Bitcoin dalam perjalanannya saat ini sudah berkembang menjadi alternative investasi dengan sedikit unsur spekulasi namun berguna untuk melindungi nilai nilai investasi yang dikarenakan iklim perekonomian global yang serba tidak pasti. Bitcoin banyak dikenal dengan BTC yang merupakan mata uang digital yang selalu bergerak dinamis, seperti Forex, Bitcoin harganya dipatok dalam dollar AS namun ada sedikit hal yang membedakan antara forex dan bitcoin, yakni Bitcoin hanya merupakan asset digital dan tidak memiliki bentuk fisik mereka.

Ada cukup banyak perdebatan yang terjadi saat ini perihal bitcoin, apakah bitcoin adalah legal atau hanya menjadi hal yang membuat lahirnya perusahaan perusahaan penangan bitcoin besar seperti Mt.Gx bahkan juga sampai mempengaruhi cara pembayaran barang di Amerika.

Pada kenyataannya hingga saat ini bitcoin belum diakui sebagai sebuah mata uang universal baik dari regulator maupun pemerintah.

Ini dikarenakan Bitcoin dipandang bukanlah sebagai mata uang melainkan sebagai sebuah aset yang dapat kembang susut, namun sangat berbeda dengan forex.

Kali ini kami akan sedikit membahas mengenai perbedaan dan juga persamaan antara forex dan bitcoin, dan mengapa bitcoin bisa dijadikan alternatif trading forex.

BITCOIN dan FOREX

Sebelum berbicara mengenai perbedaan, persamaan antara keduanya ini adalah sama sama berpatokan pada hukum supply dan demand, dimana  saat permintaan naik harga ikut naik dan permintaan turun harga ikut turun.

Ada beberapa perbedaan utama antara forex dan bitcoin, dimana salah satunya adalah bitcoin tidak terpatok pada ketidak pastian pasokan yang selama ini ditentukan oleh bank sentral seperti yang terjadi di forex, dan juga bitcoin dapat ditambang pada tingkat tingkat yang dapat diprediksi sendiri (bitcoin miner). Sementara di forex kebijakan moneter yang dikeluarkan oleh bank sentral memicu pergerakan harga yang cukup signifikan.

Tidak seperti forex, nilai bitcoin ditentukan  dengan dasar dasar cryptocurrency sedangkan forex terkait dengan situasi politik dan ekonomi dimana mata uang tersebut berasal.

TRADING DENGAN MENGGUNAKAN BITCOIN

Saat ini sudah ada sejumlah broker forex seperti beberapa diantaranya Bit4X dan 1Broker yang menyatakan kalau bitcoin sudah bisa digunakan untuk melakukan deposit ataupun withdrawal secara langsung. Namun 1Broker mengeluarkan pernyataan kalau ada kemungkinan warga amerika tidak bisa menggunakan fasilitas ini karena adanya fakta CFD tidak diperbolehkan di Amerika serikat selain itu Platform Bit4x sudah diberi peringatan oleh Financial Conduct Authority (FCA), regulator resmi untuk Inggris Raya.

Beberapa broker forex lainya mengatakan kalau platform mereka bisa saja mencakup trading bitcoin namun masih belum ada kejelasan apakah mereka dipebolehkan jual beli bitcoin melalui platform trading mereka.

(Update: per Desember 2017, bitcoin sudah dinyatakan resmi dan legal boleh ditradingkan di dalam platform broker sebagai instrumen derivatif BTC/USD)

Ini dikarenakan kebanyakan broker luar masih menggunakan pertukaran bitcoin secara tradisional, mereka masih belum memiliki dealer/exchange untuk bitcoin dalam bentuk mata uang. Sedangkan trading bitcoin sama sekali berbeda dengan yang terjadi di trading mata uang/forex.

Goldman Sachs dalam laporan terbarunya mengatakan kalau dalam trading bitcoin, mata uang Yuan adalah mata uang yang paling populer. Dimana sebanyak lebih dari 80% volume bitcoin keluar masuk dari Yuan China dimana trading bitcoin paling populer di China adalah OKCoin, BTC Cina, atau Huobi. Disini menunjukkan bahwa sedang ada persaingan yang cukup kuat diantara bitcoin dan mata uang biasa

Supaya dapat menggunakan platform dan trading dengan menggunakan bitcoin, pengguna diharuskan untuk membuat akun bitcoin dan melakukan deposit saat mereka akan membeli bitcoin. Prosesnya cukup lama apabila dibandingkan dengan forex yang memakan waktu hingga 3-5 hari kerja. Ini artinya bitcoin tidak dapat bekerja seperti halnya trading forex, dan dikenakan biaya setiap transfer dollar – bitcoin atau bitcoin – dollar, sebesar 1% dan biaya bank sebesar $0,15

(Update: untuk terbaru, bitcoin bisa ditransaksikan langsung sebagai instrumen derivatif di dalam platform trading di broker anda masing2. Tetapi tetap masih dilarang mendeposit atau withdrawal langsung ke Bitcoin. Yang diperbolehkan adalah instrumen tradiingnya)

KESIMPULAN

Populernya bitcoin ternyata membuat para broker forex meliriknya sebagai alternatif trading mereka. Ada yang menganggap kalau bitcoin sama seperti mata uang tradisional biasa karena platform yang digunakan hampir sama dan memiliki reaksi yang lebih luas untuk pergeseran ekonomi global.

Investor harus mempertimbangkan risiko yang terkait dengan bitcoin dan alternatif mata uang, dan memutuskan apakah itu bentuk spekulasi yang tepat untuk portofolio mereka.

2 KOMENTAR

  1. Selamat pagi pak

    Lebih enak mana untuk newbie yg ingin memulai trading. Trading forex atau trading bitcoin?

    Makasih pak

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :