Bitcoin, Pernahkah anda mendegar kata bitcoin?. Jika anda belum pernah mendengar kata bitcoin maka anda masih awam di dunia cryptocurrency. Dalam dunia cryptocurrency, anda akan mendengarkan istilah bitcoin. Bitcoin merupakan salah satu mata uang digital yang sering digunakan untuk investasi atau moda pembayaran di internet. Cara mendapatkan coin di bitcoin ini tidak terlalu susah bakan ada pula yang gratis. Namun tidak serta merta sekali transaksi menghasilkan coin, perlu cara yang tepat dalam mendapatkannya. Pada artkel ini akan mengulas tentang 7 cara cepat dan tepat mendapatkan coin di bitcoin.

Aktifitas mendapatkan coin sering dikenal sebagai “nambang coin”. Memang ada cara yang membutuhkan dana yang besar dalam mendapatkan coin atau nambang coin yaitu dengan alat atau hardware serta software khusus untuk memecahkan problematika matematika dalam mendapatkan coin di tambang coin. Berikut ini 7 cara cepat dan tepat mendapatkan coin di bitcoin, sebagai berikut:

Lakukan Faucet, PTC dan pekerjaan mikro

Cara ini memang mudah, murah dan cepat mendapatkan coin namun memiliki penghasilan yang kecil. Untuk mengkonversi ke dalam bentuk rupiah anda harus menunggu coin anda mencapai batas tertentu sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama. Anda melakukan PTC ( paid per click) , disini anda harus mengklik beberapa iklan untuk tahap verifikasi iklan tersebut sehingga anda mendapatkan uang atau coin dari hasil penjualan iklan tersebut.

Berapa penghsilan yang anda peroleh ?

Di perkerjaan ini anda memperoleh rata – rata 5 – 40 sen per jam. Penghasilan tersebut tidak sepadan dengan waktu yang anda gunakan untuk melakukan pekerjaan tersebut dan biaya listrik yang anda keluarkan.

Anda harus memiliki situs Faucet

Pada point 1 ketika anda melakukan pekerjaan Faucet maka penghasilan anda minim atau rendah, namun kondisi ini tidak berlaku ketika anda memiliki situs Foucet anda sendiri. Hal ini dikarenakan jika anda memiliki situs Faucet anda sendiri maka anda akan lebih mudah dan lebih cepat mendapatkan coin dari penjualaan iklan di situs anda. Coin – coin ini yang akan menjadikan pundi – pundi rupiah. Namun dalam membangun situs Faucet ini tidaklah mudah karena butuh modal dana besar, kemapuan membuat dan mendesain web yang berkualitas, mengelola situs Faucet anda, serta meningkatkan kepercayaan investor atau pengikaln agar mau mengiklann usahanya di situs faucet anda.

Jadilah trader crypto

Cara tepat dan cepat mendapatkan coin lainnya adalah menjadi trader crypto. Memang cara ini cepat, mudah dan tepat namun menjadi trader crypto sangatlah beresiko. Anda akan melakukan jual bitcoin di bursa coin ketika harga naik dan membeli bitcoin ketika harga turun. Deviasi atau perbedaan nilai harga bitcoin inilah yang menjadi keuntungan anda sebagai trader crypto. Kondisi ini tidak dipengaruhi oleh faktor keberuntungan akan tetapi pengalaman dan kemampuan menganalisa pergerakan harga bitcoin yang menjadi penentu utama dalam mendapatkan keuntungan. Jjumlah coin inilah yang menjadi keuntungan para trader crypto.

Jadilah Affiliate Marketer bitcoin

Salah satu cara mendapatkan coin yaitu menjadi affiliate marketer atau memperomosikan program affiliasi bitcoin. Anda dapat mendapatkan coin dengan cara mempromosikan program affilasi bitcoin kepada orang lain secara gratis asal anda berhasil mendapatkan pelanggan untuk membayar bitcoin tersebut. Bukan hanya produk bitcoin yang dapat anda promosikan namun juga beberapa layanan bitcoin yang dapat anda affiliasikan untuk mendapatkan komisi dalam bentuk coin. Cara affiliasi ini sangat mudah, anda tinggal mempromosikan tautan afiliasi anda dengan membagikannya ke beberapa media sosial seperti facebook atau situs anda sendiri. Hal ini bisa menjadi pasiv income anda jika anda menemukan market yang tepat.

Menulis artikel tentang bitcoin/ crypto

Cara ini memang sangat populer dikalangan trader bitcoin. Jika anda memiliki kemampuan dalam menulis maka sebaiknya anda membuat artikel yang berkualitas tentang bitcoin atau cryptocurrency untuk mendapatkan coin. Perkembangan bitcoin dan crytocurrency semakin berkembang dengna pesat sehingga dibutuhkan banyak penulis yang mampu menuliskan artikel terkait bitcoin atau cryptocurrency. Kemampuan ini yang jarang dimiliki oleh orang karena tidak setiap orang mengetahui tentang seluk beluk atau berkaitan erat dunia bitcoin. Oleh sebab itu, dari sinilah anda mulai belajar menulis artikel terkait bitcoin/crypto agar mandapatkan coin yang dapat dikonversi menjadi pundi – pundi rupiah.

Jual produk atau layanan bitcoin

Hal ini kelanjutan dari affiliasi bitcoin, karena jika affiliasi hanya mengajak orang untuk membeli produk atau layanan bitcoin dalam bentuk tautan situs jualan bitcoin. Namun jika anda menjual produk atau layanan bitcoin ini menjual langsung ke produk atau layanan bitcoin. Cara mendapatkan coin ini lebih cepat dan tepat dibandingkan dengan affiliasi bitcoin karena langsung mendapatkan coin sedagnkan affiliasi mendapatkan komisi dari penjual bitcoin dari penjualan bitcoin tersebut.

Tambang bitcoin/crypto

Seperti yang dijelaskan diawal, salah satu mendapatkan coin yang cepat dan tepat yaitu menambang coin. Tambang bitcoin atau crypto ini memang cepat dan tepat namun memerlukan dana atau modal yang besar seperti membeli hardware dan software khusus serta harus menyiapkan budget khusus untuk listrik karena kegiatan tambang bitcoin ini berlangsung 24 jam non stop.

Demikianlah penjelasan terkait 7 cara cepat dan tepat mendapatkan coin di bitcoin. Bagi anda yang berkeinginan untuk mencoba mengasah kemampuan anda dalam mendapatkan coin di bitcoin maka sebaiknya anda pahami dan ikuti cara diatas. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

8 KOMENTAR

  1. emang ada yg bakal beli pak jika harga bitcoin kita jual di harga tertinggi, soalnya kan beda dgn forex yg emang dibutuhkan utk transaksi antar negara walau harga sdh overbought di pasar

    • bitcoin sebaiknya jangan untuk trade, riskan loh fluktuasinya.

      sebaiknya beli cryptonya langsung dan simpan jangka panjang, itu lebih aman. Tapi harus siap dengan resiko volatilitasnya ya.
      belinya biasanya di indodax itu Pak

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :