gold.

    Dan berapa normalnya pasang take profit. Terimakasih

    • kami sarankan anda untuk belajar hitungannya dulu Pak, karena setiap broker bisa berbeda2 untuk hitungan Gold XAU tsb, mengingat tiap2 broker bisa berbeda2 satuan contract size emasnya.
      dan silahkan dicoba di demo account dulu ya, supaya anda bisa ada gambarannya.

      kami hanya bisa memberikan gambaran globalnya saja ya Pak

      intinya harus bisa menahan floating penurunan emas hingga harga emas menjadi sekitar $800 kalau ingin yang aman menurut kami.
      sebab kalau emas bisa jatuh harganya sampai $800 atau kebawah maka itu sudah super murah, dan orang2 di dunia pasti akan berbondong2 memborong emas tersebut sampai rebutan mungkin, dan akhirnya harganya pasti akan melambung lagi dengan cepat

      sedangkan untuk take profit, itu tergantung pada profil toleransi anda, dan tentunya risk dan reward harus berimbang supaya lebih bagus.

      • Iya terimakasih brokerforex atas informasi dan sarannya, setidaknya sudah dapat gambaran mengenai titik rendahnya

  40. Mau tny pak Broker. Sy newbie d forex. Misal pair GBP warna merah tanda pair gbp menguat. Trus sy Trading gbp/jpy. Sy hrs pasang buy / sell ya. Trus kalau Trading usd/gbp pasang buy/ sell ya. Minta penjelasannya mastet.trim’ s

    • Jam di kalender ?
      itu bisa lihat seperti di beritaforex.com , itu sudah jam WIB Pak

      kemudian tinggal dicocokkan dengan petunjuk di artikel kami diatas ini. Harap membaca dengan seksama ya penjelasan di artikel tsb

      • berarti jam di contohnya forexfactory.com/calendar.php dan dailyfx.com/calendar. yg di cocokkan dengan waktu kita di indonesia (WIB) ya master..?

        • Betul Pak, atau kalau di FF maka bisa diset timezonenya dengan klik di link jam berjalannya di bagian tabel atas dari kalender ekonomi tsb (di bawahnya this week)

  41. Salam kenal pak, mau bertanya sebagai pemula dlm trading.
    1. Apakah FBS broker aman?
    2. Apakah broker dibawah pengawasan bappebti itu aman semua ya pak? Atau ada yg ga aman?
    3. Mohon refrensi broker yg aman pak? Dan brp nilai minimum depositonya

    Makasih pak, salam sukses

    Adrian

  42. Saat ada news, saya berhasil dengan Buy Stop dan Sell Stop, 10 menit sebelum news.
    Buy Stop : harga chart +20 pips. TP 20 pips, SL saat entry Sell Stop.
    Sell Stop : harga chart -20 pips. TP 20 pips, SL saat entry Buy Stop.

    Untuk NFP:
    Buy Stop : harga chart +40 pips. TP 100 pips. SL saat entry Sell Stop.
    Sell Stop : harga chart -40 pips. TP 100 pips, SL saat entry Buy Stop.

    Saya berhasil dengan teknik ini, tidak slippage.

  43. 14. Periksa pula apakah ada berita lain (untuk mata uang tersebut) di jam yang sama atau yang berdekatan waktunya, yang hasil actualnya saling bertolak belakang dengan berita tadi? bila ada, maka jangan trade dahulu di jam tersebut, karena pergerakannya berkemungkinan besar akan Zig Zag atau tidak terduga. WASPADA Juga dengan Revisi yang terjadi dari Previousnya, karena itu juga sangat berpengaruh (jika revisinya tidak searah dengan nilai actual tersebut maka kemungkinan besar pasar akan Zig Zag).

    apakah yang dimaksud dengan hasil actual saling bertolak belakang adalah 1). “angka aktualnya berbeda” ataukah 2). “berita satu menunjukan hasil aktual lebih besar daripada forecast dan berita yang kedua menunjukan hasil aktual lebih kecil dari forecast di jam dan mata uang yang sama dengan berita satu?.

