Selama ini mungkin anda seorang pebisnis yang mempunyai kesibukan tingkat tinggi, namun masih ingin mengembangkan investasi di trading forex. Tetapi yang terjadi anda menjadi tidak fokus terkait tidak ada waktu banyak dalam memantau pergerakan harga, namun di jaman modern ini ada yang namanya Robot Forex atau nama kerennya  Expert Advisor (EA)

Perlu kita ketahui bahwa Robot forex adalah program yang di dalamnya tertanam beberapa sinyal teknikal yang dipadu padan dengan algoritma  dan perhitungan matematika yang tertuang dalam bahasa pemograman (coding). Diterapkan ke dalam transaksi akun trading seseorang dan bekerja secara otomatis yang bisa membuat penggunanya bisa santai layaknya dipantai tanpa harus memikirkan posisi trading apa yang akan dia ambil tiap harinya, karena semua itu sudah di kerjakan sang robot.

Forex robot secara kontinuitas akan mengambil peran sang trader dalam menentukan posisi trading, dengan kata lain robot forex akan menjalankan sistem mekanis otomatis, baik sang pengguna berada di depan komputer atau tidak. Bagi anda yang seorang pebisnis yang super sibuk mungkin ini terlihat sebagai solusi yang brilian, mudah, menghemat waktu dan menguntungkan.

JIka kita lihat dari luar terlihat menggiurkan, permasalahannya adalah isi dalam pemograman robot forex itu terkadang tidak bisa mengimbangi kondisi pasar yang selalu berubah. Perilaku pasar bersifat dinamis, terus bergerak dalam variasi tiga gerakan yang tak terbatas: naik, turun, atau menyamping. Kebanyakan robot tidak diprogram untuk segala kondisi pasar, atau untuk mengenali perubahan dalam lingkungan pasar trading forex. Akibatnya, penggunanya akan mengalami kerugian dan jumlahnya bisa sangat besar jika tidak diawasi atau dikelola dengan baik.

Ada baiknya anda mengurungkan niat untuk menggunakan robot pada akun trading forex anda karena tingkat kesuksesan yang ditawarkan oleh pencipta EA terkadang tak sesuai dengan angan-angan anda untuk meraih profit yang konsisten. Pelajari secara perlahan ilmu-ilmu analisa trading sisihkan waktu sebisa mungkin jika anda  ingin serius di bisnis ini.  Saya Tidak Punya Waktu..!! Jika anda masih tetap tak bisa menyisihkan waktu jangan khawatir sekarang mulai banyak yang menciptakan sinyal trading berdasarkan Artificial intelligence  (AI) yang berarti kecerdasan buatan.

Sekila penciptaannya hampir mirip  dengan EA tapi keputusan transaksi tetap Anda yang menentukannya. Salah satu contoh AI dalam bidang trading forex anda bisa temukan disini.  ini mungkin bisa menjadi solusi yang lebih baik untuk anda yang super sibuk namun masih ingin mengembangkan dana investasi anda pada trading forex.

Trading Forex tidak semudah kelihatannya dan tidak sesimpel yang dibayangkan. Para Trader handalpun kadang merasa kesulitan dalam mengambil posisi. Karena tingkat kesulitan yang tinggi dalam melakukan transaksi trading forex, maka diciptakanlah Robot Trading (EA) dan Sinyal Trading Kecerdasan buatan (AI) untuk membantu transaksi.

EA (Expert Advisor) adalah Software Trading dimana dalam batas-batas tertentu dapat bekerja sendiri (otomatis) sesuai dengan perintah yang sudah diberikan oleh perancangnya. Sedangkan Sinyal Kecerdasan Buatan atau AI (Artificial Intelligence adalah Kecerdasan yang diciptakan dan dimasukkan ke dalam suatu mesin (komputer) agar dapat melakukan pekerjaan seperti yang dapat dilakukan manusia. Kecerdasan buatan dapat mengerjakan pekerjaan lebih baik dibanding dengan kecerdasan alami. Keduanya membantu para Trader melakukan transaksi agar meraih Profit.