    jadi apakah diharuskan semua berita di jam dan mata uang yang sama jika berita satu hasil aktualnya lebih besar dari forecast, berita lain di jam dan mata uang yang sama juga harus menunjukkan hasil aktualnya lebih besar dari forecast tanpa terkecuali atau jika berita satu hasil aktualnya lebih kecil dari forecast, berita lain di jam dan mata uang yang sama juga harus menunjukkan hasil aktualnya lebih kecil dari forecast tanpa terkecuali?.

    lalu bagaimana jika nilai aktual dengan nilai forecast sama?

    • untuk jawabannya:
      yang nomor 2 yang benar Pak

      jadi berita yang satu dengan yang lainnya harus saling mendukung, karena jika tidak maka pasar bisa berpotensi besar untuk zig zag
      demikian juga jika hasilnya = forecast.

      jika masih ingin dipaksa untuk trade maka bisa beracuan di berita yang paling akhir, tetapi entry dengan metode averaging dengan lot kecil secara bertahap

    • terkadang kalo news-nya gak ada, candle stick-nya bisa memanjang layaknya news.

      aq pake teknik scalping trading news/swing trading news bisa profit gede, tapi yang paling susah money menejement, karena godaannya kepribadian aq adalah tipe orang yang butuh kepastian, jadi terpancing menahan floating lost karena penasaran di akun demo. walaupun aq sudah baca ulasan https://brokerforex.com/forex/manajemen-resiko/

      mungkin aq harus mengendalikan psikologi kepribadian trade untuk stop lost, karena arah chart forex bukan sesuatu yang pasti.

      kalo bisa aq ingin kalo master-master di sini kalo trading forex sekalian di rekam, terus hasil rekamannya di e-mail, supaya intuisi trading aq terasah/ masukin ke youtube.

      ngomong2 selaing trading dengan kalender, master pake strategi apalagi?

      • kami tidak merekam seperti itu, sebab itu nanti butuh effort yang besar dan makan waktu yang cukup menyita.

        anda butuh waktu untuk berlatih dan berlatih terus agar psikologis anda bisa terasah, sebab setiap orang itu nilai psikologisnya pasti berbeda-beda juga. Sama seperti halnya belajar menyetir mobil atau sepeda motor yang harus fleksibel, dan setiap orang pasti berbeda.

        kami mostly trade dengan kalender itu saja, selebihnya biasanya melihat momentum kalau ini harganya sudah bottom banget maka kami averaging dengan buy , contohnya di Gold atau Emas kami pakai teknik itu untuk long term.

      • Apa bedanya Berita KELAS I seperti Non Farm Payroll (NFP), CPI, GDP, Retail Sales, Unemployment, Interest Rate (suku bunga) dan semacamnya dengan berita kelas II seperti Consumer Confidence, Home Sales, PPI, PMI, Trade Balance, TIC, Durable Goods, Philly Fed, dan lainnya?,

        Mengapa kita harus mengklasifikasi berita kelas satu dan kelas dua seperti di atas?.

  44. oh ya master, satu hal lagi, bagaimana menyikapi trading based on news, jika dalam jam yg sama ( misal jam 15.00 muncul 2 berita ttg 1 pair, misal masalah jobless claim dan GDP berkaitan dengan USD.

    apakah sebaiknya kita trading atau menghindari trading di jam 15.00 dengan 2 berita terkait pair USD tsb ? kan beritanya nanti bisa bertolak belakang satu sama lain , sehingga membingungkan trader ?

    • lihat hasilnya dulu Pak, karena kalau saling bertolak belakang maka jangan trade dahulu.

      atau jika ingin masuk, maka bisa masuk bertahap dengan averaging lot kecil, dan jika misalnya loss maka harus disiplin cut dan jangan emosi “kejar setoran ya”

  45. mau tanya , kalo trading based on news, katanya harus menunggu berita keluar beberapa menit , baru kita trading. pertanyaannya adalah :
    1. apa nggak ketinggalan momentum ?
    2. pasang posisi dulu ( buy on market or sell on market ) baru kemudian pasang stop loss, atau pasang stop loss bersamaan dgn pasang posisi ?
    3, apakah mungkin jika market naik kencang atau turun drastis ,meskipun sudah pasang stop loss ,bisa terjadi slippage sehingga SL meleset jauh dari yg diperkirakan ?

    • mau tanya , kalo trading based on news, katanya harus menunggu berita keluar beberapa menit , baru kita trading. pertanyaannya adalah :

      1.jika kita menunggu berita keluar baru masuk, range kenaikan harga sudah tidak sebesar pada saat berita dikeluarkan. lalu trader, biasanya cenderung main lot besar, karena range kenaikan pip yg sudah terbatas tsb. bagaimana sebaiknya langkah yg dilakukan ?

      2. apakah master cenderung trading hanya based on news ? tidak melakukan daily trading atau swing trading sama sekali ? jika hanya trading based on news , rata rata dalam seminggu berapa kali trade ?

      • 1. Jangan langsung main lot besar Pak, tetapi masuk secara bertahap dengan averaging

        2. mostly kami hanya based on news itu saja. Sebab itu lebih logis.
        tidak bisa dipastikan berapa kali, kadangkala kami juga sibuk dengan hal lain maka tidak trade pun juga pernah.
        tapi dulu awal2 ketika kami masih merintis dan dana investasinya masih belum sebanyak sekarang maka kami rajin trade, tetapi tidak sembarangan.

  46. Untuk teknik scalping,menurut bapak rekomendadi SL dan TP perbandinganya berapa pak.
    Dan juga tolong dijelaskan alasannya.
    Kalo mungkin ada grup chatingnya bisakah saya gabung pak.untuk analisa bersama.
    Terima kasih.

    • itu tergantung pada teknik trading Bapak, dan scalping itu sebenarnya bukan merupakan cara trading yang sehat

      sebab seringkali scalping itu TP kecil2 tetapi begitu kena SL maka TP sebelum2nya itu habis semua loh

    • Kami tidak ada waktu Pak untuk membuat seminar, sebab untuk membuat seminar itu butuh waktu yang banyak untuk melayani, dan kami tidak berminat mencari uang dari seminar tsb.

      Lebih enak trade sendiri Pak , karena sudah lebih dari cukup loh

  47. selamat siang brokerforex .
    bisa kasoh rekomendasi broker yang memberikan leverage 1:1000, terima kasih

    • broker yang bisa 1:1000 itu broker bandar semua loh Pak, dan ada konsekuensinya itu, anda pasti akan habis kalau trade di jenis broker begituan

      • terima kasih pak sarannya , pertanyaan tambahan pak , untuk trade scr fundamental khususnya yang high impact sejauh ini sy menerapkan teknik hedging marti dg cara cut switch seandainya op awal salah , dan tentunya untuk op awal pasti op sesuai langkah” yang brokerforex berikan , apakah cara saya ini sudah benar atau beresiko ? sejauh ini lumayan menghasilkan , terima kasih

  48. Selamat pagi
    Sy lihat di FF, BF & DF Ada berita high impact CPI qq utk currency NZD di tgl 20 Maret jam 05.45WIB. Tapi nilai terdahulu dan perkiraannya yg lengkap kwartalan dan tahunan hanya ada di BF,sedangkan FF hanya nilai kwartalan sedangkan DF hanya nilai tahunan. Nilai yg ada di BF yg mencantumkan kwartalan Dan tahunan sama persis dg yg ada di FF Dan DF. Bgmna dg berita sprti ini apakah dr pengalaman bapak, berpengaruh besar thdp mata uang NZD Itu – Salam