Berikut adalah Perbandingan antara Robot Trading (EA) dengan Sinyal Trading (AI)

Kelebihan EA :

Diprogram secara Otomatis Trading

  • Tidak perlu dipantau terus menerus
  • EA berbayar canggih dan mampu meraih Profit yang tinggi
  • EA dengan Forward Test (Trial & Error ) lebih dari 1 tahun lebih bonafid dan menghasilkan.

Kekurangan  EA :

  • Modal tambahan untuk membeli Robot
  • EA gratis kurang stabil
  • Bergantung pada kecepatan Internet
  • Profit tidak stabil
  • Kecanggihan EA tergantung dari kehandalan programmernya
  • History transaksi harus diuji sendiri oleh si pemakai
  • Rentan error dan butuh maintenance yg memakan waktu
  • Tidak dapat digunakan pada saat High Impact News
  • EA terkadang tidak sesuai dengan kondisi pasar trading tertentu

Kelebihan AI :

  • Berlangganan Sesuai kebutuhan
  • Mengirimkan suggest Transaksi berdasakan Analisanya
  • Dapat menganalisa Pasar secara Tekhnikal maupun Fundamental
  • Lebih akurat dalam menganalisa pasar
  • Kecerdasan buatan dapat didokumentasikan.
  • Untuk pedoman transaksi jangka panjang
  • bersifat konsisten.

Kekurangan AI :

  • Transaksi Trading harus manual
  • Harus disiplin dalam melakukan transaksi

Tidak hanya cerdas memilih system dalam melakukan transaksi Forex, anda juga membutuhkan trik and tips agar tidak terjebak saat melakukan transaksi sehingga peluang meraih profit pun akhirnya hilang.

Berikut 10 Tips bagi anda para trader agar sukses di Trading Forex :

  1. Hentikan untuk mencoba mendapatkan satu kali trading besar yang membuat Anda stres dan membuat Anda menonton setiap pergerakan harga sepanjang hari dan fokuslah pada metode trading yang profitable.
  2. Risikokanlah sedikit untuk menghasilkan banyak profit dan hentikan mempertaruhkan banyak demi mendapatkan sedikit.
  3. Hentikan mengejar kembali semua profit yang sudah hilang dengan melakukan satu trading besar dan Hentikan Menghapus semua profit akibat melakukan satu kali kesalahan trading besar.
  4. Tradinglah apa yang Anda ketahui dengan baik dan hentikanlah mentradingkan apa yang Anda belum ketahui.
  5. Hentikan meminta prediksi trading dari trader lain dan kembalilah menulis rencana trading Anda sendiri.
  6. Hentikan menjadi keras kepala terhadap opini Anda dan jadilah fleksibel terhadap Stop Loss. Jadilah fleksibel terhadap opini Anda dan keras kepalalah saat terkena Stop loss.
  7. Hentikan menjadi bullish saat harga trend turun dan bearish saat harga trend naik.
  8. Hentikan trading break out disaat range bound market atau sideways.
  9. Hentikan trading saat belum ada kesempatan entri yang baik, belajarlah berhenti trading pada saat meragukan dan kembali menunggu sampai saat yang tepat.
  10. Hentikan obsesi untuk menjadi benar sepanjang waktu dan mulailah berobsesi untuk menghasilkan uang dalam jangka panjang.

Ingin sukses di Trading Forex semua tergantung pilihan anda, semakin anda membuka wawasan tentang dunia Trading Forex, serta semakin jeli memilih sistem untuk membantu trading anda, akan semakin berpeluang meraih profit. Seemoga sukses

2 KOMENTAR

    • Untuk robot bisa dicari2 melalui internet atau google Pak. Disana ada banyak

      tetapi harus hati2 ya, karena robot itu sebenarnya hanya alat bantu saja, dan bukan berarti pakai itu pasti selalu akan profit

      kami belum ada rekomendasi robot, tapi biasanya kami kalau pakai robot itu pakai robotnya yang dari Gainscopefx.com , tetapi hanya sesekali saja untuk dipakai disaat ada news2 kencang seperti non farm payroll, supaya membantu

Posting untuk Konsultasi dan Tanya Jawab :