  49. Selamat malam min
    Misalkan saya buka calendar di situs forexfactory, ada news high impact (merah) USD di jam 10.00 AM. Pada jam berapakah agar kita bisa OP ? Target saya mau pasang Buy Stop dan Sell Stop (Pending Order). Ibarat buat jebakan batman Apakah teknik seperti itu bagus ? Masalahnya jam berapa harus OP biar tepat dengan News ?
    Terimakasih

    • OP nya itu setelah beritanya keluar hasilnya Pak, coba dibaca lagi artikel kami diatas ini dengan seksama.

      pakai jebakan batman itu tidak bagus Pak, sebab itu beresiko kena faktor slippage, nanti malah loss dua2nya loh, sebab disaat pasar sedang very high impact akibat berita maka pergerakannya bisa lompat atau tidak tereksekusi akibat tidak tersedia , nah itu malah bisa membuat posisi trading Bapak akan merugi kedua2nya

      Bapak harus banyak berlatih di demo dahulu sampai bisa ada suatu experience dan bisa menghasilkan profit konsisten Pak, sebab nggak bisa sekejap langsung mahir loh. Ini seperti belajar ilmu bela diri, itu harus step by step dan butuh waktu bertahun2 dengan babak belur duluan itu wajar

  50. Saya sudah hampir sebulan trading tanpa loss, karena management risk, money dan psikology yang sangat ketat. Awalnya saya kira profit pair-pair tertentu karena jam-jam tertentu, open dan close secara ketat pake teknikal (full technical, no news). Setelah saya cek ternyata pada jam-jam tertentu sangat dipengaruhi berita ekonomi, atau kalender ekonomi. Saya ubahlah jadi strateginya, jadi fundamental dipadu teknikal, hasilnya very big profit, 2kali lipat, dan sangat smooth, tanpa khawatir dengan pergerakan harga. Jadi kaga hampir 20 hampir mengamati layar. Haha…

    Tapi buat yang mau belajar mudah, kok. Cukup belajar tentang ekonomi melalui berita-berita, seperti the fed member speaks, data ekonomi bulanan, negara-negara Euro, Jepang, US dan Kanada, dll. Sekarang banyak sumber data gratis, dengan sedikit usaha, tentunya.

    Saya, sih, mo ngucapin terima kasih buat brokerforex.com karena hal ini, sebab dulu ngga menarik banget liat trading kalendar ekonomi kalo baca artikelnya. Saya juga baca kisah trader2 sukses yang karena fundamental, tapi ngga tertarik. Sekarang, mah, joss. Salam sukses, selalu. Hehe.

  51. jadi kalau untuk bisa trade dengan berita dari kalender, harus memahami data ekonomi terlebih dahulu ya

  52. Pak.. lw misalkn britay sprti ni :
    Act = 3, forcast = 6, Previus=1..
    Mka apa mksd brt tsb n kmanakh arh grafik yg d tnjukan jka .. jka brta tsb USD n mw pasang Xaausd(gold) ?

  53. Salam Sejahtera Pak Admin.
    Pak pergerakan grafik terkadang cukup tinggi padahal pada kalender2 ekonomi sedang tidak ada medium atau high impact, dimanakah mencari informasi lain selain kalender?

      • gmn masta berita di bloomberg dan CNBC kan bahasa inggris, kami sangat kesulitan sekali, apakah ada translitenya

        • Bapak bisa coba pakai google translate ya, walaupun translatenya seringkali kurang sempurna, tapi bisa dimengerti kok.

          sebab kalau yang langsung bahasa Indonesia itu tidak akan bisa secepat seperti berita aslinya, karena penulisnya butuh diterjemahkan dulu kan Pak

  54. Masta, klo brita dr kalender ekonomi sudah positif liris biasanya sampai berapa lama imbasnya? Bisa sekitar 1 atau 2 jam kah masta? Menurut pengalaman anda.
    Trimakasih banyak

    • tergantung pada jenis berita dan hasil reportnya, kalau memang signifikan sekali perbedaannya maka bisa berjam2 masih ngefek
      terutama untuk berita2 yang memang superior seperti suku bunga, non farm payroll, pidato the fed dan semacamnya

  55. Master saya masih agak2 bingung lahhh. Master bisa tolong buat kan tutor video nyaa kah ??? Biar lebih paham…
    Maksih master

  56. halooo master….

    apa pengaruh nya sebuah revisi di previous yang hasilnya bertolak belakang

    saya ada kasus di berita nfp seperti ini,
    Pada pukul 08:30 wib terdapat 2 berita bersamaan dengan Non farm Employment change atau yang dikenal dengan Non Farm Payroll yang berimpact besar pada mata uang USD

    rincian beritanya sbb ;

    non farm-emplyyment change
    actual 120k
    forecast 126k
    previous 100k [terjadi revisi] dan [warna hijau] hasilnya bagus

    unemployment rate
    actual 8,6 persen [warna hijau] hasilnya bagus
    forecast 9,0 persen
    previous 9,0 persen

    average hourly earnings m/m
    actual -0,1 persen [warna merah] hasilnya jelek
    forcast 0,2 persen
    previous 0,3 persen [terjadi revisi] [warna hijau] hasilnya bagus

    hasilnya, setelah nilai actual semua di rilis maka segera mata uang usd langsung menguat tajam lebih dr 50/500 point. [saya ada screnshoot nya]

    jika mengacu point 14 pada cara trading dgn fundamental, redaksi di sana tertulis ;
    Periksa pula apakah ada berita lain (untuk mata uang tersebut) di jam yang sama atau yang berdekatan waktunya, yang hasil actualnya saling bertolak belakang dengan berita tadi? bila ada, maka jangan trade dahulu di jam tersebut, karena pergerakannya berkemungkinan besar akan Zig Zag atau tidak terduga. WASPADA Juga dengan Revisi yang terjadi dari Previousnya, karena itu juga sangat berpengaruh (jika revisinya tidak searah dengan nilai actual tersebut maka kemungkinan besar pasar akan Zig Zag)

    yang ingin saya tanyakan,
    di antara 3 berita yg di rilis dalam waktu yg bersamaan ada berita yang hasil revisinya bertolak belakang atau tidak searah dgn nilai actual nya, bisa tolong di jelaskan ini kenapa pergerakan nya malahan lempeng aja tetap menguat ya master ?
    padahal, aturan nya di no 14 itu jelas jangan trade jika mendapati kasus berita seperti itu, tapi kok rasanya sepertinya ini jadi bumerang ya.
    sudah 2x saya tidak trading karena bingung memahami aturan point ke 14 ini dan pada akhirnya kesempatan untuk open posisi terlewatkan master. sebelum gagal yg ke 3x nya sy nunggu pencerahan dari master bf

    mohon analisa dan pencerahanya master

    terima kasih sebelumnya.

    • Tidak apa2 Pak, ini namanya pembelajaran

      lebih baik tidak trade daripada dipaksakan trade tetapi salah loh Pak.

      selain itu, ada teknik lain yaitu masuk secara bertahap dengan lot kecil jika anda masih ragu (dengan teknik averaging), ini juga bisa

      • Hello…adm

        Gabungan fundamental dan averaging…untuk berita yg bertolak belakang menurut master OP terbaiknya gimana :
        1. Mengikuti trend, atau
        2. Mengikuti kuatnya gerakan di menit2 awal

        Averaging sepertinya memang cocok untuk mengurangi kelemahan fundamental…karena setiap pergerakan fundamental sering kali terjadi koreksi..

        Salam sukses

  57. master.
    saya pemula, saya mau trading untuk mendapatkan pendapatan tambahan. mohon bantuannya master, saya lebih baik trading apa untuk pemula? terimaksih.

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :